Pertengahan Februari, Presiden Jokowi kirim usulan nama bos BI baru ke DPR
Pratikno mengatakan, Presiden Jokowi masih punya cukup waktu untuk memilih nama yang laik menggantikan Agus Martowardojo. Mengenai posisi satu deputi Gubernur BI yang masih kosong, Presiden Jokowi sudah mengusulkan tiga nama ke DPR.
Menteri Sekretaris Negara Pratikno mengungkapkan, Presiden Joko Widodo (Jokowi) belum mengusulkan nama calon Gubernur Bank Indonesia (BI) pengganti Agus Martowardojo yang akan memasuki purna tugas (pensiun) pada Mei 2018 mendatang. Pengusulan nama calon Gubernur BI ke Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) baru akan dilakukan pada pertengahan Februari 2018.
"Pengusulan ke DPR setahu saya setelah pertengahan Februari, minggu ke tiga Februari. Saya lupa tanggal pastinya," ungkapnya di Gedung Utama Kementerian Sekretariat Negara, Jakarta, Senin (29/1).
-
Siapa yang mengunjungi Presiden Jokowi di Indonesia? Presiden Jokowi menerima kunjungan kenegaraan dari pemimpin Gereja Katolik sekaligus Kepala Negara Vatikan, Paus Fransiskus, di Istana Merdeka, Jakarta, pada Rabu, 4 September 2024.
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Siapa saja yang bertemu dengan Presiden Jokowi? Sejumlah petinggi PT Vale Indonesia Tbk bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (5/8) pagi. Petinggi PT Vale yang datang ke Istana di antaranya Direktur PT Vale Indonesia Febriany Eddy, Chairman Vale Base Metal Global Mark Cutifani, dan Chief Sustainable and Corp Affair Vale Base Metal Emily Olson.
-
Kapan Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
-
Siapa yang meminta tanda tangan Presiden Jokowi? Pasangan artis Vino G Bastian dan Marsha Timothy kerap disebut sebagai orang tua idaman. Pasalnya demi impian sang anak, Jizzy Pearl Bastian, pasangan orang tua ini rela melakukan segala cara.
-
Apa yang diserahkan oleh Presiden Jokowi di Banyuwangi? Total sertifikat tanah yang diserahkan mencapai 10.323 sertipikat dengan jumlah penerima sebanyak 8.633 kepala keluarga (KK).
Pratikno mengatakan, Presiden Jokowi masih punya cukup waktu untuk memilih nama yang laik menggantikan Agus Martowardojo. Mengenai posisi satu deputi Gubernur BI yang masih kosong, Presiden Jokowi sudah mengusulkan tiga nama ke DPR.
"Ada tiga nama yang diajukan Pak Presiden kepada DPR. Jadi surat itu sudah masuk ke DPR mungkin sekitar dua minggu lalu saya kira, sudah diajukan ke DPR," ujarnya.
"Sekarang prosesnya untuk pengisian satu deputi Gubernur BI yang kosong itu ada di DPR," imbuhnya.
Diberitakan, Bambang Brojonegoro yang saat ini menjabat sebagai Menteri Perencanaan dan Pembangunan Nasional (PPN) digadang-gadang bakal menggantikan Agus Martowardojo.
Ditemui di sela-sela acara Indonesia Bereau of Economic Research (IBER), Menteri Bambang enggan menanggapi kabar tersebut lebih lanjut. Namun, dia tidak menyangkal kabar itu merupakan kabar baik jika benar adanya.
"Itu kabar dari kamu (wartawan) ya. Kalau kamu ngasih kabar, saya bilang kabar baik ya. Tidak ada komen lah. Pokoknya saya kembalikan kepada kamu," ujar Menteri Bambang.
Baca juga:
Ini janji bos BI jelang masa pensiun di Mei 2018
Ekonomi dunia membaik, bos BI optimistis perekonomian RI capai target 5,4 persen
BI prediksi inflasi Januari 0,73 persen, disumbang harga beras hingga cabai
Bos BI ungkap kecil kemungkinan ada perubahan suku bunga acuan
BI gandeng MUI hingga Baznas kembangkan ekonomi syariah
Dari bos BI hingga Sri Mulyani ingatkan Bitcoin tidak boleh digunakan untuk investasi
Telah usai, penutupan pemerintahan AS beri dampak kecil tapi positif bagi Indonesia