Bos Krakatau Steel Minta Pelaku Industri Lokal Waspada Permainan Asing
Direktur Utama Krakatau Steel (KS), Silmy Karim, menyuarakan berbagai masalah soal industri baja Indonesia serta investasi asing. Silmy berkata ruang berkembang industri baja di Indonesia sangat besar mengingat masih rendahnya konsumsi baja per kapita yakni 52 kilogram (Kg) per tahun.
Direktur Utama Krakatau Steel (KS), Silmy Karim, menyuarakan berbagai masalah soal industri baja Indonesia serta investasi asing. Silmy berkata ruang berkembang industri baja di Indonesia sangat besar mengingat masih rendahnya konsumsi baja per kapita yakni 52 kilogram (Kg) per tahun.
Namun, kondisi KS kini sedang restrukturisasi akibat besarnya utang dan kondisi keuangan juga merugi Rp 1,9 triliun di semester I 2019. Silmy pun mengingatkan bahwa kejatuhan KS bisa dieksploitasi oleh asing.
-
Apa yang ditemukan di Kawasan Industri Batang? Pada tahun 2019, seorang arkeolog asal Prancis bernama Veronique de Groot menemukan sebuah situs diduga candi di Kawasan Industri Terpadu (KIT) Batang di Desa Sawangan, Kecamatan Gringsing, Batang.
-
Kapan puncak kejayaan industri kapuk di Jawa? Puncaknya adalah tahun 1936-1937 di mana kapuk jawa mampu memenuhi 85 persen kebutuhan dunia.
-
Siapa yang terlibat dalam kolaborasi untuk membentuk PT Industri Baterai Indonesia (IBC)? Selain itu, MIND ID melalui ANTAM melakukan kolaborasi bersama PLN dan Pertamina dalam membentuk PT Industri Baterai Indonesia (IBC).
-
Bagaimana PT Astra Agro Lestari Tbk mengembangkan industri perkebunan di Indonesia? Astra Agro Lestari Tbk (Perseroan) mulai mengembangkan industri perkebunan di Indonesia sejak lebih dari 30 tahun yang lalu.
-
Dimana desa yang menjadi pusat industri kompor minyak tanah di Indonesia? Bahkan, Desa Taman Harjo, Singosari, Malang, Jawa Timur, dikenal sebagai pusat industri kecil kompor dengan bahan bakar minyak tanah.
-
Kapan Balai Yasa Madiun diserahterimakan ke PT Industri Kereta Api? Pada tahun 1981, Balai Yasa Madiun diserah terima dari Perusahan Jawatan Kereta Api (PJKA) ke PT Industri Kereta Api (Persero).
"Kita juga jangan underestimate asing. Asing itu hajar dulu industrinya, ketika industri mati, seperti baja mulai agak sempoyongan karena utilisasinya rendah, akhirnya dia masuk dengan investasi, di karpet merah pula. Ya habis itu," ujar Silmy di seminar nasional peningkatan interlinkage antar sektor bersama Bank Indonesia dan Kementerian Perindustrian pada Rabu (4/9).
Tetapi, Silmy tak sepenuhnya anti-investasi asing dan berkata akan menandatangani investasi dengan Posco usai restrukturisasi. Penandatangan itu dilakukan pada November mendatang. KS berencana menandatangani investasi 10 juta ton dengan Posco di Cilegon bersamaan dengan kunjungan Presiden Joko Widodo ke Korea Selatan.
Silmy berkata KS tidak membutuhkan proteksi yang berlebihan, tetapi hanya diberikan arena bermain yang adil melawan baja impor. Sebab, Silmy menyebut ada importir yang mengakali sistem HS Code sehingga terbebas dari biaya masuk.
"Saat ini importir ngakalin HS code sehingga mereka terbebas dari biaya masuk yang akhirnya bisa kelihatan sendiri bahwa impor alloy steel itu meningkat," ujar bos Krakatau Steel tersebut.
Reporter: Tommy Kurnia
Sumber: Liputan6
Baca juga:
Bahas Masalah Krakatau Steel, Menteri Rini Nilai Kondisi Perusahaan Makin Baik
Menperin Soal Impor Baja China: Kita Akan Kenakan Bea Masuk Anti Dumping
Ini Sosok Orang Terkaya Kedua Sepanjang Sejarah Setelah Mansa Musa
Bos Krakatau Steel Keluhkan Masuknya Baja Impor Lewat Batam
Digempur Produk Impor, Produksi Baja Nasional Diyakini Tetap Meningkat
Per 20 Januari, Pemerintah Batasi Baja Impor Masuk RI
Pemerintah Jokowi Batasi Baja Impor Masuk RI Mulai 20 Januari