Perluas jaringan gas bumi, Menteri Jonan blusukan ke rumah warga
Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) tengah fokus untuk memperluas jaringan gas bumi (jargas) untuk rumah tangga di beberapa wilayah di Indonesia. Salah satunya di Sidoarjo, Jawa Timur yang terpasang 9.000 jargas sejak tahun 2010.
Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) tengah fokus untuk memperluas jaringan gas bumi (jargas) untuk rumah tangga di beberapa wilayah di Indonesia. Salah satunya di Sidoarjo, Jawa Timur yang terpasang 9.000 jargas sejak tahun 2010.
Guna memastikan jargas tersambung dengan baik, Menteri ESDM Ignasius Jonan langsung blusukan ke rumah warga. Sontak hal ini membuat warga terkejut.
-
Kenapa BPH Migas mendorong pemanfaatan gas bumi? Dalam rangka turut menjaga lingkungan, mengurangi emisi karbon, dan mengatasi perubahan iklim, BPH Migas terus mendorong peningkatan pemanfaatan gas bumi melalui pipa.
-
Bagaimana BPH Migas mendorong pemanfaatan gas bumi? BPH Migas terus mendorong peningkatan konsumsi gas dalam negeri serta memberikan dukungan penyediaan energi bersih lewat penetapan harga gas bumi melalui pipa.
-
Apa peran gas bumi di era transisi energi? Sektor hilir migas memiliki peranan penting di era transisi ekonomi, salah satunya yang terkait dengan pengoptimalan pemanfaatan gas bumi untuk kebutuhan domestik.
-
Kapan semburan gas itu terjadi? Disampaikan jika kejadian tersebut berlangsung pada Rabu (11/10) sore hari setelah aktivitas kegiatan penggalian dihentikan.
-
Dimana BPH Migas melakukan edukasi tentang gas bumi? BPH Migas terus mendorong peningkatan konsumsi gas dalam negeri serta memberikan dukungan penyediaan energi bersih lewat penetapan harga gas bumi melalui pipa. Hal ini yang disampaikan Sekretaris BPH Migas Patuan Alfon S. saat menjadi narasumber pada acara Persatuan Insinyur Indonesia (PII) Goes to Campus, di Jakarta, Rabu (28/8/2024).
-
Apa yang dilakukan BPH Migas untuk meningkatkan kompetensi pengelolaan gas bumi? Sebagai upaya untuk meningkatkan skill dan kompetensi kepada badan usaha terkait hal tersebut, Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi (BPH Migas) bekerja saa dengan Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia (PPSDM) Migas Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) dengan menggelar bimbingan teknis (Bimtek).
"Setelah melihat langsung ternyata (sambungan jargas) berjalan, tampaknya komentarnya merasa puas karena lebih murah dari LPG 3 kg dan lebih mudah," kata Jonan, Minggu (13/8).
Salah satu warga Sidoarjo, Masyrukhah merasa terkejut karena kediamannya menjadi satu-satunya kediaman warga di Desa Putat, Kecamatan Tanggulangin, Sidoarjo, Jawa Timur yang didatangi Mantan Menteri Perhubungan itu.
Tak segan-segan, Jonan langsung menuju dapur milik perempuan 47 tahun yang sehari-hari berjualan gorengan, didampingi Bupati Sidoarjo Saiful Ilah dan sejumlah pejabat ESDM. Selain itu, rombongan yang juga mengecek kontrol pipa jaringan gas yang berada di luar dapur yang tertempel di dinding tersebut.
"Saya kaget dan senang, pak Menteri datang kesini dan melihat dapur rumah saya, saya kira lihat apa ternyata lihat sambungan gas," ujar Masyrukhah.
Dengan tersambungnya jargas di rumahnya dua bulan lalu, Masyrukhah merasa bersyukur karena bisa lebih hemat dari tabung LPG yang biasa digunakan untuk memasak itu.
"Lebih hemat, satu bulan hanya bayar sekitar Rp 50 ribu. Kalau pakai LPG 3 kg sebulan bisa habis 6 tabung. Kalau ada ini agak irit," imbuhnya.
Baca juga:
Punya 16 titik, Flores dinilai layak jadi pusat energi panas bumi
Dua jam rapat bahas Freeport dengan Jonan, menkeu pergi tanpa bicara
Beda aturan baru dan lama Menteri Jonan di sektor ketenagalistrikan
Ini jurus Jonan tingkatkan investasi di sektor ketenagalistrikan
Produksi batubara di semester I-2017 capai 139 juta ton
Disebut merugi, Blackspace bantah gulung tikar
Menelaah aturan baru Jonan soal pergantian direksi perusahaan