Bos Inalum Buka-bukaan Ungkap Bangun Smelter Rugi
Direktur Utama PT Indonesia Asahan Aluminium (Inalum)/Mining Industry Indonesia (MIND ID), Orias Petrus Moedak mengatakan, bahwa pembangunan fasilitas pengolahan dan pemurnian (smelter) PT Freeport Indonesia (PTFI) akan merugikan negara.
Direktur Utama PT Indonesia Asahan Aluminium (Inalum)/Mining Industry Indonesia (MIND ID), Orias Petrus Moedak mengatakan, bahwa pembangunan fasilitas pengolahan dan pemurnian (smelter) PT Freeport Indonesia (PTFI) akan merugikan negara. Pernyataan ini merespon pernyataan Anggota Komisi VII DPR RI Adian Napitupulu atas keuntungan membangun smelter bagi MIND ID.
"Apakah ini akan rugi? Dari kita ya jelas rugi, tapi kan wajib bangun, ya kita bangun. Jadi, posisi dari kami karena memang diwajibkan membangun ya kami akan bangun. Tapi memang bahwa ini menyebabkan kerugian, ya rugi," tegasnya dalam Rapat Dengar Pendapat Bersama Komisi VII DPR RI, di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Rabu (31/3).
-
Dimana Smelter Freeport yang akan mengolah tembaga dan emas di Indonesia? Presiden Jokowi mengatakan smelter PT Freeport Indonesia yang berlokasi di Gresik akan rampung pada Juni 2024.
-
Dimana lokasi kejadian ledakan smelter PT ITSS? Kepolisian Daerah Sulawesi Tengah akhirnya menetapkan dua tersangka kasus ledakan tungku smelter milik PT Indonesia Tshinshan Stainless Steel (ITTS) yang berada di kawasan PT Indonesia Morowali Industrial Park (IMIP) Morowali, Sulawesi Tengah (Sulteng).
-
Apa yang diproduksi oleh perusahaan Amalgam? Perusahaan Inggris Ciptakan Miniatur Mobil Sport yang Harganya Lebih Mahal dari Mobil Asli Yuk, simak fakta lengkapnya! Perusahaan Amalgam basis Inggris baru-baru ini mengumumkan koleksi barunya, yakni miniatur mobil sport dengan harga yang fantastis.
-
Apa yang terjadi di tambang emas di Gorontalo? Sebagai informasi, pusat koordinasi operasi SAR Basarnas menerima laporan terjadi bencana tanah longsor di areal tambang rakyat di Desa Tulabolo Timur, Suwawa Timur, Bone Bolango, pada Sabtu (6/7), dan ada jiwa yang terancam dan membutuhkan pertolongan.
-
Siapa saja yang ditetapkan sebagai tersangka kasus ledakan smelter PT ITSS Morowali? Kepolisian Daerah Sulawesi Tengah akhirnya menetapkan dua tersangka kasus ledakan tungku smelter milik PT Indonesia Tshinshan Stainless Steel (ITTS) yang berada di kawasan PT Indonesia Morowali Industrial Park (IMIP) Morowali, Sulawesi Tengah (Sulteng).
-
Apa yang akan dihasilkan dari beroperasinya Smelter Freeport di Gresik? Menurut dia, beroperasinya smelter PT Freeport ini akan memberikan sejumlah keuntungan bagi Indonesia. Dengan hilirasasi ini, negara akan mendapatkan nilai tambah yang besar dari pajak maupun dividen.
Kendati demikian, dia menyebut, kerugian negara tersebut bisa dihindari dengan keberadaan industri hilirnya. Menyusul, bahan mentah yang dihasilkan di smelter akan diolah lagi di sektor hilir sehingga meningkatkan nilai tambah.
"Jadi, kalau secara negara itu menguntungkan kalau (industri) hilirnya jalan," tekannya.
Oleh karena itu, dia mendorong pembangunan yang berlangsung saat ini tidak hanya berhenti di smelter saja. Melainkan harus ada upaya bersama untuk juga membangun dari sisi hilirnya.
"Karena, kalau hilirnya tidak jalan sangat disayangkan kita bangun, karena ada hasilnya (smelter) toh diekspor juga, ya kan. Itu kenapa (kembali) kita yang menyubsidi buyer, bahasa terangnya begitu. Jadi, kalau mau seluruh sampai hilir ya kita untung, karena hasil dari smelter itu industrinya jalan juga," ucap dia menekankan.
Baca juga:
Inalum Ungkap Syarat Utama Agar Pembangunan Smelter di Papua Terlaksana
Inalum Sebut Investor Mulai Melirik Alternatif Pembangunan Smelter Baru
Pandemi Covid-19 Jadi Alasan Molornya Pembangunan Smelter Freeport
DPR Tagih Realisasi Pembangunan Smelter Freeport
Menko Luhut Optimistis Investasi 2021 Tembus Rp 900 T, ini Alasannya