ASEAN diramalkan jadi wilayah paling cepat berkembang di dunia
"Banyak lembaga meramalkan ASEAN sebagai salah satu daerah yang paling cepat berkembang di dunia, yang tidak diragukan lagi alasan bahwa ASEAN telah semakin dipandang sebagai tujuan investasi yang menarik."
Negara-negara di ASEAN diramal akan menjadi daerah yang paling cepat berkembang di dunia. Rekam jejak sudah terlihat, yaitu pertumbuhan yang tinggi di tengah ketidakpastian ekonomi global. Hal ini juga yang membuat para investor tertarik untuk berinvestasi di negara-negara ASEAN.
Hal ini disebut Wakil Menteri Keuangan, Mardiasmo dalam acara ASEAN Finance Ministers’ Investors Seminar (AFMIS) di Hotel Mulia, Jakarta, Selasa (15/11).
-
Apa yang diusulkan oleh Kementan untuk memperkuat sektor pertanian di negara Asean? Indonesia sendiri mendorong semua negara Asean untuk meningkatkan teknologi pertanian digital, ekonomi sirkular, energi biomassa, pengurangan emisi gas rumah kaca dan pengendalian hama terpadu,
-
Bagaimana cara ASEAN dan Tiongkok memperdalam kerja sama perdagangan dan ekonomi? Para menteri juga mencatat implementasi Program Kerja 2022-2026 untuk memperdalam kerja sama Perdagangan dan Ekonomi ASEAN China FTA, termasuk kerja sama finansial dan dukungan untuk usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) ASEAN dan dukungan Tiongkok untuk promosi ekspor produk ASEAN.
-
Apa yang dilakukan Kemenkumham untuk meningkatkan perekonomian Indonesia? Menurut Yasonna, dengan diselenggarakannya Temu Bisnis Tahap VI, diharapkan dapat memberikan dampak positif terhadap perkembangan perekonomian Indonesia.
-
Apa yang disampaikan Menteri Perdagangan tentang peran Tiongkok dalam perdagangan ASEAN? Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan mengatakan, Tiongkok merupakan mitra dagang terbesar bagi ASEAN sejak 2009. Tidak hanya itu, mereka juga sumber investasi asing terbesar keempat di antara mitra-mitra dialog ASEAN.
-
Bagaimana Indonesia dan ASEAN mengimplementasikan pemanfaatan AI? “Dengan tren pemanfaatan AI dan penciptaan tata kelolanya, interaksi negara-negara anggota ASEAN juga tidak luput dari diskusi tentang AI,” ujarnya.
-
Bagaimana Kemendag ingin meningkatkan hubungan perdagangan antar negara ASEAN, Tiongkok, Jepang, dan Korea Selatan? Diharapkan implementasi program kerja tersebut akan meningkatkan hubungan perdagangan antara ASEAN, Tiongkok, Jepang, dan Korea Selatan, khususnya dalam menghadapai tantangan yang muncul dalam perkembangan regional dan global.
"Banyak lembaga meramalkan ASEAN sebagai salah satu daerah yang paling cepat berkembang di dunia, yang tidak diragukan lagi alasan bahwa ASEAN telah semakin dipandang sebagai tujuan investasi yang menarik."
ASEAN sebagai satu kesatuan dinobatkan menjadi ekonomi ketujuh terbesar di dunia dan ekonomi ketiga terbesar di Asia. Produk domestik bruto (PDB) gabungan tercatat lebih dari USD 2,43 triliun pada tahun 2015.
ASEAN merupakan salah satu kawasan ekonomi terbuka terbesar di dunia dengan nilai sebesar USD 2,28 triliun di 2015. Sementara itu, investasi luar negeri langsung (FDI) telah tumbuh hingga USD 120 miliar di 2015, atau 11 persen dari total FDI dunia.
"Ekonomi ASEAN menawarkan prospek pertumbuhan ekonomi yang solid dengan populasi lebih dari 600 juta orang. ASEAN memiliki demografi yang menguntungkan yang berasal dari populasi penduduk berusia muda dan peningkatan kekuatan dari pertumbuhan ekonomi," imbuhnya.
Dia menambahkan, ASEAN juga membuat kerangka peraturan melalui beberapa perjanjian untuk meningkatkan perlindungan bagi investor, liberalisasi sektor untuk investasi, dan memberikan transparansi yang lebih besar pada aturan investasi.
Baca juga:
Wamenkeu ungkap langkah negara ASEAN hadapi pelemahan ekonomi global
Tiga cara Indonesia berantas terorisme jadi acuan dunia
Wapres JK: ASEAN butuh konektivitas agar ekonomi terbangun
ASEAN dan PBB bahas pencegahan kekerasan ekstremisme di kawasan
Incar pasar ASEAN, Linetrust siapkan investasi USD 600 juta