Penjelasan PLN soal Pejalan Tewas Tersengat Listrik saat Banjir Ciledug
PT Perusahaan Listrik Negara atau PLN menyebut bahwa kabel yang terjuntai merupakan kabel internet atau telematika. Kabel tersebut dipastikan bukan kabel PLN.
Kawasan Ciledug, Tangerang, dilanda banjir, Sabtu (13/3). Seorang pejalan yang tengah melintas di Jalan Pondok Kacang, Ciledug, dikabarkan meninggal dunia tersengat aliran listrik dari kabel yang terjuntai dan menyentuh air.
PT Perusahaan Listrik Negara atau PLN menyebut bahwa kabel yang terjuntai merupakan kabel internet atau telematika. Kabel tersebut dipastikan bukan kabel PLN.
-
Kapan bencana banjir lumpur terjadi di Tangerang Selatan? Bencana banjir lumpur dikarenakan jebolnya tanggul Situ Gintung yang berlokasi di Tangerang Selatan menimbulkan berbagai macam penyakit bagi penduduk sekitar.
-
Di mana banjir terjadi di Jakarta? Data itu dihimpun hingga Jumat 15 Maret 2024 pada pukul 04:00 WIB. "Kenaikan status Bendung Katulampa dan Pos Pantau Depok menjadi Siaga 3 (Waspada) dari sore hingga malam hari serta menyebabkan genangan di wilayah DKI Jakarta," kata Kepala Pelaksana BPBD DKI Jakarta, Isnawa Adji dalam keterangan tertulis, Jumat (15/3).
-
Apa yang menjadi pemicu semangat Jakarta Electric PLN untuk bangkit? Ketertinggalan menjadi sesuatu yang memacu semangat. Hal inilah yang berhasil dibuktikan oleh Jakarta Electric PLN yang berhasil comeback atas Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia.
-
Kapan TANESCO mengunjungi PLN? Darmawan menjelaskan TANESCO sudah lebih dulu mengunjungi Indonesia dan Menteri Energi Tanzania, January Makamba dan Manajemen Tanesco langsung menyambangi kantor PLN pada 10 Februari 2023 silam.
-
Bagaimana banjir terjadi di Kota Padang? Hujan tidak berhenti dari Kamis (13/7) malam hingga Jumat (14/7) dini hari. Saat ini air di dalam rumah sudah setinggi 7 centimeter,” tuturnya.
-
Siapa menantu Panglima TNI? Kini Jadi Menantu Panglima TNI, Intip Deretan Potret Cantik Natasya Regina Ini potret cantik Natasya Regina, menantu panglima TNI.
"Kabel yang terputus merupakan kabel internet atau telematika dan bukan kabel jaringan PLN. Petugas PLN turut membantu mengamankan kabel telematika tersebut," ucap Senior Manager Komunikasi dan UmumPLN Unit Induk Distribusi Jakarta Raya, Ririn Rachmawardini dikutip dari keterangannya di Jakarta, Minggu (13/3).
Dia menceritakan, setelah mendapat laporan dari masyarakat bahwa terdapat kabel menjuntai dan menimbulkan korban sengatan listrik, petugas PLN segera mendatangi lokasi kejadian dan didapati bahwa kabel yang menjuntai bukan milik PLN.
"Kabel listrik PLN dalam kondisi baik tidak ada yang terputus. Petugas juga memastikan suplai listrik ke pelanggan dalam kondisi normal," tegasnya.
"PLN turut berduka cita atas meninggalnya korban di lokasi kejadian," tambahnya.
Banjir di Ciledug Makan Korban Jiwa
Kawasan Ciledug, Tangerang, dilanda banjir, Sabtu (13/3). Seorang pejalan yang tengah melintas di Jalan Pondok Kacang, Ciledug, dikabarkan meninggal dunia tersengat aliran listrik dari kabel yang terjuntai dan menyentuh air.
Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 14.50 WIB. Saksi, Toto Haryanto menceritakan, saat banjir ada seorang pejalan kaki yang melintas dan tiba-tiba terjatuh karena tersengat aliran listrik. Pria itu berinisial ES (57), warga Jati Asih.
"Korbannya laki-laki meninggal," ujar Toto kepada merdeka.com, Sabtu (12/3).
Toto mengatakan, seorang pemotor juga dikabarkan terjatuh ketika melintas di genangan air. Menurutnya, pemotor itu kemungkinan juga tersengat aliran listrik.
"Yang naik motor tidak meninggal dunia," katanya.
Toto menuturkan, banjir diduga disebabkan karena ditutupnya pintu air di perumahan Puri Kartika. Sehingga menyebabkan air menggenangi jalan.
"Kita cek karena pintu airnya dikunci dan tidak dibuka," jelasnya.
Warga sekitar berharap pihak perumahan membuka pintu air jika hujan turun dengan intensitas tinggi. Sehingga tidak menimbulkan banjir dan korban jiwa.