Pasca Kebakaran Depo Plumpang, Pemerintah Bakal Relokasi Pemukiman Warga
Menteri BUMN Erick Thohir mengatakan, Pemerintah berencana untuk melakukan relokasi pemukiman bagi warga yang tinggal di pemukiman dekat Terminal BBM Plumpang, Jakarta Utara. Hal ini sejalan dengan upaya penetapan Buffer Zone atau zona aman di sekitar TBBM untuk mencegah insiden serupa terjadi kembali.
Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mengatakan, Pemerintah berencana untuk melakukan relokasi pemukiman bagi warga yang tinggal di pemukiman dekat Terminal BBM Plumpang, Jakarta Utara. Hal ini sejalan dengan upaya penetapan Buffer Zone atau zona aman di sekitar TBBM untuk mencegah insiden serupa terjadi kembali di masa mendatang.
Namun rencana tersebut tidak bisa dilakukan sendiri oleh Pertamina atau Kementerian BUMN. Dalam hal ini perlu adanya keterlibatan dari Pemerintah daerah.
-
Apa yang menjadi perhatian Erick Thohir terkait Pertamina? Erick menyebut BUMN yang terdampak pada bahan baku impor dan BUMN dengan porsi utang luar negeri (dalam dolar AS) yang besar seperti Pertamina, PLN, BUMN Farmasi, MIND ID, agar melakukan pembelian dollar dengan tepatguna, bijaksana dan sesuai prioritas dalam memenuhi kebutuhannya.
-
Apa yang dirayakan oleh Erick Thohir? Erick Thohir baru saja merayakan ulang tahun istrinya Elizabeth Tjandra.
-
Apa yang disoroti oleh Erick Thohir usai pertandingan? Seusai pertandingan, Erick menyoroti perayaan berlebihan yang dilakukan oleh Timnas U-16 Australia.“Kenapa mereka selebrasi berlebihan? Karena U-23 mereka kalah sama kita,” kata Erick dikutip dari ANTARA pada Selasa (2/7).
-
Apa yang diraih oleh Dirut Pertamina? Nicke menjadi salah satu dari dua wanita Indonesia paling berpengaruh yang masuk ke dalam daftar ini.
-
Apa yang diungkapkan Erick Thohir terkait performa Timnas Indonesia? "Kami lebih banyak bertahan. Serangan balik kami belum optimal. Mungkin perlu lebih banyak latihan ke depannya," ungkap Erick Thohir kepada para wartawan.
-
Apa yang dilakukan Erick Thohir di Stadion GBK? Ketua Umum PSSI, Erick Thohir melakukan pengecekan kondisi Stadion Gelora Bung Karno (GBK) pada hari ini, 7 September, dalam rangka mempersiapkan laga penting melawan tim nasional Australia.
"Untuk menentukan buffer zone dan juga rencana pemindahan pemukiman warga tentunya tidak bisa dilakukan sendiri. Perlu ada komunikasi dengan pemerintah setempat dan masyarakat," kata Erick dalam keterangan resminya, Jakarta, Senin (6/3).
Erick menekankan tindakan yang akan dilakukan terhadap TBBM Plumpang diharapkan akan menjadi percontohan bagi fasilitas vital nasional. Termasuk Terminal BBM lain, dan kilang-kilang Pertamina di tempat lain.
"Ini akan menjadi proyek percontohan pertama, sebelum kita terapkan di kilang-kilang lain, bahkan termasuk juga pabrik pupuk dan smelter," ujar Erick.
Sebagaimana diketahui, kebakaran di Terminal BBM Plumpang pada 4 Maret 2023 telah menimbulkan banyak korban jiwa dan luka. Bahkan warga di dua rukun warga pun harus kehilangan rumahnya yang hangus terbakar.
Atas kejadian tersebut PT Pertamina (Persero) dan juga PT Pertamina Patra Niaga bergerak cepat menangani dampak kebakaran yang melanda kawasan Terminal Bahan Bakar Minyak (TBBM) Plumpang. Gerak cepat tersebut penting demi menekan dampak yang lebih parah lagi, termasuk dalam menangani korban dan para pengungsi.
"Upaya tanggap darurat dalam menangani para pengungsi, mencari korban, dan merawat para korban luka menjadi krusial dalam setiap bencana. Saya apresiasi semua pihak yang telah membantu Pertamina dalam melewati masa - masa pasca insiden tersebut," ujar Erick.
Baca juga:
Nyaris Sepekan Pertamina Plumpang Kebakaran, Ahok Belum Beri Komentar
Kondisi Terkini 24 Korban Kebakaran Depo Plumpang yang Dirawat di RSPP
Ada Penjarahan di Lokasi Kebakaran Depo Plumpang, Polisi: Sudah Dijaga Petugas
Jokowi Minta Depo Plumpang atau Warga Direlokasi, Ini Kata Pertamina
Ini Daftar Lokasi IMB Era Anies di Lahan Sengketa Tanah Merah Plumpang
VIDEO: Proses Identifikasi Korban Ledakan Depo Plumpang, Periksa DNA Sampai Gigi