Sujud Syukur Penuh Haru Aldi Pakintaki Konten Kreator dapat Hadiah Umrah dari Irjen Andi Rian, Usap Kepala 'Mudah-mudahan Lancar'
Ada sujud syukur hingga tangis haru dari sang pemuda. Seperti apa momennya?
Sujud syukur hingga tangis haru dari sang pemuda ini mendapatkan hadiah umrah dari sang jenderal. Seperti apa momennya?
Sujud Syukur Penuh Haru Aldi Pakintaki Konten Kreator dapat Hadiah Umrah dari Irjen Andi Rian, Usap Kepala 'Mudah-mudahan Lancar'
Kapolda Sulawesi Selatan Irjen Pol Andi Rian Djajadi mengganjar sosok pemuda dengan ibadah umrah gratis.
Sosoknya bertemu sembari memberi pesan mendalam.
Sementara itu, ada sujud syukur hingga tangis haru dari sang pemuda. Seperti apa momennya? Simak ulasan selengkapnya berikut ini.
- Keutamaan Sholat Subuh Berjemaah Begitu Dahsyat, Pahalanya Saja Setara Haji dan Umrah
- Momen Wanita Beri Kejutan Umrah untuk Kedua Orang Tuanya, Tangis Bahagia Ibunda Bikin Haru Warganet
- Sang Ibunda Meninggal Dunia karena Sakit, Ini Sosok Naja Hudia Hafiz Al-Qur'an Asal Mataram
- Saking Lelahnya, Cerita Jemaah Haji Tidur Beralas Kardus di Muzdalifah Nyenyak Banget
Temui Kapolda Sulsel, Sujud Syukur
Video pendek milik akun Instagram @info_kejadian_makassar seketika banjir sorotan. Unggahan berdurasi singkat tersebut menampilkan momen saat Irjen Pol Andi Rian nampak bertemu dengan sosok pemuda bernama Aldi (21).
Saat menemui sang jenderal Polri, Aldi nampak berangsur menitikkan air mata haru. Sembari tersedu, pemuda asal Jeneponto, Sulsel itu sujud syukur.
Diketahui, Aldi baru saja mendapat hadiah berupa umroh gratis dari sang Kapolda.
"Ketika Aldi @pakintaki_rodo menangis bersujud dan berterima kasih usai menerima hadiah umrah dari Kapolda Sulsel Irjen Pol Andi Rian R Djajadi," demikian dikutip dari keterangan video.
Diketahui, Aldi menjadi salah satu di antara banyak konten kreator berbakat di Makassar yang mendapat hadiah tak terduga dari Andi.
"Dirinya yang kini menjadi salah satu konten kreator di Kota Makassar mendapatkan hadiah umrah," demikian dikutip dari keterangan video.
Momen tersebut berlangsung pada saat acara silaturahmi Kapolda Sulsel dengan puluhan konten kreator dan admin medsos amsindo daerah Sulsel hingga Barat.
Namun bukan tanpa alasan Andi memberi sosok pemuda tersebut hadiah berupa umrah gratis.
Rupanya, kisah hidup Aldi yang pilu turut membuat Andi merasa iba. Pemuda tersebut rupanya tinggal tanpa kasih sayang dari kedua orangtua.
"Adrian Rian mengaku sengaja memberikan tiket umrah lantaran merasa iba dengan perjalanan hidup Aldy," demikian dikutip dari keterangan video.
Lewat pertemuannya kala itu, Andi berharap agar Aldi mampu menjalankan ibadah umrah dengan lancar. Ditambah, Aldi diharapkan jadi sosok pemuda yang kian taat beribadah dan mabrur.
"Mudah-mudahan Aldi bisa menjalankan ibadah umrah dengan lancar dan mabrur," demikian dikutip dari keterangan video.
Sosok Konten Kreator Asal Sulsesl yang Banjir Atensi
Aldi Pakintaki tak lain merupakan konten kreator lokal yang berasal dari Jeneponto, Sulsel. Sosoknya banjir atensi lantaran kerap membuat dan berbagi video jenaka miliknya sendiri.
Di balik tawanya yang riang nan supel, siapa sangka jika Aldi rupanya tumbuh tanpa asuhan kedua orangtua. Bahkan, diketahui sosoknya belum pernah merasakan bangku sekolah.
Lantaran aksinya yang menghibur di media sosial itu, Aldi lantas banjir perhatian. Tak sedikit di antaranya yang ikut memberinya bantuan hingga pendidikan.
Banjir Dukungan & Doa
Momen pertemuan haru antara Kapolda Sulsel dengan Aldi lantas ikut dibanjiri atensi publik. Tak sedikit dari warganet yang lantas memberi dukungan hingga doa bagi keduanya.
"Pak Kapolda orang baik, begitupun keluarganya. Beliau figur pejabat yang santun, penuh rasa kekeluargaan. Sehat slalu Pak Kapolda kita," tulis akun @radhy_queenrate
"Alhamdulillah Yaa Allah.. makin banyak org baik," tulis akun @deya_dwi
"Masya Allah Tabarakallah, sehat selalu Bapak Kapolda," tulis akun @adriyantiahmad
"Masya Allah, ada saja jalan Allah SWT yang menginginkan hambanya menjadi tamunya," tulis akun @rischa_ucchank_04