Ini strategi Menhub Budi kurangi pemudik sepeda motor tahun depan
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi membeberkan untuk penyelenggaraan mudik Lebaran tahun depan. Salah satu fokusnya adalah mengurangi penggunaan kendaraan pribadi khususnya sepeda motor.
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi membeberkan untuk penyelenggaraan mudik Lebaran tahun depan. Salah satu fokusnya adalah mengurangi penggunaan kendaraan pribadi khususnya sepeda motor.
Budi menjelaskan, Kemenhub akan melakukan upaya peningkatan kapasitas angkutan umum melalui berbagai cara. Di sektor udara, pihaknya akan mengoptimalkan bandara-bandara seperti Semarang dan Solo untuk mengurangi beban kapasitas di Bandara Soekarno Hatta Jakarta dan Bandara Juanda Surabaya.
"Kita akan buat sub hub misalnya di Semarang, dan Solo. Jadi kalau masyarakat dari Semarang atau Solo mau ke Kualanamu Medan, enggak perlu (transit) ke Jakarta dulu. Sehingga ruang udara berkurang dan kapasitas longgar. Diharapkan kapasitas bisa meningkat 10 sampai 15 persen," ujarnya dikutip dari situs Kemenhub, Jumat (7/7).
Di sektor laut, lanjut Budi, Kemenhub juga akan dioptimalkan penggunaan kapal roro, yang pada tahun ini okupansinya sudah cukup baik yaitu sekitar 80 persen. Menhub Budi juga mengkaji kemungkinan untuk melonggarkan aturan terkait kepemilikan kapal untuk meningkatkan kapasitas kapal.
"Kita akan longgarkan aturan. Kalau dulu harus beli (kapal), sekarang bisa sewa. Atau kalau hari biasa banyak untuk angkut kendaraan, pas mudik bisa angkut orang. Jadi kapal bisa dimanfaatkan untuk logistik dan penumpang," katanya.
Sedangkan, di sektor perkeretaapian, akan mengoptimalkan sistem persinyalan kereta untuk mengurangi headway antar kereta sehingga dapat meningkatkan kapasitas perjalanan kereta.
"Kalau itu diperbaiki, bisa menaikan kapasitas penumpang kereta hingga kira-kira 20 persen. Untuk jangka panjangnya kita akan bangun medium speed train Jakarta-Surabaya," ungkapnya.
Untuk sektor darat, Menhub Budi akan mengupayakan untuk melakukan revitalisasi angkutan bus, agar peminatnya kembali meningkat. Selain upaya menambah kapasitas angkutan umum agar pemudik sepeda motor dapat beralih ke angkutan umum, Menhub Budi juga memiliki ide untuk menyediakan penyewaan sepeda motor di tempat tujuan yang dapat digunakan pemudik saat turun dari angkutan umum.
"Misalnya dari Jakarta ikut mudik gratis atau naik angkutan umum. Sampai daerah tujuan bisa menyewa sepeda motor. Upaya-upaya ini diharapkan pemudik sepeda motor akan pindah menggunakan angkutan umum. Insyaallah kalau angkutan umum semakin baik pasti akan pindah," pungkasnya.
-
Apa yang dikampanyekan Kementerian Perhubungan? Kemenhub kampanyekan keselamatan pelayaran kepada masyarakat. Indonesia selain negara maritim, juga merupakan salah satu negara di dunia yang memiliki lalu lintas pelayaran yang sangat padat dan ramai dan keselamatan pelayaran menjadi isu penting.
-
Bagaimana Kementan mendorong para Petani Muda? Program dari Kementan untuk regenerasi petani ini bukan hanya berjalan di level pendidikan dan pelatihan tetapi juga langsung kepada penerima manfaat program pertanian pemerintah di berbagai daerah.
-
Kapan Kongres Perumahan Rakyat Sehat yang menjadi cikal bakal Hari Perumahan Nasional di selenggarakan? Hari Perumahan Nasional (Hapernas) diperingati sejak Kongres Perumahan Rakyat Sehat yang dibuka oleh Muhammad Hatta pada 25-30 Agustus 1950.
-
Apa yang sedang didorong oleh Kementerian KKP untuk diterapkan pada perikanan? Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) terus mendorong penerapan zero waste pada perikanan. Semua bagian pada ikan dapat diolah menjadi produk bernilai ekonomis, seperti aneka ragam makanan hingga produk farmasi. "Meminimalisir bagian terbuang, semua bagian ikan bisa dimanfaatkan untuk jadi produk," ujar Dirjen Penguatan Daya Saing Produk Kelautan dan Perikanan (PDSPKP), Budi Sulistiyo melalui keterangan tertulisnya di Jakarta.
-
Kapan Upacara Hari Kebangkitan Nasional ke-116 di Kantor Pusat Kementan dilakukan? Inspektur Jenderal Kementerian Pertanian (Irjen Kementan), Setyo Budianto memimpin Upacara Hari Kebangkitan Nasional yang ke-116 di Kantor Pusat Kementerian Pertanian, Senin (20/5).
-
Bagaimana Kementan membantu daerah kering parah? Berikutnya, kata Mentan, pemerintah juga terus melakukan intervensi terhadap zona merah atau wilayah kering parah agar segera memompa sumber air yang masih tersedia. Pemda juga diharapkan segera menggulirkan Brigade Alsintan dalam mempercepat produksi melalui skema pinjaman Kredit Usaha Rakyat (KUR).
Baca juga:
Ketepatan waktu terbang angkutan mudik di bandara AP II 80 persen
KAI investigasi kasus tiket palsu sepanjang mudik Lebaran 2017
Mudik 2017 sukses karena kolaborasi kementerian dan Polri
Pemerintah klaim pengelolaan mudik 2017 berhasil
AP I catat penumpang Lebaran 2017 capai 5,18 juta, naik 5,5 persen
Di Halal Bihalal, Menteri Jonan puji layanan Lebaran PLN & Pertamina