Mantan Tokoh Besar OPM: Papeda itu Akronim Papua Perlu Damai
Selama 40 tahun ia tinggal di Eropa untuk meminta dukungan dan kerja sama dari berbagai negara.
Organisasi Papua Merdeka (OPM) hingga kini masih eksis. Selama ini, mereka mengusung isu ketidakadilan pembangunan dan pelanggaran hak asasi manusia untuk menarik simpati.
Namun hal itu nyatanya ditentang oleh para tokoh pembesar sekaligus pendiri OPM sendiri, termasuk Nicolaas Jouwe dan Nicholas Simion Messet. Keduanya telah berjuang demi kemerdekaan Papua, hingga akhirnya mendapatkan pencerahan dan kembali ke pelukan Ibu Pertiwi.
-
Bagaimana cara menyelesaikan konflik Papua, menurut para akademisi dan ahli? Semua itu dilakukan melalui pendekatan pengakuan hak sipil politik, ekonomi sosial budaya, memperkuat pendidikan untuk kesadaran hak, dan memperkuat kualitas SDM anak muda dengan pendidikan adat dan pendidikan nasional.
-
Kenapa situasi baku tembak di Papua semakin memanas? Anggota Brimob dan TNI pun kerap terlibat baku tembak dengan para teroris di Papua yang semakin lama mulai berani menyerang TNI dan Polri yang berjaga di sana.
-
Siapa yang mengemukakan perlunya masukan dari masyarakat dan ahli untuk menyelesaikan konflik Papua? “Kami sangat ingin mendengar masukan saran dan pandangan dalam mencari akar rumput permasalahan di tanah Papua serta memberikan solusi atas permasalahan yang terjadi,” kata Yayan dikutip dari Liputan6.com.
-
Kenapa konflik Papua semakin meningkat, meskipun pembangunan di wilayah tersebut digalakkan? Sekretaris Gugus Tugas Papua UGM Arie Ruhyanto mengatakan bahwa angka kekerasan di Papua meningkat di tengah gencarnya proses pembangunan oleh pemerintah.
-
Apa yang dilakukan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo di Papua? Pak Kapolri beliau jam 5 sudah berada di Papua, dengan Panglima TNI. Jadi beliau tidak bisa hadir, karena beliau tidak bisa hadir tentunya kita tidak mengikutsertakan para pejabat lainnya. Sehingga murni kita adalah PP Polri pada acara hari ini ya.
-
Bantuan apa yang disalurkan Kementan untuk masyarakat Papua? Kementan merespons cepat adanya cuaca ekstrem yang mengakibatkan 6 warga Puncak Papua meninggal dunia. "Kami sampaikan terimakasih karena kementan memberi bantuan terhadap masyarakat terdampak cuaca ektrem secara cepat. Saya kira ini sangat bermanfaat untuk masyarakat di tiga distrik yang terdampak yaitu Agandugume, Lambewi dan Oneri," ujar Darwin di Posko Tanggap Darurat Bencana Kabupaten Puncak, Jalan Haetubun Distrik Mimika Baru, Kabupaten Mimika, Senin (7/8).
Nicholas Simion Messet atau akrab disapa Nick Messet adalah mantan eksil Papua pro-Papua merdeka. Kala itu ia menjabat sebagai Menteri Luar Negeri OPM. Selama 40 tahun ia tinggal di Eropa untuk meminta dukungan dan kerja sama dari berbagai negara.
Tapi tak disangka banyak negara luar yang menguatkan dirinya, bahwa Papua bagian dari NKRI yang harus dilestarikan bukan melepas diri. Dari sanalah Nick Messet terbesit akronim Papeda. Berasal dari 'Papua Perlu Damai'.
Simak ulasan kisahnya berikut ini.
Kembalinya Tokoh OPM ke NKRI
Kanal YouTube Talk Show tvOne ©2021 Merdeka.com
Nicholas Simion Messet akhirnya memilih pulang setelah 40 tahun lebih berjuang demi Papua Merdeka. Bahkan kala itu ia sempat menjadi warga Swedia.
Demi mempermudah memikat negara lain dalam mendukung Papua Merdeka, sejak muda hingga di hari tuanya, Nick habiskan untuk memperjuangkan suara OPM.
