Indonesia Diprediksi Masuk 5 Besar Negara dengan PDB Tertinggi di 2030
Indonesia diprediksi masuk dalam 5 besar negara dengan PDB tertinggi di dunia di 2030. Sementara, posisi pertama akan ditempati China, disusul Amerika Serikat, India, Indonesia dan Jerman.
Indonesia diprediksi masuk dalam 5 besar negara dengan PDB tertinggi di dunia di 2030. Sementara, posisi pertama akan ditempati China, disusul Amerika Serikat, India, Indonesia dan Jerman.
"China sekarang nomor 2 dan sebentar lagi jadi nomor 1 PDB-nya di tahun 2030. Kemudian diikuti Amerika Serikat, India, Indonesia dan Jerman," kata Ketua Umum Ikatan Alumni Universitas Brawijaya, Ahmad Erani Yustika dalam Webinar :Investasi, Nilai Tambah, dan Kesinambungan Pembangunan, Jakarta, Rabu (8/9).
-
Apa kontribusi UMKM terhadap Produk Domestik Bruto Indonesia? Berdasarkan data Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (KemenkopUKM) bulan Maret 2021, jumlah UMKM mencapai 64,2 juta dengan kontribusi terhadap Produk Domestik Bruto sebesar 61,07 persen atau senilai Rp8.573,89 Triliun.
-
Apa yang menunjukkan pertumbuhan industri manufaktur Indonesia? Geliat pertumbuhan ini dapat terlihat dari peningkatan permintaan baru yang menunjukkan aktivitas produksi yang semakin terpacu.
-
Perubahan apa saja yang terjadi di Indonesia terkait budaya konsumsi? Budaya konsumsi juga semakin berkembang di Indonesia. Perubahan ini tercermin dalam gaya hidup konsumerisme, di mana konsumsi menjadi salah satu identitas sosial dan sumber kebahagiaan. Budaya ini membentuk pola konsumsi yang lebih individuistik dan materialistik.
-
Bagaimana pertumbuhan ekonomi Indonesia di kuartal II-2023 dibandingkan dengan periode yang sama di tahun sebelumnya? Jika dibandingkan dengan kuartal II-2022, ekonomi RI mengalami perlambatan. Sebab tahun lalu di periode yang sama, ekonomi mampu tumbuh 5,46 persen (yoy).
-
Mengapa pertumbuhan ekonomi Indonesia di kuartal II-2023 meningkat dibandingkan dengan kuartal I-2023? “Pertumbuhan ekonomi kita secara kuartal (q-to-q) lebih tinggi dibandingkan dengan triwulan sebelumnya yang ini sejalan dengan pola yang terjadi di tahun-tahun sebelumnya, yaitu pertumbuhan triwulan II selalu lebih tinggi dibandingkan di triwulan I,” terang Edy.
-
Apa yang menjadi catatan BPS tentang pertumbuhan ekonomi Indonesia di kuartal II-2023? Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat pertumbuhan ekonomi Indonesia berada di angka 5,17 persen secara tahunan (yoy) pada kuartal II-2023.
Erani menjelaskan di tahun 2030 China akan menjadi negara dengan PDB tertinggi di dunia mengalahkan negara-negara Amerika dan Eropa. Pada saat itu, Amerika dan Eropa akan tetap menggunakan lembaga multilateral seperti Bank Dunia dan IMF untuk mendapatkan pengaruh ekonomi. Selain itu, mereka juga akan menggunakan kekuatan politik dan militer.
"Nanti Amerika Serikat dan Eropa akan menggunakan instrumen politik dan militer untuk tetap bisa mendapat pengaruh ekonomi," kata dia.
Di sisi lain, satu dekade ke depan, berbagai negara akan dihadapkan dengan tantangan yang sama dari agenda demokrasi yang mengalami evaluasi, penyempurnaan atau renegosiasi atas pelaksanaan globalisasi. Sementara itu, negara-negara maju diperkirakan akan mulai menutup diri.
"Negara maju nanti akan mulai menutup diri," kata dia.
Sebaliknya penggunaan digitalisasi akan semakin berkembang pesat. Saat ini pun nyaris hampir semua kehidupan manusia tidak bisa dipisahkan dari digitalisasi. Pada bidang moneter akan ada persaingan yang kuat antara mata uang konvensional dengan mata uang digital atau kripto. Tercermin dari saat ini penggunaan mata uang digital sudah banyak dimanfaatkan.
"Mata uang digital ini sekarang nilainya sudah besar, bahkan beberapa negara sudah menggunakan ini untuk bertransaksi," kata dia.
Sementara itu, pada tahun 2030 kawasan Afrika dan Timur Tengah belum ajan memberikan pengaruh perekonomian dalam jumlah besar. Namun setelah tahun 2030, tepatnya di tahun 2035, Afrika akan mengalami bonus demografi. Sehingga di saat itu perannya mulai akan memberikan pengaruh yang besar kepada dunia.
"Setelah tahun 2030 kawasan Afrika akan mengalami bonus demografi yang cukup besar dan di saat itu akan memberikan pengaruh besar bagi dunia," tandasnya.
Baca juga:
Sri Mulyani Sebut PDB 2021 Lebih Baik Dibanding Sebelum Pandemi
UU Cipta Kerja Bantu Dongkrak PDB Sektor Perikanan
PDB Dunia Berpotensi Turun 18 Persen Akibat Pemanasan Global
Kuartal I-2021, PDRB Jawa Timur Capai Rp587,32 triliun
Mendag Prediksi Ekonomi Digital Sumbang 18 Persen ke PDB di 2030
Menkop Teten Ingin Ekspor Produk UMKM Berkontribusi Terhadap PDB