Babinsa TNI Tak Pandang Bulu, Tegas Usir Mertua Mudik Naik Motor
Salah seorang babinsa TNI baru-baru terekam dalam sebuah momen yang kian mencuri perhatian masyarakat. Hal tersebut dikarenakan dirinya menjalankan tugas tanpa memandang bulu atau siapapun.
Pemerintah memberlakukan larangan mudik. Beberapa satuan tugas diterjunkan ke lapangan. Mereka ditugaskan berjaga di pos-pos penyekatan.
Salah seorang Babinsa TNI baru-baru terekam menjalankan tugas tanpa memandang bulu. Ia bahkan rela mengusir anggota keluarga yang nekat pulang kampung. Berikut ulasannya.
-
Di mana TNI dibentuk? Dahulu TNI dibentuk dan dikembangkan dari sebuah organisasi bernama Badan Keamanan Rakyat (BKR).
-
Siapa yang kagum dengan kekuatan TNI? Gamal Abdul Nasser Adalah Sahabat Dekat Presiden Sukarno Keduanya menjadi pelopor gerakan Non Blok. Karena dekat, Nasser bicara terus terang pada Presiden Sukarno.
-
Apa yang membuat Bintara TNI tersebut bangga? Saat dihampiri sang perekam video, dia lantas nampak berkaca-kaca. Dia mengungkap rasa bangga terhadap sang putra yang kini bakal menjadi calon abdi negara berpangkat lebih tinggi dari ayahnya sendiri.
-
Apa yang dibantah oleh TNI AD terkait video viral penganiayaan di Bandung? TNI Angkatan Darat (AD) membantah terkait narasi disampaikan pemuda inisial Y terduga pelaku penganiayaan yang mengaku sebagai keponakan dari Mayor Jenderal Rifky Nawawi.
-
Apa yang terjadi pada anggota TNI di Bekasi? Seorang anggota TNI Angkatan Darat (AD) berinisial Praka S (27) tewas dengan luka-luka dan berlumuran darah di tubuhnya. Korban tewas setelah menjalani perawatan di Unit Gawat Darurat RSUD Kota Bekasi.
-
Apa yang berhasil diamankan oleh prajurit TNI? Menariknya, penyusup yang diamankan ini bukanlah sosok manusia. Salah satu tugas prajurit TNI adalah menjaga segala macam bentuk ancaman demi kedaulatan dan keselamatan bangsa Indonesia.
Cegat Ayah Mertua Sendiri
Seorang Babinsa awalnya tak mengetahui kala pemudik yang dicegatnya adalah sang mertua. Hal ini diketahui dalam tayangan yang diunggah dalam akun Instagram @kodamsiliwangi.
Instagram/kodamsiliwangi ©2021 Merdeka.com
"Buset, mertua saya ini," ungkap sang babinsa dalam bahasa Sunda.
Pakaikan Masker
Sang mertua pun kemudian mengaku bahwa dirinya akan melakukan mudik. Dia berkendara dengan menggunakan sebuah motor.
Instagram/kodamsiliwangi ©2021 Merdeka.com
Babinsa pun meminta mertuanya mematuhi protokol kesehatan yang sudah diterapkan dengan memberikannya sebuah masker.
"Tidak dimasker lagi, coba masker dulu. Aduh malu-maluin saja," kata babinsa sembari coba untuk memasangkan masker.
Imbau Mertua agar Tak Mudik
Lebih lanjut dirinya memberikan imbauan agar sang mertua tidak melanjutkan niatnya untuk mudik. Ia juga menjelaskan bahwa seluruh lapisan masyarakat tidak ada yang melakukan mudik.
Instagram/kodamsiliwangi ©2021 Merdeka.com
"Jangan mudik, sekarang sudah tidak boleh Itu sudah disekat. Bapak tidak tahu kalau sekarang TNI, Polri, ASN, BUMN dan pegawai swasta juga tidak mudik sekarang. Bapak lebih baik kembali dari pada bawa penyakit ke kampung," kata sang babinsa TNI.
Usir Mertua
Tanpa pandang bulu, ia pun kemudian rela menyuruh mertuanya agar putar balik dan mematuhi peraturan yang sudah ditetapkan oleh pemerintah.
Instagram/kodamsiliwangi ©2021 Merdeka.com
"Sekarang biar aman bapak lebih baik pulang lagi. Sudah bapak jangan memalukan menantunya lagi tugas," ungkap babinsa TNI.
"Ia sudah nak, mau pulang ini," kata dia.
Video
Berikut video edukasinya.