Habiskan Rp 800 M, pertemuan tahunan IMF & Bank Dunia harus berdampak ke ekonomi RI
Indonesia ditetapkan sebagai tuan rumah IMF-World Bank Annual Meeting. Untuk menyukseskan kegiatan tersebut, Kemenkeu mengalokasikan dana sebesar Rp 810,17 miliar dalam pagu anggaran tahun anggaran 2018. Pertemuan tahunan ini harus bersifat rasionalitas kepada kondisi nasional dan harus punya dampak bagi negara.
Di 2018, Indonesia ditetapkan sebagai tuan rumah IMF World Bank Annual Meeting. Untuk menyukseskan kegiatan tersebut, Kementerian Keuangan mengalokasikan dana sebesar Rp 810,17 miliar dalam pagu anggaran tahun anggaran 2018.
Anggota Komisi XI DPR RI Chaerul Saleh menilai, pertemuan tahunan ini harus bersifat rasionalitas kepada kondisi nasional dan harus punya dampak bagi negara.
"Kegiatan ini harus berdampak baik dari pihak Indonesia. Untuk apa terlalu besar untuk promosi ke IMF, jadi kegiatan ini harus bersifat rasionalitas," ujar Chaerul dalam Rapat Kerja DPR Dengan Menteri Keuangan, di Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (12/9).
Sementara itu, Anggota Komisi XI DPR RI Elviana menilai angka sebesar Rp 810,17 miliar tersebut masih dianggap besar. Menurutnya, dana tersebut tidak harus seluruhnya dibebankan oleh pihak Indonesia.
"Inikan semacam meeting, anggaran sekitar Rp 800 miliar tersebut, bukankah seperti perjalanan peserta tidak dibebankan kepada kita. Dengan nilai harga hotel tersebut juga saya pikir sangat besar," kata Elviana.
Menteri Keuangan Sri Mulyani menilai, anggaran tersebut sudah dikoreksi secara kredibel oleh Kemenkeu. Dia pun mengatakan, anggaran yang telah disiapkan telah berdampak juga kepada pihak Indonesia, di mana pemilik hotel di Bali ikut merasakan.
Meskipun begitu, Kemenkeu tetap berupaya melakukan efisiensi sehingga anggaran yang bakal dipakai untuk IMF World Bank Annual Meeting 2018 tidak akan terlalu besar.
"Jadi kami akan terus menyisir supaya ini seekonomis mungkin. Kita akan akan co-sharing dengan BI. Dari Bank Indonesia mereka juga akan membiayai beberapa event untuk mengurangi anggaran yang berasal dari APBN kita sehingga anggarannya jadi tidak sebesar yang diestimasi," pungkasnya.
-
Bagaimana pertumbuhan ekonomi Indonesia di kuartal II-2023 dibandingkan dengan periode yang sama di tahun sebelumnya? Jika dibandingkan dengan kuartal II-2022, ekonomi RI mengalami perlambatan. Sebab tahun lalu di periode yang sama, ekonomi mampu tumbuh 5,46 persen (yoy).
-
Kenapa IMF didirikan? Tujuan utama pendirian IMF adalah untuk mempromosikan stabilitas moneter dan pertumbuhan ekonomi internasional dengan memberikan dukungan keuangan kepada negara-negara yang menghadapi kesulitan pembayaran internasional.
-
Apa yang menjadi catatan BPS tentang pertumbuhan ekonomi Indonesia di kuartal II-2023? Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat pertumbuhan ekonomi Indonesia berada di angka 5,17 persen secara tahunan (yoy) pada kuartal II-2023.
-
Kapan The 13th Ministerial Meeting of the Indonesia-Singapore Six Bilateral Economic Working Groups diselenggarakan? Pemerintah Republik Indonesia dan Pemerintah Republik Singapura menggelar The 13th Ministerial Meeting of the Indonesia-Singapore Six Bilateral Economic Working Groups di Semarang, Jumat (18/8).
-
Apa yang ditawarkan Adira Finance di Jakarta Fair Kemayoran? Dalam rangka tema HUT tahun ini, yaitu Jakarta sebagai Kota Global Dengan Berjuta Pesona, Adira Finance hadirkan Kampung Adira di Jakarta Fair dengan tujuan menyediakan solusi finansial yang unik dan mempesona bagi para pengunjung melalui sinergi dengan ekosistem.
-
Apa julukan internasional Jakarta? Istilah ini agaknya masih asing di telinga masyarakat Indonesia, terlebih bagi warga Jakarta itu sendiri. Padahal, kepopulerannya sudah lama melekat di kalangan internasional. Menariknya, sematan kata “The Big Durian” membuatnya sering disamakan dengan Kota New York di Amerika.
Baca juga:
Kemenkeu alokasikan Rp 10 T latih kepala daerah kelola dana desa, ini kata DPR
Enam BUMN makin rugi usai diberikan PMN, ini kata pemerintah
Pemerintah dorong wirausaha muslim bantu majukan Indonesia
Revisi UU pajak dan retribusi daerah, Sri Mulyani kumpulkan pemda hingga akademisi
BUMN: Hak karyawan Merpati sudah dibayarkan tapi tidak 100 persen
Sri Mulyani bentuk tim evaluasi pajak profesi usai dikritik Tere Liye