Airlangga Minta Apple Tambah Jumlah Universitas di Indonesia
Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto mendorong Apple untuk memperbanyak lembaga pendidikan atau Apple Academy di Indonesia. Saat ini, sudah ada tiga kampus yang dibangun Apple, di BSD, Tangerang Selatan, di Surabaya, dan di Batam.
Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto mendorong Apple untuk memperbanyak lembaga pendidikan atau Apple Academy di Indonesia. Saat ini, sudah ada tiga kampus yang dibangun Apple, di BSD, Tangerang Selatan, di Surabaya, dan di Batam.
"Tadi saya challenge Apple karena di sini market besar sehingga tentu kita minta kampus seperti ini diakselerasi, sekarang hanya di Surabaya dan Batam," kata dia, di Acara Kelulusan Apple Academy, di Tangerang Selatan, Banten, Selasa (12/3).
-
Kenapa KEK Singhasari penting? KEK Singhasari berkonsentrasi pada platform ekonomi digital untuk bersinergi dengan perkembangan antara bisnis pariwisata dan ekonomi digital.
-
Kapan Wibowo Wirjodiprodjo meninggal? Di akhir hidupnya, Ari dan Ira Wibowo menceritakan bahwa sang ayah pergi dengan tenang, tanpa rasa sakit, dan dikelilingi oleh keluarga tercinta.
-
Kenapa Pemilu di Indonesia penting? Partisipasi warga negara dalam Pemilu sangat penting, karena hal ini menunjukkan dukungan dan kepercayaan terhadap sistem demokrasi yang berlaku.
-
Apa yang dibahas dalam pertemuan Airlangga Hartarto dengan delegasi Kongres Amerika Serikat? Pertemuan tersebut membicarakan sejumlah agenda strategis, di antaranya pada bidang investasi energi dan kerja sama Indo-Pacific Economic Framework (IPEF).
-
Kapan Purnawarman meninggal? Purnawarman meninggal tahun 434 M.
-
Kapan Adi Suryanto meninggal? Kabar duka datang dari salah satu instansi pemerintah, Lembaga Administrasi Negara (LAN). Kepala LAN, Prof Dr. Adi Suryanto, meninggal dunia di Yogyakarta pada Jumat (15/12).
Menurutnya, kehadiran lembaga pendidikan yang diampu oleh perusahaan kelas internasional seperti Apple akan meningkatkan kemampuan dan daya saing tenaga kerja Indonesia.
"Nah, seperti sekarang lebih dari 160 graduated sudah punya kompetensi yang world class dan mereka dididik disini satu tahun. Kita akan tingkatkan yang lainnya sehingga industri lain bisa terinspirasi," ungkapnya.
Dengan demikian, berbagai perusahaan luar yang hendak berinvestasi di Indonesia dapat mengambil tenaga kerja yang berasal dari Indonesia. "Terbukti dari 70 perusahaan sudah datang ke sini, yang mereka menghendaki agar talent-talent ini bisa segera dipekerjakan atau mereka bisa jadi enterpreneur," jelasnya.
"Macem-macem, mereka butuh lulusan dari apple academy sehingga demand akan semakin tinggi," tandas dia.
Baca juga:
Pemerintah Bakal Turunkan Pajak Mobil Mewah Hingga 0 Persen
Program Pendidikan Vokasi Kemenperin Berhasil Gaet 400.000 Siswa SMK
Kemenperin Catat Ekspor Furnitur Nasional Tembus USD 1,69 Miliar di 2018
Pemerintah Siapkan Insentif Kembangkan Kendaraan Listrik
Menperin Airlangga Dorong Pengembangan Kawasan Industri Di Indonesia Timur