Kapolres Ganteng Turun Tangan Jadi 'Tukang Foto' SIM, Bikin Grogi Warga
Bukan tanpa alasan, pelayanan SIM di kantor setempat selama ini kerap dikeluhkan masyarakat karena hasil fotonya kurang maksimal.
Kapolres Cimahi, Jawa Barat, AKBP Aldi Subartono mendadak mendatangi tempat pembuat Surat Izin Mengemudi (SIM) di Kantor Satlantas setempat.
Kapolres Ganteng Turun Tangan Jadi 'Tukang Foto' SIM, Bikin Grogi Warga
Bukan tanpa alasan, pelayanan SIM di kantor setempat selama ini kerap dikeluhkan masyarakat karena hasil fotonya kurang maksimal.
Hal itu terlihat di akun Instagram aldi2003ts, Selasa (28/05), AKBP Aldi Subartono terlihat sedang duduk di depan monitor dan kamera untuk siap-siap mengambil foto warga yang akan membuat SIM.
"Karena banyak yang komplain fotonya jelek ceunah, langsung we abdi turun," tulis AKBP Aldi Subartono.
Setelah mengambil foto, AKBP Aldi Subartono sambil tersenyum memanggil salah satu warga untuk melihat hasil jepretannya.
Diketahui, AKBP Aldi Subartono saat ini makin dikenal oleh warga Kota Cimahi dan Kabupaten Bandung Barat (KBB) karena, selain sosoknya yang humanis, dia juga aktif di media sosial.
AKBP Aldi Subartono mengatakan, kegiatan tersebut merupakan bagian dari berbagi kebahagian Kapolres Cimahi kepada masyarakat yang membutuhkan. Bantuan ditujukan untuk warga kurang mampu di wilayah Kota Cimahi dan Bandung Barat.
"Tak semua mempunyai kesempatan yang sama. Semoga apa yang Polres Cimahi berikan dapat menjadi upaya kami untuk berbagi kebahagiaan," ujar Aldi.
Pria kelahiran Pematang Siantar ini banyak berkecimpung di dunia Reserse, banyak kasus-kasus besar, yang telah diungkapnya.
Salah satu yang paling mencolok adalah, saat ia mengungkap kasus perampokan bersenjata Maybank, yang terjadi di Kawasan Objek Vital Nasional, Kota Bukit Indah Cikampek, Kabupaten Karawang.
Pengungkapan kasus tersebut dilakukan saat dirinya menjabat sebagai Kapolres Karawang, ia diketahui menjabat selama 1 tahun 6 bulan, sebelum akhirnya pindah tugas menjadi Kapolres Cimahi di penghujung 2022 lalu.
AKBP Aldi, lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) tahun 2003, memiliki karier yang mentereng, tercatat selama menjadi polisi sudah beberapa kali mengisi jabatan penting di tubuh Polri.
-Kapolsekta Medan Sunggal
-Kasat Reskrim Polresta Medan, Polda Sumut
-Kasubdit Jatanras Polda Sulawesi Utara
-Kasubagmutjabpama Robinkar SSDM Polri
-Kapolres Karawang
-Kapolres Cimahi
Unggahan foto Kapolres Cimahi mendapat beragam tanggapan dari warganet. Tak sedikit banyak warganet yang ini membuat ulang SIM, karena fotonya kurang maksimal.
"Iya pak, baru kemarin ini saya foto SIM, dan alhasil jelek banget," tulis akun @permatasarintan125.
"Pak komandan Rani jadi pengen ganti SIM," timpal akun @madu_akooh.
"Pak saya mau buat ulang kalau gitu,biar bagus foto SIM nya bisa gak pak," tulis akun @shiddiq_warrior_real.