Harga daging sapi masih bertahan di Rp 120.000 per Kg
Stok daging sapi jelang puasa dan Lebaran masih aman.
Harga daging sapi dan ayam menjelang puasa masih stabil di pasar tradisional, khususnya di Pasar Minggu Jakarta Selatan, Jumat (20/5).
Harga daging sapi masih saja stabil di RP 120.000 per kilogram. Sedangkan harga daging ayam di Rp 30.000 hingga Rp 35.000 per kilogram.
-
Di mana harga bahan pangan di pantau? Situs Badan Pangan Nasional (Bapanas) per Rabu 21 Februari 2024 pukul 13.00 WIB menunjukkan kenaikan harga beberapa bahan pangan, terutama beras dan cabai rawit merah.
-
Kapan harga bahan pangan di Jakarta terpantau naik? Situs Badan Pangan Nasional (Bapanas) per Rabu 21 Februari 2024 pukul 13.00 WIB menunjukkan kenaikan harga beberapa bahan pangan, terutama beras dan cabai rawit merah.
-
Kapan harga ayam potong mulai naik? Menurut salah seorang pedagang di sana, harga ayam potong mengalami kenaikan hingga Rp8 ribu per kilogramnya. Sebelum berada di angka Rp40 ribu, ayam potong masih stabil di Rp32 ribu per kilogram. "Sebelumnya harga ayam potong Rp32 ribu per kilogram (kg), namun saat ini mencapai Rp40 ribu per kilogram," kata salah seorang pedang, Yayan, mengutip ANTARA.
-
Kenapa Jambal Roti harganya lebih mahal dari daging sapi? Mahalnya harga ikan asin Jambal Roti ini juga terkait proses pengasinannya yang terbilang lama, dan rasanya yang lezat dengan tingginya peminat.
-
Apa keunggulan pasir kucing wangi yang dijual dengan harga terjangkau? Cub n Kit Scented Cat Litter menawarkan pasir kucing wangi dengan kualitas premium dan harga terjangkau.
-
Siapa yang bisa menyampaikan keluhan soal harga makanan? Meski demikian, untuk tahun ini jika ada komplain atau keluhan dari masyarakat atau konsumen terkait harga makanan yang terlalu mahal agar disampaikan langsung ke dirinya.
"Daging sapi sendiri masih stabil harganya di kisaran Rp 120.000 tapi nanti kalau sudah bulan puasa belum tahu biasanya naik jadi kisaran Rp 130.000 untuk stok sendiri sih masih aman " ungkap Suparman, penjual daging sapi ketika ditemui merdeka.com, Jumat (20/5).
Tersedianya stok daging sapi menjadi faktor yang membuat harga masih stabil sampai saat ini. Namun dari penjelasan Suparman setelah memasuki bulan puasa biasanya harga daging bisa melonjak karena permintaan daging yang tinggi terlebih jika mendekati Lebaran.
Daging ayam juga masih dinilai stabil, ini dijelaskan oleh salah satu penjual daging ayam.
"Menjelang puasa daging ayam masih aman kok harganya. sekarang tergantung kalau ayamnya ukuran kecil harga Rp 30.000 sampai Rp 32.000 Kalau ukurannya yang lebih besar Rp 35.000 per kilogram," ucap Tuti.
Di lain hal, para pedagang berharap kepada pemerintah untuk dapat bergerak cepat mengantisipasi agar harga daging tidak melonjak tinggi karena ini bisa menurunkan omzet pedagang.
"Kalau kita kan sebagai pedagang kecil cuma bisa ikutin harga pasar aja itukan tugas pemerintah cari solusi yang tepat biar harga daging tidak naik setiap bulan puasa. Kalau kita kan paling cuma bisa simpan daging di freezer daging aja buat stok tapi itukan juga tidak bisa bertahan lama apalagi pembeli maunya daging yang masih fresh," kata Suparman.
Baca juga:
Ketua DPD: Spekulan harga pokok lebih berbahaya dari komunis
Dua minggu jelang puasa, harga bawang putih dan kentang naik
KPPU bakal sikat & perkarakan pedagang mainkan harga pangan
Harga pangan di Aceh naik, pemerintah diminta intervensi pasar
Pedagang ingatkan harga pangan bakal naik mulai H-10 Ramadan
Mahalnya harga gula membuat pengusaha dodol berhenti produksi
Jokowi minta bos Bulog dan Mentan stabilkan harga pangan