Menko Luhut acungkan jempol untuk kinerja Menteri Susi
"Saya bilang, apa yang dibuat Bu Susi sudah baik dan kita harus acungkan jempol," ujarnya.
Menteri Koordinator Kemaritiman Luhut Binsar Panjaitan, memuji kinerja Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti dalam mengelola kelautan Indonesia. Dia mengapresiasi langkah Menteri Susi dalam memberantas para pencuri ikan di laut RI.
"Saya bilang, apa yang dibuat Bu Susi sudah baik dan kita harus acungkan jempol. Sekarang kita sedang coba bagaimana mengembangkan dan mengolah ikan kita itu supaya berdampak lebih baik ke nelayan kita," katanya saat ditemui di acara diskusi yang digelar Bank Indonesia (BI) di Hotel Radisson, Batam, Jumat (12/8).
Menko Luhut menambahkan bahwa dirinya berencana untuk mengumpulkan para nelayan dari berbagai pusat pelelangan ikan di Jakarta. Tujuannya untuk mengetahui permasalahan para nelayan saat ini dan dicarikan solusi.
"Misalnya sekarang di Jawa Tengah ada 1.600 kapal yang tidak beroperasi akibat kebijakan kita yang baru. Begitu juga ada kapal di Merauke sekian puluh kapal yang bermasalah," ucapnya.
Menko Luhut mengingatkan sudah saatnya Indonesia memperhatikan potensi kelautannya untuk pertumbuhan perekonomian. Mengingat, 70 persen wilayah Indonesia merupakan lautan.
Baca juga:
Menko Luhut berencana panggil Freeport, ini yang akan dibahas
Menko Luhut klaim industri perikanan dibuka untuk asing masih kajian
Wujudkan tol laut Jokowi, Menko Luhut buat pesisir jadi jalur kapal
Massa tuntut Menko Kemaritiman hentikan proyek reklamasi
Menko Luhut enggan tanggapi penghentian reklamasi Pulau G
Rapat dengan 3 menteri, Menko Luhut singgung proyek kereta cepat
Jokowi beri 15 tugas ke Luhut, salah satunya bereskan soal reklamasi
-
Mengapa Susi Pudjiastuti bertemu dengan Prabowo dan Anies Baswedan? Meski capres telah diumumkan, hingga kini bakal cawapres belum terlihat hilalnya. Justru Susi Pudjiastuti mencuri perhatian publik setelah bertemu dengan dua tokoh besar Prabowo dan Anies Baswedan.
-
Siapa suami dari Susi Pudjiastuti? Anak Susi Pudjiastuti Nadine Kaiser adalah anak dari Susi dan mantan suaminya, Daniel Kaiser, yang berasal dari Swiss.
-
Apa yang dibicarakan Susi Pudjiastuti dan Anies Baswedan saat bertemu? Tak diketahui apa saja yang dibicarakan keduanya selama melewati sore bersama. Sebelum pulang, Anies dan Susi sempat membahas soal tanaman anggrek yang menghiasi ruangan. Keduanya terlihat sangat seru berdiskusi soal bunga alih-alih membicarakan politik dan pemilu.
-
Kapan Kurniawan Dwi Yulianto lahir? Kelahiran Kurniawan Dwi Yulianto 13 Juli 1976
-
Kapan Susi dan Pasi memutuskan berhenti berjualan tahu dan tempe keliling? Pada tahun 2012, Pasi dan Susi memutuskan berhenti jualan tahu dan tempe keliling.
-
Siapa Paulus Pandjaitan? Paulus putra dari Menko Luhut ini ternyata mengikuti jejak ayahnya yang meniti karier di bidang kemiliteran. Siapa yang tak kenal Luhut Binsar Pandjaitan? Selain menjabat sebagai Menteri Menko Marves, ia juga memiliki karier mentereng di bidang kemiliteran. Anak sulungnya, Paulus Pandjaitan rupanya mengikuti jejak karier sang ayah.