Menteri Susi dan Kaka Slank Kampanye Anti Sampah Plastik Lewat Lagu
Pawai dimulai dari Bunderan Hotel Indonesia (HI) dan berakhir di Taman Aspirasi Monas. Dalam sambutannya, dia mengungkapkan bahwa Indonesia merupakan salah satu negara penyumbang sampah plastik terbesar di dunia.
Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti menghadiri acara pawai Bebas Plastik, sebuah kampanye yang diadakan Pandu Laut Nusantara. Menteri Susi hadir ditemani anak-anaknya serta didampingi musisi Kaka Slank.
Pawai dimulai dari Bunderan Hotel Indonesia (HI) dan berakhir di Taman Aspirasi Monas. Dalam sambutannya, dia mengungkapkan bahwa Indonesia merupakan salah satu negara penyumbang sampah plastik terbesar di dunia.
-
Siapa yang mengajak petani di Sulawesi Selatan untuk memanfaatkan bantuan dari Kementan? Pj. Gubernur Sulawesi Selatan, Zudan Arif Fakrulloh, mengajak para petani di wilayahnya untuk memanfaatkan bantuan kementan secara optimal, terutama dalam meningkatkan produksi padi dan jagung sebagai komoditas strategis untuk memperkuat ketahanan pangan nasional.
-
Di mana Kementan mendukung petani untuk mewujudkan swasembada? Mentan mengatakan, Kabupaten Konawe adalah satu di antata sekian banyak daerah yang harus didorong untuk menjadi daerah penghasil pangan nasional. Dia mengatakan Konawe memiliki lahan yang subur dan air yang cukup. "Konawe harus jadi penghasil pangan terbesar di Indonesia. Mengapa demikian, sebab konawe adalah penopang pangan Sulawesi Tenggara dan bisa memenuhi kebutuhan kita karena memberi suplay ke provinsi lain yang membutuhkan," katanya.
-
Apa pesan utama yang disampaikan Kementerian KKP dalam menyambut Hari Ikan Nasional ke-10? “Pesan penting yang ingin disampaikan dalam menyambut Harkanas ke-10 ini adalah pentingnya meningkatkan konsumsi produk perikanan yang berkelanjutan", ujar Direktur Jenderal Penguatan Daya Saing Produk Kelautan dan Perikanan (PDSPKP), Budi Sulistiyo dalam keterangan tertulisnya, Jumat (15/9).
-
Bagaimana cara Susi Pudjiastuti menunjukkan keakraban dengan Prabowo? Baik Prabowo maupun Susi keduanya turun langsung untuk ikut melepas tukik ke laut. Raut bahagia tampak jelas di wajah dua sosok besar tanah air ini. Setelah selesai melakukan kegiatan sosial, Prabowo dan Susi sempat bercengkrama sambil masak bersama. Keakraban keduanya sangat terlihat dalam momen spesial ini.
-
Bagaimana Kementan mewujudkan swasembada pangan? Upaya tersebut salah satunya akan diwujudkan melalui program food estate maupun solusi cepat yang dijalankan Kementan berupa pompanisasi dan optimalisasi lahan.
-
Mengapa Susi Pudjiastuti bertemu dengan Prabowo dan Anies Baswedan? Meski capres telah diumumkan, hingga kini bakal cawapres belum terlihat hilalnya. Justru Susi Pudjiastuti mencuri perhatian publik setelah bertemu dengan dua tokoh besar Prabowo dan Anies Baswedan.
"Indonesia negara dengan penyumbang sampah plastik terbesar ke-2 di dunia," kata dia, di lokasi, Minggu (21/7).
Menteri Susi mengeluhkan Indonesia sebagai negara maritim dan besar, namun masyarakatnya masih belum memiliki kesadaran tentang bahaya sampah plastik. "Indonesia katanya bangsa besar eeh buang sampah no 2 di dunia," keluhnya.
Oleh karena itu, dia mengajak semua pihak termasuk instansi-instansi pemerintah untuk ikut menggaungkan kegiatan yang bertujuan mengurangi penggunaan plastik. Caranya dengan berhenti atau mengurangi penggunaan plastik sekali pakai, misalnya sedotan dan kantong kresek.
"Seperti ini kalau kita tidak kurangi pemakaian plastik sekali pakai maka akan menghancurkan laut. Nah sekarang pemerintah Bali, Banjarmasin sudah melarang plastik sekali pakai apalagi kalau kita tidak mengurangi dan melarangnya," tutupnya.
Dalam kesempatan tersebut, Menteri Susi turut menghibur peserta pawai dan pengunjung Car Free Day (CFD) dengan menyuguhkan 3 buah lagu. Lagu yang dia bawakan yaitu Indonesia Pusaka, Bagimu Negeri dan Tolak Sampah Plastik.
Adapun lagu Tolak Sampah Plastik tersebut merupakan lagu yang didedikasikan khusus untuk kegiatan kampanye sampah plastik.
"Musik itu dipercaya untuk bisa mengumpulkan orang untuk berkumpul satu ide. Kehadiran gue adalah supaya kampanye ini bisa menjadi lebih besar lagi," tutupnya.
Berikut lirik lagu Tolak Sampah Plastik :
Tolak tolak tolak tas plastik, tolak tas plastik sekali pakai.
Tolak tolak sedotan plastik, tolak sedotan plastik sekali pakai.
Tolak tolak bungkusan sachet, bungkusan sachet sekali pakai.
Baca juga:
Menteri Susi: Sampah Plastik Bisa Lebih Banyak Dibanding Ikan
Lewat Yel-Yel, Menteri Susi Ajak Masyarakat Setop Penggunaan Plastik Sekali Pakai
Monster Plastik Ancam Bumi
Prediksi 2030 Sampah Lebih Banyak dari Ikan, Menteri Susi Ajak Setop Pakai Plastik
Gunung Kerinci Dipenuhi Sampah Pembalut
Mengunjungi Pameran Seni Instalasi dari Sampah