Panik Menko Hadi Eks Panglima TNI Terjebak Macet, Mendadak Naik Moge Patwal Takut Telat Temui Jokowi
Demi tak terlambat mengikuti rapat terbatas bersama Presiden Jokowi, Hadi rela naik motor patwal.
Panik Menko Hadi Eks Panglima TNI Terjebak Macet, Mendadak Naik Moge Patwal Takut Telat Temui Jokowi
Menko Polhukam Marsekal TNI (Purn) Hadi Tjahjanto bergerak cepat. Terjebak macet, dia mendadak turun dari kendaraan dinas.
Demi tak terlambat mengikuti rapat terbatas bersama Presiden Jokowi, dia rela menaiki motor patwal menerjang jalanan ibu kota.
Seperti apa momennya? Berikut ulasan selengkapnya.
Menko Polhukam Terobos Macet
Menko Polhukam Hadi Tjahjanto secara tiba-tiba menuai atensi publik. Dia mendadak turun dari kendaraan dinas roda empat miliknya.
Momen tersebut pun berlangsung tepat di tepi jalan raya di kawasan Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Pusat. Sementara kondisi jalanan di sebelah sang menteri eks Panglima TNI itu nampak mulai padat oleh lalu lalang kendaraan warga ibu kota.
Terungkap, Hadi rupanya enggan terlambat untuk menghadiri rapat terbatas (ratas) di Istana Kepresidenan, Senin (5/8) pagi lalu.
- Jokowi Mendadak Sopiri Panglima TNI dan Kapolri, Dua Jenderal Bintang 4 Senyum Lebar jadi Penumpang
- Jokowi Tak Hadir di Muktamar, PKB: Sudah Cukup Diwakilkan Wapres dan Menko Polhukam
- Mengenal Sosok Hadi Tjahjanto, Dulu Menteri ATR Kini Dilantik Jadi Menko Polhukam
- Jokowi Tunjuk 3 Menteri Hadapi Gugatan Pengusaha Soal Kenaikan Pajak 75 Persen di MK
Dia memilih untuk menggunakan motor patwal yang berada tak jauh dari kendaraan dinas miliknya.
Video berisi momen menarik yang dialami sang menteri tersebut seketika viral di media sosial.
Dalam video pendek yang beredar, terlihat Hadi dengan langkah mantap bergegas turun dari mobil Land Rover hitam.
Di hadapannya, nampak sejumlah ajudan secara tiba-tiba ikut turun dari kendaraan. Berdiri di sebelah kendaraan dinas Hadi, para ajudan terlihat memberi jalan ke sang menteri sembari sesekali mengecek kondisi di sekitar lokasi.
Hadi yang menggunakan batik berwarna coklat keemasan itu berjalan cepat sembari membawa satu buah buku kecil.
Dia terlihat langsung menerima helm yang diberikan pengawalnya. Tanpa basa-basi, Hadi pun segera naik ke jok belakang motor patwal.
Tanpa berjaket, dia dan pengawal langsung melaju ke lokasi tujuan.
"Bapak @hadi.tjahjanto tetap semangat dan sehat, menggunakan motor menuju Istana untuk menghadiri Rapat di Istana Negara," demikian dikutip dari keterangan unggahan akun Instagram @sobat_haditjahjanto.
Sosok Menko Polhukam
Marsekal TNI (Purn) Hadi Tjahjanto merupakan sosok purnawirawan jenderal TNI yang kini dipercaya memegang jabatan sebagai Menko Polhukam menggantikan Mahfud MD.
Sebelum terjun ke pemerintahan, Hadi diketahui sempat menjabat sebagai Kasau hingga Panglima TNI.
Jebolan AAU tahun 1986 itu pun pernah mendapat kepercayaan untuk menduduki beberapa posisi di tubuh TNI, di antaranya yakni:
- Direktur Operasi dan Latihan Badan SAR Nasional (2011–2013)
- Kepala Dinas Penerangan TNI Angkatan Udara (2013–2015)
- Komandan Pangkalan Udara Abdul Rachman Saleh (2015)
- Sekretaris Militer Presiden (2015–2016)
- Inspektur Jenderal Kementerian Pertahanan (2016–2017)