Perlu diketahui, Nick merupakan seorang pilot pertama yang berdarah Papua. Hebatnya lagi, ia menjadi alumni Cessnock, New South Wales, Australia dan bekerja untuk maskapai Papua Nugini. Nick juga berasal dari keluarga terpandang, ayahnya menjadi Bupati Jayapura periode 1976-1982.
"Saya tinggalkan Papua untuk pergi ke luar negeri selama lebih dari 40 tahun. Tapi hasilnya tak ada. Setiap Negara yang saya minta dukungannya untuk Papua Merdeka, mereka selalu bilang kalau Papua itu bagian sah dari Indonesia," ujar Nick Messet saat kepulangannya ke Papua.
3 Tokoh Papua Dampingi Wapres RI
Kanal YouTube Talk Show tvOne ©2021 Merdeka.com
Kembalinya Nick Messet ke pelukan Ibu Pertiwi, tak berselang lama dengan Nicholas Jouwe di era kepemimpinan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Tahun 2009, Jouwe mendapat undangan ke Jakarta untuk berdiskusi bersama. Di waktu bersamaan Nick Messet mencoba mencegah pertemuan itu.
Berselang satu tahun, Jouwe resmi menjadi warga negara Indonesia. Nick perlahan mendapatkan pencerahan dari beberapa tokoh besar mantan OPM. Akhirnya ia beralih menjadi pembela warga Papua yang ingin merdeka dalam bingkai NKRI.
Bahkan sebagai bentuk penghormatan, Presiden SBY memberinya posisi strategi. Selain itu, Nick pernah diminta ikut mendampingi Wakil Presiden Jusuf Kalla dalam Sidang Majelis Umum ke-74 PBB tahun 2019. Ia bersama kedua tokoh Papua lain.
Peristiwa itu menjadi momen hebat dan tercatat dalam sejarah. Tiga orang Papua asli pertama mendampingi Wapres RI mengikuti sidang umum PBB.
Keinginan Bijak sang Mantan Tokoh OPM
Kanal YouTube Talk Show tvOne ©2021 Merdeka.com
Salah satu keinginan besar sang tokoh besar mantan OPM itu sejatinya ingin menyatukan Papua dan Indonesia. Seperti halnya yang ia rasakan semasa muda. Remaja di era sekolah, disatukan dalam asrama. Mempertemukan beragam budaya dan adat.
"Pemuda itu harus dilengkapi dalam menjalani hidupnya. Charity start from home, supaya saat keluar jadi baik. Pendidikan di zaman dulu, kita semua bisa masuk asrama, bisa bergaul semua. Bapak ini dari Serui, saya bisa bergaul dengan anak macam pak Nuberi dari SD sampai tamatan SMA," kata Nick seperti dikutip dari kanal YouTube Talk Show tvOne.
Lain halnya saat ini yang dinilai cukup miris. Setiap kabupaten akan mendirikan asrama masing-masing terpisah. Secara tak langsung hal itu memberi tembok tersendiri untuk memisahkan Indonesia. Nick ingin ada penerapan 'Bhinneka Tunggal Ika' sejak dini.
"Sekarang ini perpisahan. Kabupaten ini punya asrama di sana, kabupaten ini punya asrama di sana. Tidak memersatu. Coba kalau kita dibawa jadi satu sejak muda, masalah-masalah seperti ini tidak ada, atau dicampur baur ada Nusantara. Bikinlah asrama yang menggabungkan mereka supaya ada Bhinneka Tunggal Ika," terangnya.
Satukan Adat NKRI Sejak Muda
Kanal YouTube Talk Show tvOne ©2021 Merdeka.com
Salah satu makanan khas Papua, Papeda menjadi perumpamaan keinginan Nick Messet. Seringnya mengonsumsi Papeda diharapkan menjadi lem penguat untuk menyatukan dan keinginan Papua yang damai.
"Apalagi kalau datang ke Jawa, ada asrama Papua, oh ini untuk Papua. Papua itu part of Indonesia. Bagaimana kalau kita bisa gabung anak dari luar semua itu berbaur. Jangan cuma masuk ketemu di universitas. Kita belajar adat dia. Kita buat satu nation, menghormati adat. Kita makan itu Papeda itu sebagai lem, Papeda itu akronim Papua Perlu Damai," pungkasnya.