Menhub Budi Janjikan Proyek KA Bandara Solo Selesai Oktober
Menhub Budi dalam waktu dekat akan melakukan konsinyasi agar secepatnya menyelesaikan masalah lahan tersebut. Setelah menyelesaikan masalah konsinyasi tanah, akan langsung dibangun konstruksinya.
Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi mengatakan menyebut proyek kereta api (KA) Bandara Solo selesai Oktober 2019. Saat ini, progres proyek yang menghubungkan Stasiun Solo Balapan dengan Bandara Internasional Adi Soemarmo itu masih menyisakan penyelesaian masalah pembelian tanah milik warga.
"Tinggal satu titik lahan saja di jalur kereta di Boyolali belum bisa dibangun. Kita segera selesaikan masalah itu, tidak sampai sebulan," ujar Budi usai mengikuti kegiatan Focus Group Discussion (FGD) di Stasiun KA Bandara Adi Soemarmo, Jumat (6/9).
-
Kapan Menhub Budi Karya Sumadi melakukan ramp check pesawat di Bandara Soekarno-Hatta? Menhub Budi Karya Sumadi melakukan pemeriksaan atau ramp check dua pesawat di Bandara Soekarno-Hatta Jumat (29/3).
-
Kapan Balai Yasa Madiun diserahterimakan ke PT Industri Kereta Api? Pada tahun 1981, Balai Yasa Madiun diserah terima dari Perusahan Jawatan Kereta Api (PJKA) ke PT Industri Kereta Api (Persero).
-
Kenapa Menhub Budi Karya Sumadi melakukan ramp check pesawat? Pemeriksaan armada angkutan lebaran itu dilakukan untuk memastikan kesiapan pelayanan angkutan penumpang mudik Lebaran/Idulfitri 1445 Hijriyah.
-
Apa yang menjadi sisa kejayaan lalu lintas kereta api di Bandung? Konon, rel ini menggambarkan sisa kejayaan lalu lintas kereta api rute Bandung Kota hingga Ciwidey, Kabupaten Bandung.
-
Apa saja yang dilakukan Kemenko Perekonomian untuk mewujudkan transportasi berkelanjutan di Indonesia? Pemerintah telah menetapkan pengembangan infrastruktur sebagai salah satu prioritas dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2015-2019, dengan pembentukan Proyek Strategis Nasional (PSN). Pengembangan infrastruktur yang signifikan akan terus dilanjutkan sebagaimana dijelaskan dalam Rencana Pembangunan Jangka Panjang Nasional (RPJPN) 2025-2045 guna mewujudkan visi strategis 100 tahun Indonesia. Menko Airlangga juga menyampaikan bahwa Pemerintah telah membangun lebih dari 2.000 km jalan tol yang menghubungkan pusat-pusat komersial, industri, dan perumahan utama di tanah air, menciptakan value chain perdagangan yang lebih kuat. Dalam program PSN tersebut, Indonesia juga mengembangkan proyek transportasi perkotaan seperti MRT yang telah selesai pada tahun 2019 dan proyek LRT Jabodebek yang baru saja selesai.
-
Siapa yang membantu AKP Edi Mulyono dalam menjalankan usahanya? Akhirnya dia memilih berjualan roti, sekaligus untuk mengembangkan hobinya dengan bantuan sang istri. “Saat itu, dua bulan sebelum saya pensiun saya mencoba berpikir kegiatan apa yang akan saya lakukan saya nanti sudah pensiun. Lalu terlintas dalam pikiran saya untuk membuat roti, karena memang sebelumnya saat waktu senggang saya suka sekali membuat kue,” kata dia, mengutip laman Pemkot Tangerang, Rabu (2/8)
Menhub Budi dalam waktu dekat akan melakukan konsinyasi agar secepatnya menyelesaikan masalah lahan tersebut. Setelah menyelesaikan masalah konsinyasi tanah, akan langsung dibangun konstruksinya.
Menteri mengungkapkan, saat ini pembangunan stasiun pemberangkatan dan pemberhentian di Solo Balapan dan Bandara Adi Soemarmo sudah selesai. Progres keseluruhan sudah mencapai 96 persen. Untuk konstruksi jalur KA ditargetkan selesai dalam sebulan.
Budi menambahkan, kereta bandara tidak hanya menghubungkan Stasiun Solo Balapan dengan Bandara Adi Soemarmo. Namun hingga Yogyakarta International Airport Kulonprogo.
Baca juga:
PT KAI Resmikan Ruang Tunggu KA Bandara di Stasiun Solo Balapan
Pembangunan Jalur Kereta Bandara Solo Masih Terkendala Pembebasan Lahan
Pembangunan Peron KA Bandara di Stasiun Solo Balapan 90 Persen
Antisipasi Lonjakan Penumpang KA Bandara, Adi Soemarmo Bangun Terminal Baru
KA Bandara Solo Batal Beroperasi Awal Juli 2019
Ada Promo, Naik Kereta Bandara Baru Yogyakarta Cukup Bayar Rp15.000