Menko Maritim target uji coba PLTU Kupang Baru Maret 2016
Pasok listrik kawasan industri Bolok, Kupang, Nusa Tenggara Timur.
Menteri Koordinator Kemaritiman Indroyono Soesilo mengatakan proyek Pembangkit Listrik Tenaga Uap Kupang Baru berkapasitas 2x18 Megawatt harus tuntas Juni 2016. Itu guna memenuhi kebutuhan listrik di kawasan industri Bolok, Kupang, Nusa Tenggara Timur.
"PLTU Kupang Baru ini harus selesai Juni 2016 karena Maret tahun depan itu sudah mulai 'trial' (percobaan)," kata Indroyono Soesilo saat meninjau proyek PLTU Kupang di Bolok, Kupang, seperti dikutip Antara, Sabtu (20/6).
-
Apa yang dilakukan Menhan Prabowo Subianto bersama Kasau Marsekal Fadjar Prasetyo? Prabowo duduk di kursi belakang pesawat F-16. Pilot membawanya terbang pada ketinggian 10.000 kaki.
-
Siapa yang bersama Soekarno memproklamasikan kemerdekaan Indonesia? Pada tanggal 17 Agustus 1945, Hatta bersama Soekarno resmi memproklamasikan kemerdekaan Indonesia di Jalan Pegangsaan Timur, Jakarta.
-
Kenapa Prabowo Subianto dan Jenderal Dudung menggandeng tangan Jenderal Tri Sutrisno? Momen ini terjadi ketika ketiga jenderal tersebut sedang berjalan masuk ke dalam sebuah ruangan atau tempat digelarnya gala dinner seusai mengikuti rangkaian parade senja atau penurunan upacara bendera merah putih.
-
Siapa sosok penemu ransum TNI? Pencipta ransum TNI ternyata bukanlah seorang tentara, melainkan seorang dokter.
-
Kapan Titiek Soeharto menjenguk Prabowo Subianto? Dalam keterangan unggahan beberapa potret yang dibagikan, terungkap jika momen tersebut berlangsung pada Senin (1/7) kemarin.
-
Apa yang dibawa oleh mertua Indah Permatasari? Itu tadi deretan potret bahagia Indah Permatasari dibawakan oleh-oleh sama mertuanya.
Indroyono mengakui proyek PT Santosa Makmur Sejahtera Energy senilai USD 43 juta itu masih mengalami sedikit kendala teknis. PLTU Kupang Baru merupakan bagian dari proyek pembangunan pembangkit listrik 35 ribu MW 2015-209 yang digagas Presiden Joko Widodo.
Di luar itu, pemerintah juga berencana mengadakan kapal transmisi berkapasitas 40 MW dan pembangkit listrik gas mini 60 MW di NTT
"Walaupun masih 'on paper' (rencana), bisa diperkirakan potensi industri di wilayah NTT ini bisa berkembang," katanya.
Wakil Gubernur NTT Benny A. Litelnoni mengatakan, pihaknya telah menyediakan lahan seluas 900 hektare untuk pengembangan kawasan industri Bolok, sudah diinisasi sejak 2010.
"Jadi kalau mau bangun pabrik smelter mangan itu sudah tidak ada kendala lagi," katanya.
(mdk/yud)