Jika Kerusuhan di Papua Berlarut, Ekonomi Indonesia Bisa Terganggu
Peneliti Institute for Development of Economics and Finance (Indef), Eko Listianto, menilai kerusuhan yang saat ini tengah terjadi di Manokwari, Papua akan berdampak pada perekonomian Indonesia. Kerusuhan hingga gedung DPRD Manokwari dibakar dinilai dapat menggoyang iklim investasi RI.
Peneliti Institute for Development of Economics and Finance (Indef), Eko Listianto, menilai kerusuhan yang saat ini tengah terjadi di Manokwari, Papua akan berdampak pada perekonomian Indonesia. Kerusuhan hingga gedung DPRD Manokwari dibakar dinilai dapat menggoyang iklim investasi RI. Sebab, persepsi investor terhadap keamanan Indonesia menjadi negatif.
"Kalau berkepanjangan, biasanya dia punya impact ke persepsi investor," kata Eko saat ditemui di kantornya, Jakarta, Senin (19/8).
-
Kodok baru apa yang ditemukan di Papua Barat? Spesies baru itu dikenali berbeda berdasarkan ukuran, warna, bentuk tubuh, dan garis-garis di tangannya.
-
Apa itu tradisi bakar batu di Papua? Bakar batu adalah ritual memasak bersama dengan menggunakan batu-batu panas yang ditata di tanah sebagai pengganti kompor.
-
Apa yang ditemukan di Papua yang viral di TikTok? Viral di TikTok Ditemukan di Papua Penemuan tank yang terpendam di dalam tanah ini diketahui berlokasi di Sarmi Kota, Kabupaten Sarmi, Provinsi Papua. Indonesia.
-
Apa yang dilakukan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo di Papua? Pak Kapolri beliau jam 5 sudah berada di Papua, dengan Panglima TNI. Jadi beliau tidak bisa hadir, karena beliau tidak bisa hadir tentunya kita tidak mengikutsertakan para pejabat lainnya. Sehingga murni kita adalah PP Polri pada acara hari ini ya.
-
Kenapa situasi baku tembak di Papua semakin memanas? Anggota Brimob dan TNI pun kerap terlibat baku tembak dengan para teroris di Papua yang semakin lama mulai berani menyerang TNI dan Polri yang berjaga di sana.
-
Apa yang dipantau BPH Migas di Papua Barat Daya? Kepala BPH Migas Erika Retnowati menyampaikan, BPH Migas melakukan pemantauan di Sorong, Papua Barat Daya, untuk melihat pasokan BBM dan kesiapan Badan Usaha Penugasan dalam program BBM Satu Harga tahun 2024.
Terlebih Papua saat ini merupakan ikon investasi tambang Indonesia. "Terutama Papua kan kita kenal sebagai sektor- sektor yang banyak menarik investasi tambang," ujarnya.
Dia melanjutkan, sekarang saja kondisi investasi di pulau mutiara hitam tersebut sedang dalam kondisi kurang baik. Isu kerusuhan tentu akan semakin memperparah kondisi tersebut.
"Pertumbuhannya sangat rendah karena investasi tambang di sana sedang tidak bagus kan. Nah ya impact ke ekonomi sih terutama image keamanan investasi di sana kalau berlarut-larut ya," ujarnya.
Sementara itu, Eko mengungkapkan kontribusi Papua terhadap ekonomi RI secara keseluruhan memang tidak terlalu besar. Namun, dia mengaku tidak mengetahui persis angkanya berada di kisaran berapa.
"Kalau nilai secara total masih kecil cuma saya tidak tahu kalau kontribusi Freeportnya dari pajaknya cukup besar ya, tapi saya tidak tahu angkanya. Tapi secara makro Papua masih kecil, mungkin kurang dari 5 persen," tutupnya.
Sebelumnya, massa di Manokwari, Papua melakukan demonstrasi sepanjang Jalan Yos Sudarso Manokwari. Mereka memblokir jalan tersebut.
Aksi ini buntut dari peristiwa mahasiswa Papua di Malang dan Surabaya. Sehingga massa tak terima dan melakukan unjuk rasa hingga gedung DPRD Manokwari dibakar.
Baca juga:
Rusuh di Manokwari Papua Barat, Wiranto Minta Masyarakat Tak Termakan Berita Negatif
PDIP Kecam Ada Aksi Rasisme, Intoleransi dan Diskriminasi Terhadap Mahasiswa Papua
VIDEO: Klarifikasi Wali Kota Malang soal Isu Pemulangan Mahasiswa Papua
Kepala Suku Papua Desak Pemerintah Bentuk Menteri Adat
Gubernur dan Kapolda Jabar Tegaskan Jamin Keamanan Warga Papua
Wapres JK Minta Kejadian di Malang dan Surabaya Picu Rusuh di Papua Diselesaikan
JK Mau Insiden Pengepungan Asrama Mahasiswa Papua Hingga Rusuh di Manokwari Diusut