6 Tips hemat selama bulan Puasa
Seharusnya, jika dihitung secara logis, pengeluaran selama bulan Puasa akan menurun.
Saat ini, kita sudah memasuki bulan suci Ramadan. Selama itulah, kita yang ikut merayakannya akan melaksanakan puasa.
Seharusnya, jika dihitung secara logis, pengeluaran selama bulan Puasa akan menurun, karena pengeluaran untuk makan akan menurun, dari yang biasanya membeli camilan, makan 3 kali sehari, menjadi hanya 2 kali dalam sehari.
-
Apa yang menjadi fokus utama dari tips finansial untuk bulan Ramadan ini? Pentingnya bagi semua orang tetap menyusun rencana keuangan sejak awal. Tidak perlu muluk-muluk yang terpenting adalah membagi pengeluaran ke dalam beberapa hal penting.
-
Apa saja nilai-nilai yang menjadi sangat penting selama Ramadan? Hal ini terutama berlaku saat Ramadan, di mana nilai-nilai seperti komunitas, ibadah, dan pemberian hadiah menjadi sangat berarti.
-
Kapan tips ini dibagikan? Ingin tahu caranya? Simak penjelasan lengkapnya yang disajikan pada Jumat (7/6/2024) berikut ini.
-
Bagaimana tata cara mengganti utang puasa Ramadan? Berikut tata cara qadha atau ganti puasa Ramadan: 1. Niat 2. Disunahkan sahur 3. Menjauhkan diri dari hal-hal yang membatalkan maupun mengurangi pahala puasa 4. Memperbanyak amalan baik 5. Menyegerakan berbuka ketika sudahmasuk waktunya 6. Membaca doa buka puasa
-
Apa yang perlu dilakukan jika seseorang memiliki utang puasa di bulan Ramadhan? Setiap muslim wajib untuk mengganti atau meng-qadha puasa sejumlah hari yang ditinggalkan selama bulan Ramadhan.
-
Bagaimana cara agar pengeluaran tetap terkontrol di bulan Ramadan? Dengan mencatat segala yang dibelanjakan, kamu bisa memantau apakah pengeluaran sudah sesuai budget atau justru melebihi. Inilah salah satu kunci untuk mengelola keuangan dengan lebih bijak di bulan yang penuh berkah ini.
Namun apa betul begitu? Berdasarkan pengalaman banyak orang, selama bulan Puasa ini malah pengeluaran jadi melonjak dua hingga tiga kali lipat. Hal ini karena kita akan lebih sering melakukan aktivitas bersama teman-teman selama bulan ini.
Untuk itu, kami berikan ulasan agar hemat selama bulan Puasa. Berikut tipsnya seperti dilansir cermati.com:
Buat daftar menu sebulan penuh
Menyambut bulan Ramadhan, kamu harus lebih menata menu makanan dan berapa orang yang akan ikut memakan makanan nanti. Cantumkan juga bahan apa saja yang dibutuhkan dan berapa banyak jumlah yang dibutuhkan.
Hal ini diperlukan untuk memudahkan kamu dalam menghitung estimasi pengeluaran kamu selama sebulan. Selain itu, kamu tidak akan memiliki sisa makanan berlebih, jadi tidak ada makanan yang terbuang jadi lebih hemat.
Belanja untuk sebulan penuh
Harga bahan pokok makanan selama bulan Ramadan akan terus meningkat. Hal ini sudah menjadi hal yang sangat umum dan kamu pasti sudah tahu akan hal ini.
Kenaikan harga ini akan berdampak besar pada membengkaknya pengeluaran bulanan, karena bagaimanapun, kamu akan selalu butuh bahan pokok makanan itu.
Untuk itu, supaya kamu bisa berhemat kamu harus berbelanja bahan pokok makanan yang bisa tahan lama untuk jangka waktu satu bulan ke depan, sehingga kamu tidak perlu membeli barang tersebut ketika harganya dalam posisi mahal nantinya. Selain hemat, aktivitas belanjamu juga jadi efektif.
Batasi buka Puasa di luar
Saat bulan puasa, kamu akan sering menerima ajakan untuk buka bersama oleh teman kerjamu, keluargamu, bahkan teman kecilmu. Tentu hal ini sangat boleh kamu lakukan, karena merupakan bagian dari silaturahmi dengan orang lain.
Tapi jangan sampai keseringan melakukan buka puasa di luar. Harga bahan makanan yang meningkat membuat harga makanan di restoran juga naik, jadi pengeluaranmu pasti lebih banyak.
Bawa bekal buka Puasa
Ketika pekerjaanmu memaksa kamu untuk bekerja lembur sehingga tidak bisa berbuka puasa di rumah, bawalah bekal dari rumah. Membawa bekal akan membuat kamu tidak pergi buka puasa di restoran atau tempat makan lainnya.
Sudah pasti harga makanan di restoran atau tempat makan akan lebih mahal dibandingkan jika kamu membawa bekal dari rumah.
Beli makanan jadi
Memasak makanan sendiri bisa jadi lebih murah untuk kamu yang memasak dalam jumlah cukup besar, seperti untuk satu keluarga. Tapi jika kamu hanya memasak untuk diri sendiri, biaya yang kamu keluarkan untuk memasak akan jadi lebih mahal.Â
Biaya untuk gas, minyak, listrik, dan bahan pokok makanan yang melonjak akan semakin menambah pengeluaranmu, lebih baik belilah makanan langsung jadi di pasar dalam jumlah yang sedikit hanya untuk dirimu sendiri. Dijamin harganya akan lebih murah dan kamu bisa lebih hemat.
Buat kue lebaran sendiri
Harga bahan makanan yang naik sering menjadi alasan bagi penjual kue lebaran untuk melipat gandakan harga jual kuenya. Tentu saja kamu akan sebagai konsumen akan sangat dirugikan, karena untuk harga satu bungkus kue saja kamu harus membayar harga bahan pokok yang meningkat ditambah dengan keuntungan dari penjual.Â
Jadi mengapa kamu tidak membuatnya sendiri saja? Jadi kamu hanya perlu membayar harga bahan pokoknya saja. Lebih hemat bukan?
(mdk/sau)