Menhub Budi sebut 10 perusahaan tertarik kelola Pelabuhan Patimban
Menhub Budi mengatakan, beberapa dari Indonesia dan Jepang sesuai dengan perjanjian konsorsium Indonesia memegang saham 51 persen, sementara Jepang 49 persen, salah satunya adalah Astra. Menurutnya, tidak ada prioritas dalam lelang tersebut, keduanya memiliki kesempatan yang sama selama porsi saham masih 51:49.
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengatakan, meski lelang baru dimulai September mendatang, namun sudah ada 10 perusahaan swasta yang tertarik untuk menjadi operator di Pelabuhan Patimban.
"Sudah ada 10, konsorsium tiga sampai empat," kata Budi usai penandatanganan konstruksi Pelabuhan Patimban Paket 1 di Kementerian Perhubungan, Jakarta, dikutip Antara, Jumat (27/7).
-
Apa saja contoh infrastruktur yang dibangun oleh Kementerian PUPR? Kementerian PUPR diamanahi 125 PSN yang harus dikerjakan, yang terdiri dari 51 ruas jalan tol dan jembatan, 56 bendungan dan irigasi, 13 proyek sektor air dan sanitasi, 2 proyek perumahan, 1 proyek tanggul pantai, 1 proyek pembangunan Indonesia Internasional Islamic university dan 1 proyek kawasan industri batang.
-
Apa yang dikampanyekan Kementerian Perhubungan? Kemenhub kampanyekan keselamatan pelayaran kepada masyarakat. Indonesia selain negara maritim, juga merupakan salah satu negara di dunia yang memiliki lalu lintas pelayaran yang sangat padat dan ramai dan keselamatan pelayaran menjadi isu penting.
-
Bagaimana Kementerian PPN/Bappenas berperan dalam pengendalian pembangunan? Dalam hal ini, Kementerian PPN/Bappenas mengambil bagian dalam pengendalian pembangunan yang menjamin tercapainya hasil pembangunan (outcome), serta pendampingan juga penguatan terhadap K/L dan pemerintah daerah terkait dengan pencapaian proyek strategis nasional.
-
Bagaimana Pertamina membangun infrastruktur hijau? Langkah konkrit perseroan dalam pengembangan infrastruktur hijau, lanjut Fadjar tidak hanya dilakukan dalam Pertamina Group, tetapi juga bersama BUMN yang tergabung dalam Indonesia Battery Corporation (IBC) dalam pengembangan pabrik baterai kendaraan listrik (EV).
-
Bagaimana Kementan membantu daerah kering parah? Berikutnya, kata Mentan, pemerintah juga terus melakukan intervensi terhadap zona merah atau wilayah kering parah agar segera memompa sumber air yang masih tersedia. Pemda juga diharapkan segera menggulirkan Brigade Alsintan dalam mempercepat produksi melalui skema pinjaman Kredit Usaha Rakyat (KUR).
-
Apa yang dicapai oleh Pemprov Kaltim dalam kinerja pembangunan daerah? Capaian kinerja pembangunan di Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) menunjukkan hasil yang positif. Kepala Badan Perencanaan dan Pembangunan (Bappeda) Kaltim, Yusliando menuturkan, kinerja pelaksanaan pembangunan daerah sesuai denganRencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) tahun 2018 - 2023 berjalan cukup baik.
Dia menyebutkan 10 swasta tersebut, beberapa dari Indonesia dan Jepang sesuai dengan perjanjian konsorsium Indonesia memegang saham 51 persen, sementara Jepang 49 persen, salah satunya adalah Astra. Menurutnya, tidak ada prioritas dalam lelang tersebut, keduanya memiliki kesempatan yang sama selama porsi saham masih 51:49.
"Pelindo II juga ikut lelang silakan masukan proposal," imbuhnya.
Konselor Ekonomi Kedutaan Besar Jepang Mari Takada mengatakan pihaknya akan berkomitmen dalam kerja sama Pelabuhan Patimban karena akan turut membantu perekonomian Jepang, mengingat lokasi pelabuhan sangat dekat dengan kawasan industri otomotif asal negara Sakura tersebut.
"Seperti yang dikatakan, lokasinya itu memang ada banyak perusahaan Jepang. Jadi ini bisa berkontribusi untuk ekspor impor perusahaan Jepang. Itu baik bagi ekonomi Jepang, juga bagi Indonesia," katanya.
"Pemerintah Indonesia dan Jepang sepakat untuk kerja sama operasi, kami berharap pihak swasta juga terlibat. Antara Jepang dan Indonesia sudah sepakat bersama-sama, jadi itu harus," jelas Mari.
Diketahui, Paket 1 Pelabuhan Patimban telah ditandatangani dengan nilai kontrak Rp 6 triliun dari total Rp 8,9 triliun hingga 2020. Untuk Paket 1 akan dibangun terminal kendaraan 350.000 unit, terminal peti kemas 800.000 Teus dan dermaga Roro dan diharapkan akan beroperasi pada tahun depan.
Baca juga:
Kontrak ditandatangani, Pelabuhan Patimban digroundbreaking awal Agustus
Kejar target Tol Layang Jakarta-Cikampek, kontraktor minta pelebaran jalan
Tol layang tekan kepadatan kendaraan ruas Jakarta-Cikampek mencapai 30 persen
Pembangunan tol layang Jakarta-Cikampek mencapai 40 persen
Ini warisan-warisan gubernur DKI sebelumnya yang diresmikan Anies-Sandi