Pembangunan terowongan Stasiun Manggarai sepanjang 60 meter selesai
Pembangunan terowongan Stasiun Manggarai sepanjang 60 meter selesai. Proyek tersebut, selain meningkatkan kemudahan akses para penumpang menuju peron/menyeberangi jalur rel, juga untuk meningkatkan keselamatan penumpang. Sebab, selama ini akses menuju atau meninggalkan peron masih harus menyeberang jalur rel.
Pembangunan terowongan atau underpass untuk penumpang di Stasiun Manggarai oleh PT Kereta Api Properti Manajemen (KAPM), anak usaha PT Kereta Api Indonesia (Persero) telah rampung. Proyek tersebut, selain meningkatkan kemudahan akses para penumpang menuju peron/menyeberangi jalur rel, juga untuk meningkatkan keselamatan penumpang.
Marketing Public Relations KAPM Riesta Junianti menjelaskan selama ini akses menuju atau meninggalkan peron masih harus menyeberang jalur rel. Sehingga perjalanan kereta menjadi terganggu dan membahayakan keselamatan penumpang.
"Saat ini pembangunan terowongan tersebut sudah selesai 100 persen. Terowongan nantinya akan mempermudah akses penumpang menuju atau meninggalkan peron stasiun," ucapnya seperti dikutip dari Antara, Jakarta, Selasa (6/12).
Riesta menambahkan, terowongan yang dibangun di Stasiun Manggarai itu memiliki panjang 60 meter dengan lebar tujuh meter. "Dengan ukuran itu, maka terowongan ini lebih besar daripada terowongan yang sama di Stasiun Pasar Senen," ujarnya.
Dia mengungkapkan saat ini underpass passenger crossing hanya menunggu untuk peresmian saja dari PT Kereta Api Indonesia (Persero). "Kita harapkan bisa diresmikan sebelum pergantian tahun 2017 sehingga bisa membantu kelancaran angkutan Natal dan Tahun Baru," imbuhnya.
Saat ini, KAPM juga tengah mengerjakan beberapa proyek strategis lainnya seperti di antaranya pemasangan jaringan listrik aliran atas (LAA) untuk KA Bandara Soetta, Pembangunan Sky Bridge di Stasiun Solo Balapan yang menyambung dengan terminal Bus Tirtonadi yang dibangun oleh Pemkot Solo.
Selain itu ada juga jalan rel di Sumatera Selatan, antara lain jalur ganda antara Niru sampai dengan Tanjunenim Baru, pengembangan stasiun Banjarsari, Sukacinta untuk keperluan peningkatan angkutan batu bara, dan masih banyak yang lainnya.
Baca juga:
Seniman Banten protes pembangunan gorong-gorong rusak cagar budaya
'Bakal berjalan mulus, banyak swasta tertarik mendaftar'
Andalkan APBN, menerangi nusantara butuh 40 tahun
Melistriki desa, membangun Indonesia dari tepian
Pembangunan jalan tol melayang Jakarta-Cikampek selesai di 2019
Presiden target tol Balikpapan-Samarinda selesai maksimal di 2018
Sempat terhenti, 5 proyek pembangunan rusun dilanjutkan tahun depan
-
Bagaimana PT KAI menjamin keselamatan pengguna saat pembangunan Stasiun Manggarai? Perlintasan penumpang yang ada saat ini masih sebidang dengan jalur kereta api, hal ini dapat membahayakan keselamatan pengguna di area stasiun saat melintas jalur kereta api dan keselamatan pengguna selama proses kontruksi pembangunan Stasiun Manggarai.
-
Bagaimana Pertamina membangun infrastruktur hijau? Langkah konkrit perseroan dalam pengembangan infrastruktur hijau, lanjut Fadjar tidak hanya dilakukan dalam Pertamina Group, tetapi juga bersama BUMN yang tergabung dalam Indonesia Battery Corporation (IBC) dalam pengembangan pabrik baterai kendaraan listrik (EV).
-
Bagaimana PT KAI mengatasi keterlambatan kereta api akibat banjir? Sampai dengan sekarang, pihaknya telah melakukan berbagai upaya untuk melakukan normalisasi jalur KA di Stasiun Semarang Tawang. Selain itu, pihaknya juga mengerahkan peralatan dan material yang diperlukan serta ratusan petugas untuk memperbaiki jalur yang terdampak banjir supaya bisa dilewati kembali oleh perjalanan kereta api.
-
Kapan pembangunan Jalur Kereta Api Kematian dimulai? Pembangunan jalur kereta api itu dilakukan pada tahun 1942 dengan mengerahkan ratusan ribu tenaga kerja yang mayoritas adalah tahanan perang dan budak warga Asia.
-
Apa saja contoh infrastruktur yang dibangun oleh Kementerian PUPR? Kementerian PUPR diamanahi 125 PSN yang harus dikerjakan, yang terdiri dari 51 ruas jalan tol dan jembatan, 56 bendungan dan irigasi, 13 proyek sektor air dan sanitasi, 2 proyek perumahan, 1 proyek tanggul pantai, 1 proyek pembangunan Indonesia Internasional Islamic university dan 1 proyek kawasan industri batang.
-
Kapan Balai Yasa Madiun diserahterimakan ke PT Industri Kereta Api? Pada tahun 1981, Balai Yasa Madiun diserah terima dari Perusahan Jawatan Kereta Api (PJKA) ke PT Industri Kereta Api (Persero).