Gawat, Amerika Berpotensi Resesi Jika Gagal Bayar Utang Rp462.000 T
Nilai utang internasional negara adidaya Amerika Serikat (AS) kian menggunung. Departemen Keuangan mencatat, total utang pemerintah AS mencapai USD 31,45 triliun atau setara Rp462.000 triliun per Februari 2023.
Nilai utang internasional negara adidaya Amerika Serikat (AS) kian menggunung. Departemen Keuangan mencatat, total utang pemerintah AS mencapai USD 31,45 triliun atau setara Rp462.000 triliun per Februari 2023.
Namun, kongres masih belum menyetujui usulan pemerintah untuk menaikkan batas plafon utang. Jika menemui jalan buntu pemerintah AS akan menanggung gagal bayar utang (default).
-
Mengapa Amerika Serikat disebut sebagai negara serikat? Struktur pemerintahan AS adalah contoh federasi yang baik. Konstitusi AS menetapkan sistem federalisme di mana kekuasaan dibagi antara pemerintah pusat di Washington, DC, dan pemerintah dari 50 negara bagian.
-
Bagaimana Amerika Serikat berusaha mencampuri urusan dalam negeri China? Laporan yang diterbitkan pada Rabu waktu setempat itu menggambarkan China sebagai "rezim yang represif," dengan mengklaim ada genosida di Xinjiang dan pembatasan kegiatan keagamaan tertentu.Dalam laporan tersebut juga menunjukkan peningkatan "anti-Semitisme" secara daring. "Ada hampir 200 juta penganut agama di China. Pemerintah China melindungi kebebasan beragama warga negara sesuai dengan hukum. Orang-orang dari semua kelompok etnis di China berhak sepenuhnya atas kebebasan beragama sebagaimana ditentukan oleh hukum," jelasnya.
-
Dimana jejak kaki manusia itu ditemukan di Amerika Utara? Jejak kaki manusia yang ditemukan di New Mexico, Amerika Utara, mengungkapkan fakta menarik bahwa manusia telah menghuni benua ini selama periode Zaman Es yang berlangsung sekitar 23.000 hingga 22.000 tahun yang lalu.
-
Apa yang dilakukan Cinta Kuya di Amerika Serikat? Saat ini, Cinta Kuya sedang menempuh kuliah di Amerika Serikat. Ia telah berkembang menjadi seorang remaja yang cantik dan mandiri, dan juga memiliki seorang pacar bule.
-
Apa saja serangga dengan sengatan paling berbahaya di Amerika Utara? Daftar terbaru yang dirilis oleh Reliant Pest Management, dengan menggunakan skala Indeks Nyeri Serangga Schmidt untuk mengidentifikasi serangga dengan sengatan terburuk di Amerika Utara.
-
Dimana ladang jagung utama berada di Amerika Serikat? Salah satu lokasi ladang utama untuk penanaman jagung di Amerika Serikat adalah Midwest, yang terdiri dari negara-negara bagian seperti Illinois, Iowa, Nebraska, dan Indiana. Luas lahan untuk penanaman jagung di Amerika Serikat mencapai jutaan hektare.
"Departemen Keuangan AS telah menerapkan sejumlah langkah untuk menghindari default, tetapi hanya dalam hitungan hari, atau minggu, sebelum itu habis dan pemerintah AS tidak mampu membayar utangnya," bunyi Departemen Keuangan AS mengutip Aljazeera.com di Jakarta, Minggu (21/5).
Bagaimana kemungkinan bahwa AS memang akan gagal bayar?
Asisten Direktur Moody's Analytics, Bernard Yaros mengatakan, jika pemerintah benar-benar mengalami gagal bayar utang akan membuat Amerika jatuh ke jurang resesi. Kemudian, laju pertumbuhan ekonomi dunia juga ikut terpangkas.
Selanjutnya, pasar keuangan global akan mengalami kekacauan. Di mana suku bunga akan melonjak lebih jauh dan kekuatan mata uang dolar AS akan menurun.
Jika kebuntuan politik berlarut-larut, suku bunga diprediksi akan meningkat jauh tinggi. Kondisi ini tentu menghalangi orang untuk meminjam atau berinvestasi.
"Ini akan bergema di seluruh dunia," katanya. Ini bukan hal yang baik untuk siapa pun," ungkapnya.
5 Negara Paling Banyak Beri Utang ke Amerika Serikat
Berikut 5 daftar negara pemberi utang terbanyak ke Amerika Serikat:
1. Jepang
Jepang merupakan pemegang surat utang terbesar ke AS, dengan kepemilikan treasury (surat utang atau obligasi) sebanyak USD 1,08 triliun per November 2022. Dengan ini, Jepang mengalahkan China sebagai pemegang utang asing terbesar di AS.
2. China
China mendapat banyak perhatian karena memegang sebagian besar utang pemerintah AS. Mengingat ekonominya berkembang pesat dalam beberapa dekade terakhir, mungkin hal ini seharusnya tidak mengejutkan.
China menempati posisi kedua di belakang Jepang. Tercatat, kepemilikan treasury terhadap AS mencapai USD 870 miliar per November 2022.
3. Inggris
Investor Inggris meningkatkan kepemilikan mereka atas utang AS menjadi USD 645,8 miliar pada November 2022. Ini meningkat dari USD 641,3 miliar bulan sebelumnya.
Investasi Inggris dalam utang AS mungkin terkait dengan meningkatnya ketidakpastian ekonomi di Inggris. Inggris memegang 8,87 persen dari utang luar negeri AS
4. Belgia
Kepemilikan besar Belgia atas Treasuries AS telah meningkat secara substansial dalam beberapa bulan terakhir. Pada November 2022, Belgia memiliki utang AS sebesar USD 332,9 miliar. Nilai ini setara 4,57 persen dari total utang luar negeri.
5. Luksemburg
Luksemburg adalah pemegang utang AS terbesar kelima di antara negara-negara asing sekaligus memiliki salah satu PDB per kapita tertinggi USD 133.590 pada 2021, data terbaru tersedia. Pada November 2022, Luxembourg memegang USD 312,9 miliar dalam Departemen Keuangan AS. Ini setara dengan 4,3 persen dari total kepemilikan asing.
(mdk/azz)