Gaya Nyeleneh Kaesang saat Dukung Klub Sepak Bolanya di Stadion,Pakai Sarung dan Peci
Gaya unik Kaesang saat menonton Persis Solo berlaga di Stadion Manahan.
Putra bungsu Presiden Joko Widodo, yakni Kaesang Pangarep memang kerap kali mengundang perhatian publik lewat tingkahnya. Ada saja kelakuan unik Kaesang yang selalu menarik untuk dibahas.
Terbaru, ia tertangkap kamera tampil dengan gaya nyeleneh saat menonton laga lanjutan Liga 2 antara Persis Solo melawan Hizbul Wathan FC (HWFC) di Stadion Manahan Solo.
-
Apa yang diumumkan oleh Kaesang Pangarep di Instagram? Ka'bah dan Masjid Nabawi menjadi saksi dari pengumuman bahagia tentang kehamilan Erina Gudono yang diumumkan oleh Kaesang Pangarep melalui unggahan di Instagram.
-
Bagaimana El Rumi dan Kaesang Pangarep berpose di foto bersama? Sama halnya dengan El, putra bungsu Presiden Jokowi pun senyum lebar pada foto tersebut. Keduanya sama-sama berpose dengan tangan masuk kantong celana.
-
Apa yang dirayakan Erina Gudono dan Kaesang Pangarep? Erina Gudono dan suaminya, Kaesang Pangarep, baru saja mengadakan acara tasyakuran tujuh bulanan serta tingkeban di Istana Kepresidenan Bogor pada Sabtu, 10 Agustus 2024.
-
Apa dua kesamaan yang diungkapkan El Rumi dengan Kaesang Pangarep? Adik Al Ghazali itu mengungkap dua kesamaan dengan sang putra presiden. "1. Sama-sama terkenal karena bapak nyaDan2. Sama-sama hidup dibayang-bayang kakak pertamaCHUAAKKSSS 🤣🤣🤣🤣🤣🙏🏻🙏🏻🙏🏻🙏🏻🙏🏻,"
-
Kapan Agha Hovsep meninggal? Ia meninggal pada 25 Maret 1835 dan dimakamkan di puncak Bukit Johannesberg (sekarang Gunung Mlojo) di samping makam anak lelakinya, David.
-
Apa yang akan dilakukan Persis Solo menjelang pertandingan? Persis Solo tengah berlatih mengonversi peluang menjadi gol. Perlu diketahui mereka baru saja mendatangkan bomber muda Timnas asal PSM Makassar, Ramadan Sananta.
Melansir dari unggahan di kanal Youtube berita Surakarta, bos Persis Solo itu terlihat datang ke stadion untuk menonton timnya berlaga mengenakan kopiah dan sarung. Simak ulasan selengkapnya:
Kaesang Nonton Bola dengan Gaya Nyeleneh
Youtube/berita surakarta ©2021 Merdeka.com
Dalam video yang dibagikan akun Youtube berita surakarta, terlihat Kaesang datang ke stadion Manahan Solo dengan mengenakan polo shirt berwarna hitam yang dipadukan dengan sarung warna merah marun.
Memadukan dengan sneaker, Kaesang melengkapi penampilannya dengan kopiah berwarna hitam. Gaya nyentrik Kaesang itupun sontak langsung menarik perhatian masyarakat dan wartawan yang datang ke lokasi.
Potret Kaesang di Stadion
Melalui unggahan di Instagram pribadinya, Kaesang juga membagikan potret dirinya yang berpose di area tribun penonton dengan mengenakan sarung dan peci.
"Bismillah sis @persisofficial 3 poin," tulisnya dalam keterangan foto.
Youtube/berita surakarta ©2021 Merdeka.com
Kerap Tampil dengan Nyeleneh
Youtube/berita surakarta ©2021 Merdeka.com
Aksi tersebut rupanya bukan pertama kalinya dilakukan oleh Kaesang. Pada pertandingan sebelumnya saat Persis Solo melawan PSIM Jogja, Kaesang datang dengan membawa bendera klub-nya dan menaruhnya dipunggung menyerupai superhero Superman.
Setelah dibagikan, unggahan itupun langsung ramai dibanjiri komentar dari netizen.
"Anak presiden paling gokil," kata @Lukman.
"Ya Allah mas Kaesang lucu deh," ungkap akun @bundait.
"Mantep lah walo anak persiden ttp snte kya dudu anak persiden," tulis @siro.
"Mas kaesang kaya mau ronda aja pake sarung," kata @Raradi.