GoTo Luncurkan Saham Gotong Royong, Mitra Pengemudi Hingga Merchant Bisa Kebagian
Andre menyebut, akan ada ratusan ribu mitra pengemudi yang akan menerima saham GoTo. Pemberian saham ini sebagai penghargaan kepada pengemudi aktif yang berdasarkan status keanggotaan.
CEO Grup GoTo, Andre Soelistyo mengatakan PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk akan meluncurkan program Saham Gotong Royong. Program ini memberikan kesempatan bagi para mitra pengemudi, merchant hingga konsumen untuk mendapatkan saham GoTo yang mulai ditawarkan pada 21 Maret 2022.
"Cita-cita kami ini memanfaatkan IPO untuk para pemangku kepentingan, para driver dan merchant kami, konsumen dan karyawan kami yang telah berkontribusi dari awal berdiri sampai sekarang," kata Andre pada acara Due Diligence Meeting & Public Expose dan Konferensi Pers PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk, Jakarta, Selasa (15/3).
-
Kapan PT Tera Data Indonusa Tbk melantai di bursa saham? Bahkan pada 2022, saat pandemi berlangsung, perusahaan ini berani mengambil langkah melantai di bursa saham.
-
Siapa yang merencanakan aksi teror di Bursa Efek Singapura? Pendalaman itu dibenarkan Juru Bicara Densus 88 Antiteror Polri Kombes Aswin Siregar bahwa YLK memang hendak merencanakan aksi teror ini pada 2015 silam.
-
Kapan Bursa Berjangka Aset Kripto diluncurkan? Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan meluncurkan Bursa Berjangka Aset Kripto di Jakarta, Jumat (28/7).
-
Siapa saja yang memegang saham PT Berau Coal Energy Tbk? Saat ini, PT Berau Coal Energy Tbk menguasai 90 persen saham perusahaan dan 10 persen dimiliki oleh Sojitz Coorporation.
-
Mengapa BRI dan BEI berkolaborasi untuk mendorong nasabah korporasi BRI melakukan IPO? Perusahaan-perusahaan berpeluang besar dalam mengembangkan bisnisnya melalui pendanaan dari pasar modal.
-
Siapa yang meluncurkan Bursa Berjangka Aset Kripto? Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan meluncurkan Bursa Berjangka Aset Kripto di Jakarta, Jumat (28/7).
Andre menyebut, akan ada ratusan ribu mitra pengemudi yang akan menerima saham GoTo. Pemberian saham ini sebagai penghargaan kepada pengemudi aktif yang berdasarkan status keanggotaan.
"Kami akan memberikan kesempatan mendapatkan langsung saham GoTo atau menerima uang tunai. Ini sudah direncanakan dan nanti akan dishare detailnya nanti," kata Andre.
Mitra merchant atau UMKM juga akan mendapatkan kesempatan yang sama berdasarkan tahun bergabung dengan platform GoTo sesuai dengan keaktifannya. Sementara, untuk konsumen GoTo Grup juga akan mendapatkan kesempatan yang sama berdasarkan keanggotaan dan keaktifannya. Hal ini bisa dilihat dari loyalty, Go Club hingga reward di setiap aplikasi.
"Pedagang dan konsumen Grup GoTo yang setia dan memenuhi syarat akan mendapatkan akses prioritas untuk memesan saham melalui alokasi tetap di IPO," katanya.
Efektivitas Program
Adapun efektivitas program ini baru akan dimulai saat perusahaan melantai di BEI pada akhir bulan Maret. "Semua program ini akan mulai efektif setelah ada efektif statement. Jadi begitu perusahaan publik resmi semua program akan aktif," kata dia.
Sementara itu, bagi karyawan GoTo yang berstatus karyawan tetap telah menjadi peserta Program Rencana Insentif Jangka Panjang Perusahaan. Andre menambahkan rencana pencatatan saham ini akan menjadi momen yang membanggakan bagi setiap yang ada di ekosistem GoTo dan bagi semua orang yang percaya pada cita-cita Indonesia.
"Itulah mengapa, penting bagi kami untuk memberikan kesempatan kepada mitra pengemudi, pedagang, konsumen, dan karyawan di ekosistem kami untuk memperoleh manfaat dari IPO melalui program saham yang sangat inklusif dan unik secara global ini," kata dia mengakhiri.
(mdk/idr)