Elpiji 3 Kg langka di Jabar sejak menjelang Lebaran 2018
Sejumlah warga mengeluhkan kosongnya gas subsidi 3 kilogram (Kg) di pasaran Kabupaten Garut, Jawa Barat, menjelang dan saat Lebaran. Akibatnya aktivitas warga menjadi terganggu. Warga lainnya, Ningrum, mengatakan jika pun ada gas elpiji di warung harganya cukup mahal yakni Rp 30.000 per tabung.
Sejumlah warga mengeluhkan kosongnya gas subsidi 3 kilogram (Kg) di pasaran Kabupaten Garut, Jawa Barat, menjelang dan saat Lebaran. Akibatnya aktivitas warga menjadi terganggu salah satunya dalam hal memasak.
"Ya sampai sekarang saya belum dapat gas," kata Irwan (42) warga Desa Godog, Kecamatan Karangpawitan, Garut, seperti dikutip dari Antara, Sabtu (16/6).
-
Kenapa memberikan parcel makanan khas Lebaran itu pas? Parcel makanan khas lebaran selalu menjadi pilihan yang tepat karena dapat dinikmati bersama-sama selama momen Lebaran.
-
Apa yang paling identik dengan makanan khas lebaran? Makanan khas pun nggak ketinggalan tersaji di meja makan buat menemani momen silaturahmi. Kurang Lengkap Kalau Nggak Ada Nastar Ngobrolin soal makanan khas Lebaran, kurang lengkap kalau nggak ada toples nastar yang tersaji di meja.
-
Apa saja yang dijual di Pasar Asemka menjelang Lebaran? Mulai dari ketupat, masjid, hingga ucapan selamat Idulfitri tersedia di toko pernak-pernik dan ornamen Islami tersebut.
-
Apa yang dibagikan saat merayakan Idul Fitri? Melalui ucapan selamat Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1445 H Tahun 2024, Anda dapat berbagi kebahagiaan sekaligus doa mendalam bagi orang terkasih.
-
Apa itu pempek lenggang? Pempek lenggang adalah salah satu varian pempek yang menjadi favorit para pecinta kuliner.
-
Apa yang menjadi makanan kesukaan elang jawa? Mulai dari tupai, bajing, kalong, musang sampai anak monyet akan menjadi santapannya.
Dia menuturkan, sehari sebelum Lebaran sudah mencari gas ke beberapa warung sekitar rumahnya tetapi semuanya kosong. Bahkan, Irwan pernah mencari ke sejumlah warung yang jaraknya lebih jauh ke sekitar kota Garut.
"Saya cari gas ke mana-mana sama tidak ada, tak tahu kenapa gas sampai tidak ada di warung," katanya.
Akibat sulitnya gas tersebut, Irwan mengaku tidak bisa memasak dan untuk memenuhi kebutuhannya. Terpaksa dia harus membeli makanan siap saji. "Karena tidak ada gas, terpaksa kalau mau makan beli ke luar," katanya.
Warga lainnya, Ningrum, mengatakan jika pun ada gas elpiji di warung harganya cukup mahal yakni Rp 30.000 per tabung. Di mana, pada hari-hari biasanya hanya Rp 25.000 per tabung.
"Kalau biasanya Rp 25.000, sekarang kata tetangga yang dapat gas harganya Rp 30.000," kata Ningrum warga Perumahan Malayu Selaras, Kecamatan Tarogong Kaler.
Pemilik warung yang mengecer gas subsidi di Garut, Farhan, mengatakan sudah tiga hari sebelum Lebaran tidak menjual gas subsidi. Dia mengatakan, biasanya gas dipasok sebanyak 10 tabung per tiga hari, tetapi sekarang sudah beberapa hari tidak ada yang memasok gas.
"Yang kosong cuma gas tiga kilo, tapi kalau gas yang 5,5 kilo masih tersedia," kata Farhan pemilik warung di Jalan Jenderal Sudirman, Garut.
Baca juga:
Langka di Kebumen, elpiji 3 kg menembus harga Rp 24.000 jelang Lebaran
Periode mudik & Lebaran, konsumsi BBM dan LPG meroket lebih dari 20 persen
Warga keluhkan harga gas melon meroket hingga Rp 35.000 per tabung
Warga berdesakan beli elpiji 3 Kg di Kota Palu
Akibat kelangkaan BBM dan elpiji jadi alasan Pertamina rombak susunan direksi
Warga kesulitan dapatkan gas elpiji 3 kilogram
Kelangkaan elpiji 3 Kg masih terjadi, harga capai Rp 30.000 per tabung