Ekonom: Harga Komoditas Membaik dan Beri Harapan ke Ekonomi RI
David menambahkan, segmen ekonomi Indonesia yang hampir dipastikan pulih di kuartal III-2020 adalah eksportir komoditas, terutama mineral logam. Hal ini didukung terutama oleh pemulihan ekonomi China.
Ekonom BCA, David Sumual menyebut bahwa ada sinyal pemulihan aktivitas bisnis yang mulai terlihat di kuartal III-2020. Berdasarkan hasil observasi dari Big Data BCA, trennya naik perlahan pada akhir Agustus hingga awal September 2020.
"Harga komoditas 1-2 bulan terakhir ini cukup membaik. Dan ini memberikan harapan buat kita sebenarnya karena kita ekspor sebagian besar kan masih komoditas," ujar di dalam Dialogue Kita, Jumat (2/10).
-
Di mana tepatnya penemuan mineral tersebut? Survei baru yang dilaksanakan The Nippon Foundation bekerja sama dengan Universitas Tokyo menemukan bahwa dasar laut di sekitar pulau Minami-Tori-shima menampung sekitar 610.000 metrik ton kobalt dan 740.000 metrik ton nikel.
-
Di mana Taman Bambu Tangerang berada? Berlokasi di Jalan Perintis Kemerdekaan, Babakan, taman ini cocok bagi muda-mudi yang ingin bersantai dengan nuansa berbeda di tengah hiruk pikuk perkotaan.
-
Dimana lokasi Tambang Batu Bara Ombilin? Inilah tambang Ombilin yang berlokasi di lembah Bukit Barisan.Tambang yang dikelilingi bukit Polan, Pari, dan Mato ini jaraknya sekitar 70 kilometer dari ibukota Sumatera Barat, Padang.
-
Dimana Smelter Freeport yang akan mengolah tembaga dan emas di Indonesia? Presiden Jokowi mengatakan smelter PT Freeport Indonesia yang berlokasi di Gresik akan rampung pada Juni 2024.
-
Di mana tambang batu bara Ombilin terletak? Tambang Bawah Tanah Tambang Batu Bara Ombilin terletak di Kota Sawahlunto, di sepanjang pegunungan Bukit Barisan.
-
Kenapa Le Minerale dituduh berbahaya? Kabar ini sendiri muncul setelah beredar konten di media sosial TikTok yang menyebutkan kalau Le Minerale memiliki kandungan bromat yang melebihi batas aman, sehingga berisiko memicu tumor dan kanker.
David menambahkan, segmen ekonomi Indonesia yang hampir dipastikan pulih di kuartal III-2020 adalah eksportir komoditas, terutama mineral logam. Hal ini didukung terutama oleh pemulihan ekonomi China.
Data BPS dan Big Data menunjukkan aktivitas ekonomi yang cukup solid di daerah penghasil bijih logam (Papua, Sulawesi)
"Jadi kalau ada perbaikan dari harga tembaga, nikel, lalu juga CPO, karet, itu pasti akan pengaruh yang sangat positif buat kita paling tidak untuk daerah luar Jawa seperti Sumatera, Kalimantan Sulawesi akan ada topangan. paling tidak dari perbaikan harga komoditas," kata David.
Tertolong China Segi Financial
Di sisi lain, David menilai Indonesia juga tertolong oleh Tiongkok dari segi finansial. Di mana optimisme akan ekonomi China memicu inflow ke Emerging Market (EM) Asia dan outflow dari AS. Sehingga menjaga kurs USD/IDR, meski ada tekanan sentimen akibat isu PSBB.
"Outflow dari AS juga didorong oleh ekspektasi kebijakan Fed dan risiko politik dari Pemilu AS November mendatang," kata dia.
Reporter: Pipit Ika Ramdhani
Sumber: Liputan6.com