Bupati Cilacap klaim proyek PLTU direstui warga
Proyek tahap pertama dimulai tahun depan dan optimistis tuntas 2018.
Bupati Cilacap Tatto Suwarno Pamuji mengklaim pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) di wilayahnya sudah direstui warga. Menurutnya, proyek infrastruktur listrik berkapasitas 5x1.000 megawatt itu hanya akan menggusur satu desa.
"Konstruksi tahap awal pokoknya saya yakin bisa dilakukan tahun depan," ucapnya saat jumpa pers di Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Jakarta, Kamis (6/11).
-
Kapan PLN mulai mendukung ekosistem kendaraan listrik? PT PLN (Persero) berkomitmen untuk terus mendukung ekosistem kendaraan listrik atau electric vehicle (EV) yang berkembang pesat di Indonesia.
-
Bagaimana cara PLTA Ketenger menghasilkan listrik? Air yang sudah tertampung di kolam selanjutnya dialirkan untuk menggerakkan turbin yang kemudian menghasilkan listrik.
-
Apa yang menjadi pemicu semangat Jakarta Electric PLN untuk bangkit? Ketertinggalan menjadi sesuatu yang memacu semangat. Hal inilah yang berhasil dibuktikan oleh Jakarta Electric PLN yang berhasil comeback atas Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia.
-
Bagaimana cara PLTA Kracak menyalurkan listrik? “Jadi ini listriknya disalurkan ke Bogor, yang saat itu Buitenzorg sedang butuh, terutama untuk penerangan kantor gubernur. Setelah Buitenzorg memiliki penerangan, listrik disalurkan ke Tanjung Priuk untuk operasional Trem dan perkotaan,” kata sang kreator, Jejak Siborik.
-
Bagaimana PLN mendukung transisi ke kendaraan listrik? PLN siap mendukung upaya pemerintah dalam mendorong ekosistem kendaraan listrik di Indonesia. Pengguna EV tidak perlu risau, sebab infrastruktur telah dibangun lebih merata. Apalagi Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU), Stasiun Pengisian Listrik Umum (SPLU), dan Stasiun Penukaran Baterai Kendaraan Listrik Umum (SPBKLU) telah siap, mudah dan nyaman digunakan.
-
Apa yang dimaksud dengan energi listrik? Energi listrik adalah bentuk energi yang dihasilkan oleh pergerakan partikel bermuatan, khususnya elektron, melalui suatu penghantar atau rangkaian tertutup.
Tatto mengungkapkan kontraktor PLTU adalah PT Jawa Energi. Dia enggan mengungkap besaran investasi proyek tersebut.
"PT Energi Jawa telah memiliki rekam jejak bagus. Mereka telah menjalankan dua proyek di Buleleng dan Kalimantan Barat," tuturnya.
Menteri Koordinator Kemaritiman Indroyono Soesilo mengatakan pembangunan PLTU bakal dilakukan bertahap. Sebagai awalan, pemerintah baru akan membangun PLTU berkapasitas 2 ribu mw dan ditargetkan tuntas pada 2018.
"Saat ini kemampuan listrik Pulau Jawa hanya 23 ribu MW. Sementara, pertumbuhan per tahun delapan persen atau mencapai 1.800 MW. Kalau tidak diantisipasi dalam waktu dekat Jawa krisis," ujarnya.
PLTU Cilacap akan dibangun diatas lahan seluas 120 hektar. Dari lahan seluas itu, sekitar 60 hektar dimiliki TNI Angkatan Dara. Sisanya, Pemprov Jawa Tengah (20 hektar), dan masyarakat (40 hektar).
(mdk/yud)