Lima orang kaya yang berkecimpung di dunia penerbangan
Bisnis penerbangan terbukti bisa menghasilkan pundi-pundi uang untuk menjadi orang kaya.
Aksi korporasi Lion Air telah mengejutkan banyak pihak. Setelah sebelumnya memesan 201 pesawat Boeing senilai Rp 214 triliun, kemarin maskapai nasional tersebut juga memesan 234 pesawat Airbus dengan nilai Rp 233 triliun.
Adalah Rusdi Kirana, salah satu pendiri Lion Air yang menandatangani perjanjian jual beli tersebut di Paris, Senin (18/3).
-
Siapa pemilik Lion Air Group yang juga merupakan orang terkaya di Cirebon? Melansir dari laman Forbes.com, sosok ini memiliki kekayaan bersih senilai USD1,7 miliar di tahun 2015 lalu. Sosok Rusdi Kirana selama ini dikenal sebagai pemilik maskapai dengan biaya murah, Lion Air Group. Namun siapa sangka, miliader ini ternyata salah satu orang terkaya di di Cirebon, Jawa Barat.
-
Kenapa pesawat Lion Air masuk bengkel? Pesawat memasuki bengkel atau hanggar untuk menjalani proses Maintenance, Repair, and Overhaul (MRO) karena alasan krusial yang berkaitan dengan keamanan, kinerja, dan keandalan pesawat.
-
Bagaimana cara Lion Air merawat pesawatnya? Corporate Communications Strategic of Lion Air Group, Danang Mandala Prihantoro mengungkapkan, Batam Aero Technic (BAT) menjalankan proses MRO secara transparansi dan kepatuhan terhadap standar internasional. Setiap pesawat diperlakukan (penanganan) penuh perhatian dan ketelitian, mengikuti regulasi yang ketat industri penerbangan.
-
Bagaimana Lion Air Group dapat menjadi maskapai terbesar di Indonesia? Perjalanan karier Rusdi Kirana dan saudaranya Kusnan merintis bisnis penerbangan Lion Air dimulai pada tahun 1999 silam. Saat itu, keduanya hanya memiliki modal sebesar USD900.000. Namun, dalam waktu relatif singkat Lion Air mampu menjadi maskapai penerbangan terbesar di Indonesia.
-
Apa saja jenis perawatan yang dilakukan pada pesawat Lion Air? Berbagai jenis pemeriksaan perawatan dan perbaikan pesawat terbang yang dilakukan di bengkel atau di bandar udara (line maintenance) Pemeriksaan harian yang dilakukan sebelum dan sesudah pesawat terbang beroperasi, seperti sebelum keberangkatan (preflight check/ inspection), transit check dan daily inspection.
-
Apa saja jenis kursi terbaik di pesawat Lion Air? Menurut testimoni sebagian besar penumpang, kursi terbaik untuk armada 737 milik Lion Air adalah nomor 17 dan 20. Kursi terbaik untuk armada Airbus 330 adalah yang terdekat dengan pintu keluar.
Di sisi lain, beberapa maskapai penerbangan memutuskan untuk bergabung seiring dengan melemahnya permintaan dari konsumen. Salah satunya adalah American Airlines.
Meski begitu, tak sedikit orang berhasil meraih pundi-pundinya dari bisnis penerbangan ini. Siapa saja orang-orang kaya yang berkecimpung di dunia maskapai? Berikut hasil penelusuran merdeka.com.
Larry Ellison
Perusahaan pengelola investasi CEO Oracle Larry Ellison baru-baru ini membeli perusahaan penerbangan kecil yang melayani penerbangan di Hawaii. Ellison diketahui membeli 98 persen dari pulai di Lanai, Hawaii tahun lalu.
Ellison membeli Island Air untuk memastikan bahwa perusahaan penerbangan tersebut masih melanjutkan operasinya dalam melayani pulau tersebut.
Menurut Majalah Forbes, saat ini kekayaan Ellison mencapai USD 43 miliar dan berada pada posisi kelima miliuner dunia.
Alexander Lebedev
Miliuner mantan anggota Badan Intelejen Rusia (KGB) ini juga memiliki bisnis penerbangan. Melalui bank miliknya, Alfa Bank, Lebedev mempunyai saham 11 persen di maskapai penerbangan nasional Rusia, Aeroflot.
Sebelumnya, dia juga pernah mempunyai maskapai yang bernama Blue Wings. Namun, maskapai tersebut telah tutup di tahun 2009 akibat tersandung masalah. Di maskapai tersebut, Lebedev mempunyai saham 29 persen.?
Berdasarkan Majalah Forbes, Lebedev mempunyai kekayaan senilai USD 1,1 miliar.
Richard Branson
Tahun ini merupakan tahun keberuntungan buat Branson. Pasalnya, kekayaan dia bertambah USD 400 juta. Saat ini posisi dia di daftar orang terkaya Majalah Forbes berada di peringkat 272 dengan kekayaan USD 4,6 miliar.
Bisnis Branson yang terkenal adalah label Virgin. Hal itu termasuk maskapai Virgin Atlantic Airliens yang tahun lalu 49 persen sahamnya dibeli oleh Delta Airlines.
Tony Fernandes
Pria dengan nama asli Anthony Fernandes ini telah menjadi orang terkaya nomor 20 di Malaysia. Saat ini kekayaan dia mencapai USD 470 juta.
Pria berumur 46 ini sangat terkenal dengan maskapai yang dirintisnya dari nol, AirAsia. Kini maskapai dengan pasar penerbangan murah ini telah menyebarkan pusat-pusat bisnisnya termasuk Indonesia, Thailand dan India.
?
Rusdi Kirana
Kekayaan salah satu pendiri maskapai penerbangan nasional Lion Air ini juga berhasil meraup pundi-pundi Rupiah dari bisnis penerbangan. Dengan perkembangan Lion Air yang luar biasa, Kusnan dan Rusdi Kirana mempunyai kekayaan USD 580 juta, lebih besar dari Tony Fernandes.
Selain Lion Air, Rusdi juga menambah bisnis maskapainya yaitu dengan membuat maskapai baru Batik Air dan Malindo Air.