Jasa Marga prediksi puncak arus balik berlanjut hingga akhir pekan
PT Jasa Marga memperkirakan kondisi puncak arus balik tahun ini tidak hanya akan terjadi satu kali, melainkan akan terus berlanjut hingga Sabtu dan Minggu pekan ini. Jumlah kendaraan yang akan lewat hingga Sabtu-Minggu nanti diperkirakan 100.000 kendaraan tiap harinya.
PT Jasa Marga memperkirakan kondisi puncak arus balik tahun ini tidak hanya akan terjadi satu kali, melainkan akan terus berlanjut hingga Sabtu dan Minggu pekan ini.
"Kalau perkiraan hari-hari ini masih rangkaian puncak (arus balik) ya. Mungkin sampai hari Minggu," kata Corporate Secretary PT Jasa Marga, Mohamad Agus Setiawan ketika ditemui, di Kementerian PUPR, Jakarta, Kamis (21/6).
-
Apa usia Bumi? Dilaporkan ScienceFocus, Jumat (7/7), faktanya Bumi telah berusia 4,54 miliar tahun.
-
Apa tugas utama Kementerian BUMN? Kementerian BUMN Bertugas menyelenggarakan urusan pemerintahan di bidang badan usaha milik negara
-
Di mana Ambu Juni, warga Baduy Luar, tinggal? Dalam kanal YouTube Dibra Channel, masyarakat diajak untuk mengetahui kondisi dalam rumah dari seorang warga Baduy Luar bernama Ambu Juni, di Kampung Cicengal, Desa Sangkanwangi, Kecamatan Leuwidamar.
-
Siapa saja yang terlibat dalam program Bakti BUMN di Meunasah Asan? Program Bakti BUMN Meunasah Asan, Aceh Timur ini diikuti oleh total sepuluh relawan yang berasal dari BUMN di seluruh Indonesia dan sebelumnya telah diseleksi oleh Kementerian BUMN.
-
Apa saja kegiatan yang dilakukan Relawan Bakti BUMN di Meunasah Asan? Relawan yang lolos seleksi dari BUMN itu nantinya akan mengadakan berbagai kegiatan dari 15 – 17 Agustus 2023 dalam tiga bidang yaitu pendidikan, Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), dan lingkungan hidup.
-
Berapa berat Bumi? Menurut NASA, Massa Bumi berkisar 5,9722×1024 kilogram atau sekitar 13,1 septiliun pon.
Jumlah kendaraan yang akan lewat hingga Sabtu-Minggu nanti diperkirakan 100.000 kendaraan tiap harinya. "Hari ini tidak beda dengan Selasa malam puncak masih sampai Minggu karena Rabu itu mulai kerja, tapi anak-anak masih libur sekolah. Mungkin ada yang memperpanjang cutinya," ujar dia.
"Kemarin 130.000. Rabu ke Kamis 120.000-an. Mungkin agak turun. Sabtu-Minggu naik lagi, masih ada sekitar 300.000 ini terbagi di Kamis setengah hari ini, Jumat dan Sabtu. Rata-rata 100.000 puncak tahun ini tidak di satu hari lebih panjang," imbuhnya.
Dia menjelaskan, hingga hari ini pihaknya mencatat baru 60 persen pemudik yang kembali ke ibu kota. 40 persen pemudik atau sekitar 300.000 kendaraan belum masih ada di luar kota.
"30 sampai 40 persen belum balik. Total arus mudik kemarin itu kan 720.000 dari H-8, nah kita evaluasi yang balik baru 60 persen saja. 40 masih belum balik," tandasnya.
Baca juga:
20.000 Pemudik rata-rata kembali tiap harinya lewat Stasiun Pasar Senen
H+4 Lebaran, volume kendaraan di Tol Cikarang Utama mulai berkurang
Polisi klaim angka kecelakaan arus mudik 2018 di Karawang menurun
Arus balik libur Lebaran, 725 ribu kendaraan lintasi tol Tangerang-Merak
Mudik Lebaran, penumpang di Bandara Soekarno-Hatta capai 2,4 juta