BEI: Potensi Pasar Modal Syariah Indonesia Terbesar di Dunia
Adapun negara lain yang memiliki aset keuangan syariah tertinggi di dunia pada 2017 yaitu Iran dengan jumlah aset mencapai USD 545 miliar. Sedangkan posisi kedua ditempati oleh Saudi Arabia mencapai USD 472 miliar.
Kepala Divisi Pasar Modal Syariah Bursa Efek Indonesia, Iwan Abdalloh menyebut bahwa pasar modal syariah Indonesia merupakan yang terbesar di dunia. Menurut data World Bank, total penduduk Indonesia berjumlah 264 juta. Angka ini lebih besar dari jumlah penduduk di 8 negara yang memiliki aset keuangan syariah terbesar di dunia.
Dari 264 juta, 87 persen penduduknya merupakan muslim dan 64 persennya merupakan kelompok produktif. Hal ini lah yang membuat potensi pasar modal syariah di Indonesia begitu besar.
-
Kenapa harga saham bisa naik turun? Salah satu yang sering jadi dilema adalah harga saham yang begitu cepat naik turun bagaikan roller coaster. Jadi, sebenarnya apa sih penyebab harga saham bisa naik turun?
-
Kapan PT Tera Data Indonusa Tbk melantai di bursa saham? Bahkan pada 2022, saat pandemi berlangsung, perusahaan ini berani mengambil langkah melantai di bursa saham.
-
Kapan Bursa Berjangka Aset Kripto diluncurkan? Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan meluncurkan Bursa Berjangka Aset Kripto di Jakarta, Jumat (28/7).
-
Apa penyebab naik turunnya harga saham? Prinsip Ekonomi Dasar: Hubungan antara Penawaran dan Permintaan Saat banyak orang mencari suatu barang, stoknya akan terbatas sehingga harganya cenderung akan naik.
-
Kenapa doa ke pasar dianjurkan? Doa ke pasar adalah salah satu cara untuk mendekatkan diri di saat banyak orang lalai karena bertransaksi. Mengunjungi pasar merupakan kegiatan sehari-hari yang dilakukan oleh banyak orang untuk memenuhi kebutuhan hidup.
-
Apa yang diraih oleh Bank Syariah Indonesia? BSI mendapatkan penghargaan sebagai The Indonesia Customer Experience of The Year – Banking Award dalam ajang Asian Experience Awards 2023.
Menurutnya, ini dapat dibuktikan dari aset keuangan syariah Indonesia di pasar global berada di peringkat ke-7 mencapai USD 81 miliar pada 2017, mengalahkan Turki yang hanya USD 49,5 miliar.
"Indonesia peringkat ke-7 aset keuangan syariah di dunia 2017. Karena masih kecil maka ruang tumbuhnya begitu besar," jelas Iwan Abdalloh di Jakarta Senin (18/3).
Adapun negara lain yang memiliki aset keuangan syariah tertinggi di dunia pada 2017 yaitu Iran dengan jumlah aset mencapai USD 545 miliar. Sedangkan posisi kedua ditempati oleh Saudi Arabia mencapai USD 472 miliar. Sementara Malaysia menduduki peringkat ke tiga dengan jumlah aset USD 405 miliar. Posisi ke empat oleh Uni Emirat Arab mencapai USD 203 miliar. Dan posisi selanjutnya yaitu, Kuwait dengan USD 120 miliar, dan Bahrain mencapai USD 99 miliar.
Irwan menambahkan tingginya potensi pasar modal syariah di Indonesia juga didukung oleh milesstones lainnya. "Milestones ini udah ada dari lama kok, sudah ada sejak 1997," ujarnya.
Adapun milestones yang menunjang pasar modal syariah yaitu, Reksa Dana Syariah yang ada sejak 1997, Indeks Saham Syariah sejak 2000, Sukuk pada 2002, Regulasi Pasar Modal Syariah sejak 2006, dan terakhir yaitu ETF Syariah yang ada sejak 2013.
Reporter: Ayu Lestari Wahyu Puranidhi
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
BEI Incar 89.072 Investor Syariah di 2019, Naik 100 Persen
Asosiasi: Wakaf Asuransi Bakal Jadi Tren Baru di Industri Asuransi Syariah
RI Punya Pasar Syariah Terbesar Dunia, Jatim Akan Bangun Islamic Science Park
Ditarget Berdiri Akhir 2019, BPR Syariah Tangsel Incar Nasabah UKM
Strategi BI Buat Buat Ekonomi Halal Terus Berkembang di Tanah Air