Di 2019, seluruh tanah di Bali sudah bersertifikat
Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan Bali kemungkinan besar akan menjadi provinsi pertama yang seluruh tanahnya akan bersertifikat di 2019. Dia pun mengingatkan kepada Badan Pertanahan Provinsi Bali untuk bisa mewujudkan target tersebut.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan Bali kemungkinan besar akan menjadi provinsi pertama yang seluruh tanahnya akan bersertifikat di 2019. Dia pun mengingatkan kepada Badan Pertanahan Provinsi Bali untuk bisa mewujudkan target tersebut.
"Tadi Pak Menteri sudah menyampaikan, di seluruh Bali nanti tahun 2019 sertifikat semuanya sudah diserahkan kepada rakyat. Ini nanti mungkin provinsi pertama di Indonesia yang sertifikatnya sudah diserahkan semua kepada masyarakat," ujar Presiden Jokowi saat memberikan sambutan pada penyerahan 6.000 sertifikat kepada masyarakat Kabupaten Buleleng, di Taman Kota, Buleleng seperti dikutip Setkab, Kamis (28/9).
Di Indonesia sendiri, menurutnya, dari sekitar 126 juta sertifikat yang seharusnya diberikan kepada rakyat, baru 46 juta yang mampu terpenuhi. Karena itu, Jokowi menargetkan percepatan penerbitan sertifikat tersebut kepada rakyat di seluruh Indonesia.
"Tahun ini saya memberikan target kepada menteri sebanyak 5 juta harus diberikan. Tahun depan 7 juta, tahun depannya lagi 9 juta. Karena memang rakyat harus menerima ini," katanya.
Dengan sertifikat tanah yang dipegang sendiri oleh masyarakat, Presiden berharap kasus sengketa antarindividu maupun dengan perusahaan atau pemerintah tak lagi kembali terulang. "Karena tidak memiliki yang namanya tanda bukti hak atas tanah ini. Sekarang Bapak/Ibu semua sudah pegang ini. Sudah enak sekarang," jelas Jokowi.
Namun, Kepala Negara mengingatkan, bila masyarakat ingin menggunakan sertifikat tersebut sebagai agunan di bank untuk mendapatkan bantuan dana, agar dapat lebih bijak menggunakan bantuan pinjaman dana tersebut. Selain itu, dia meminta agar dana yang didapatkan itu digunakan untuk hal-hal produktif seperti untuk modal usaha.
"Ini barang yang sangat berharga karena merupakan tanda hak hukum atas tanah. Kalau mau pinjam di bank itu dikalkulasi, bisa mencicil tidak? Kalau tidak jangan pinjam," tegasnya.
-
Di mana Jokowi membagikan sertifikat lahan dan memberikan hadiah sepeda? Presiden Jokowi menunjuk salah satu warga untuk membacakan Pancasila, usai membagikan 2.000 sertifikat lahan di Cilacap, Jawa Tengah.
-
Bagaimana cara Presiden Jokowi mempercepat proses sertifikasi tanah? Program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) yang diinisiasi oleh Presiden Jokowi memotong proses sertifikasi tanah yang bertele-tele.
-
Apa yang dilakukan oleh Kementerian ATR/BPN dalam rangka menindaklanjuti penerbitan sertifikat tanah elektronik oleh Presiden Jokowi? Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) pun telah menerbitkan sejumlah sertipikat tanah elektronik bagi tanah aset pemerintah juga aset milik masyarakat. Dalam rangka menindaklanjuti hal tersebut, Kantor Pertanahan (Kantah) Kabupaten Badung memulai implementasi penerbitan sertipikat tanah elektronik untuk masyarakat Badung.
-
Apa yang membuat Raja Juli Antoni memuji kinerja Presiden Jokowi terkait sertifikasi tanah? "Dulu sertifikasi tanah yang awalnya hanya 500 ribu pertahun, sekarang jadi 7 juta per tahun. Naiknya bukan lagi seratus persen tapi ribuan persen," kata Raja Juli.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Dimana Presiden Jokowi menyerahkan sertifikat tanah elektronik di Banyuwangi? Presiden menyerahkan sertipikat Tanah Elektronik Hasil Redistribusi Tanah untuk Rakyat dalam program Tanah Obyek Reforma Agraria (TORA), di Gedung Olahraga (GOR) Tawang Alun, Selasa (30/4).
Baca juga:
Masalah teknologi jadi tantangan pemerintah implementasikan reforma agraria
Airin targetkan 120 ribu bidang tanah di Tangsel tersertifikasi tahun 2019
Target Menteri Agraria 126 juta bidang tanah tersertifikasi tahun 2025
Jokowi minta kades hingga Kejati percepat proses sertifkat tanah
Lelah menunggu Jokowi, kakek 80 tahun ini nyaris pingsan
Jokowi bagi-bagi 5.500 sertifikat tanah untuk warga se-Sukabumi
Ini alasan Djarot minta sertifikat Monas dibuat atas nama Pemprov DKI