Pasangan Lansia Tinggal di Rumah Mewah di Tengah Sawah, Begini Cara Mengangkut Bahan Bangunannya
Berada di tengah sawah dan jauh dari jalanan, terungkap cara mengangkut bahan bangunannya.
Berada di tengah sawah dan jauh dari jalanan, terungkap cara mengangkut bahan bangunannya.
Pasangan Lansia Tinggal di Rumah Mewah di Tengah Sawah, Begini Cara Mengangkut Bahan Bangunannya
Banyak keindahan yang terpancar dari Jawa Tengah. Pemandangan sawah rasanya masih bisa dengan mudah ditemukan di berbagai sudut wilayahnya.
Seperti lokasi berikut ini. Di tengah-tengah area persawahan luas, justru ada rumah berlantai dua milik pasangan lansia yang jauh dari jalanan.
Selain memiliki pemandangan indah, terungkap pula cara keduanya saat membangun rumah. Seperti apa potretnya? Berikut ulasannya selengkapnya.
-
Apa yang membuat Rumah Pesik unik? Kawasan Kotagede di Kota Yogyakarta memiliki banyak peninggalan rumah kuno yang punya arsitektur unik. Salah satunya adalah Rumah Pesik. Rumah ini berwarna hijau menyala.
-
Kenapa desain rumah Dikta terlihat unik? Selain itu, desainnya juga sangat unik.
-
Apa yang membuat rumah di Sumedang ini unik? Gabungan unik antara budaya Sunda dan Amerika terlihat jelas di sebuah rumah wilayah Desa Citengah, Kecamatan Sumedang Selatan, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat.
-
Apa yang unik dari rumah baru Aty Kodong? Yang unik dari rumah ini adalah toiletnya, dimana Aty menempatkan singgasana di dalamnya.
-
Apa yang unik dari tangga di rumah baru Sarwendah? Sarwendah memiliki impian untuk memiliki tangga yang bisa menyala. Akhirnya, keinginannya terwujud ketika tangga tersebut dapat menyala sesuai dengan keinginannya, baik ganjil maupun genap.
-
Apa yang viral di media sosial terkait rumah di Tuban? Viral di media sosial video yang memperlihatkan detik-detik rumah ambruk di Tuban, Jawa Timur. Video ini diunggah oleh akun TikTok @jongosvotre.
Rumah Dua Lantai di Tengah Sawah
Potret rumah unik tersebut tak lain diungkap oleh pemilik kanal YouTube Kampung Digital. Melalui video berdurasi kurang dari 9 menit, terungkap ada rumah berlantai dua yang begitu nyaman.
Menariknya, rumah apik tersebut ternyata milik dari sepasang lansia.
"Kakek dan nenek ini punya rumah mewah di tengah sawah," demikian dikutip dari keterangan video.
Sembari bercakap di halaman rumah, keduanya nampak menikmati masa tua dengan cara yang diimpikan banyak orang.
Bagaimana tidak, udara sejuk dengan pemandangan indah berupa area persawahan luas nampak menemani keduanya.
"Tapi pemandangannya bagus banget," terang sang pemilik video.
Jauh dari Jalanan
Bukan hanya bagian depan atau belakang rumah, bangunan apik tersebut diketahui dikelilingi area persawahan.
Tak nampak jalan raya atau sekadar setapak penghubung dari rumah ke area sawah. Sehingga, rumah tersebut seolah terisolir.
"Tuh, ini di persawahan. Jauh sana, jauh sini. Ini rumahnya nih," ujar sang pemilik video.
Melihat kondisi demikian, sang pemilik video mengaku penasaran dengan cara pasangan lansia itu saat membangun rumah.
- Jebolan UI, Sosok Wanita Paruh Baya Tinggal Sebatang Kara di Rumah Terbengkalai Tak Layak Huni
- Pasutri Lansia Tewas Penuh Luka Tusuk di Rumah, Dua Pisau Ditemukan di Samping Jasad Suami
- Mengenal Tengkiang, Lumbung Padi Milik Suku Semende yang Kini Mulai Hilang
- Pasangan Lansia Hidup dengan Damai di Tengah Hutan, Rumahnya Sederhana Berdinding Bilik Bambu
"Yang penasaran itu kan jalan rayanya jauh dan rumahnya ini di tengah sawah. Bagaimana gitu cara ngangkut bahan bangunannya," imbuhnya.
Cara Angkut Bahan Bangunan Terungkap
Terungkap, rupanya berbagai bahan bangunan saat mendirikan rumah impian itu dipanggul hingga digendong sendiri oleh keduanya.
Hal itu pun selayaknya yang dikisahkan sang istri.
"Dipanggul, digendong, kita suami dan istri yang menggendong," ceritanya.