Indonesia contek program rumah untuk seluruh warga ala Singapura
Perbandingan Singapura dan Indonesia tidak bisa dijadikan patokan sepenuhnya karena masyarakat Indonesia besar.
Menteri Perumahan Rakyat (Menpera) Djan Faridz menjanjikan program pembangunan rumah untuk seluruh rakyat Indonesia. Program ini mengadopsi program yang pernah dijalankan Singapura.
Djan bercerita, pada intinya pemerintah Singapura menyediakan rumah murah untuk seluruh rakyatnya. Dalam penerapan program ini, Singapura mengeluarkan kebijakan untuk memotong gaji semua pekerja mencapai 50 persen untuk perumahan, kesehatan dan tunjangan hari tua. Program ini sudah dimulai Singapura dari tahun 1960 dan saat ini masih berlangsung dengan pemotongan 36 persen.
-
Apa itu rumah paku? Rumah paku mulai jadi perbincangan pada 2001 setelah ada rumah 5 lantai yang berdiri di tengah jalan tol di provinsi Zhejiang, Cina. Rumah tersebut milik pasangan lansia yang menolak digusur karena tak sepakat dengan nilai kompensasi dan tempat relokasi yang ditawarkan pengembang.
-
Kapan Rumah Hantu Malioboro buka? Objek wisata ini buka setiap hari mulai pukul 18.00 hingga 22.00.
-
Apa itu tangga rumah minimalis? Tangga rumah minimalis bukan hanya berfungsi sebagai penghubung antar lantai, tetapi juga bisa menjadi elemen dekoratif yang memperindah interior rumah. Dalam desain rumah minimalis, tangga yang unik dapat menambah daya tarik dan karakter, menjadikannya sebagai pusat perhatian dalam ruangan.
-
Kapan Rumah BUMN BRI Yogyakarta berdiri? Rumah BUMN BRI tersebut sudah berdiri sejak 2017 dan tercatat sudah ada ribuan pelaku UMKM di wilayah tersebut yang dibina dengan berbagai pelatihan maupun pendampingan agar mampu konsisten meningkatkan kapabilitas usahanya.
-
Di mana Rumah Limas berasal? Salah satu rumah tradisional penuh dengan nilai-nilai filosofis yaitu Rumah Limas di Sumatra Selatan.
-
Kenapa rumah tersebut ambruk? Tampak rumah tersebut tiba-tiba ambruk. Selain itu, reaksi anaknya pun curi perhatian.
"Jadi dari potongan itu sebesar 24 persen untuk tabungan perumahan dan wajib. Kebutuhan rumah sudah terpenuhi seluruh warga miliki rumah tapi masih 8 persen rumah yang disewakan," jelas Djan Faridz di Kemenko Perekonomian, Jakarta, Rabu (5/6).
Djan mengaku mencontek program itu untuk diterapkan di Indonesia. Namun belum ditentukan kapan waktunya karena itu masih menunggu instruksi presiden. Dengan pemotongan gaji di awal, akan membantu masyarakat memiliki rumah.
"Kita juga akan tiru itu, kalau tidak mampu beli kita akan siapkan rumah sewa untuk masyarakat untuk sewa apartemen. Sewanya disubsidi. Misalnya sewa apartemen 1000 dolar bisa sepuluh persennya saja dibayar," janjinya.
Djan juga tidak bisa menjanjikan kapan program seperti ini akan sukses dilakukan di Indonesia. Perbandingan Singapura dan Indonesia tidak bisa dijadikan patokan sepenuhnya karena masyarakat Indonesia yang tergolong besar. "Kita saja rakyat ada 13,6 juta," tutupnya.
Baca juga:
Ini mekanisme mendapatkan rumah untuk PNS, BUMN dan buruh
Menpera ancam penjarakan pengembang rumah yang tak taat aturan