Punya sertifikat produk, Kemendag minta pengecer jangan takut razia
"Makanya, ibu bapak selaku pengecer barang barang elektronik minta SPPT-SNI kepada distributornya."
Kementerian Perdagangan mendorong pedagang eceran atau retailer memiliki salinan sertifikat produk Penggunaan Tanda Standar Nasional Indonesia (SPPT-SNI). Dengan begitu, produk dagangannya bakal terbebas dari sitaan.
Direktur Jendral Standarisasi dan Perlindungan Konsumen Kemendag Widodo mengatakan pedagang eceran tak perlu takut razia. Sepanjang mereka memiliki sertifikat produk.
-
Bagaimana cara Kemendag mengatasi maraknya peredaran barang impor ilegal? "Merespons maraknya peredaran barang dilarang, importasi sesuai ketentuan Permendag 40 tahun 2022 dan seterusnya, saya memimpin langsung pemusnahan sebanyak Rp 174,81 miliar barang-barang yang kita anggap ilegal. Termasuk pakaian bekas dan minuman-minuman yang tak berizin," kata Mendag.
-
Mengapa banyak iPhone di Indonesia yang memiliki IMEI ilegal? "Karena unsur pajak dan harga jual iPhone yang tinggi maka iPhone yang dimasukkan secara resmi menjadi terlihat lebih mahal secara signifikan dibandingkan iPhone di luar negeri," kata Alfons saat dikonfirmasi merdeka.com, Kamis (3/8).
-
Kapan Kemendag memusnahkan barang impor ilegal senilai Rp 174,81 miliar? Kementerian Perdagangan (Kemendag) sepanjang tahun 2023 telah memusnahkan ratusan miliar barang impor ilegal. Hal itu disampaikan Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan dalam konferensi pers Capaian Kinerja 2023 dan Outlook Perdagangan 2024, di Kantor Kementerian Perdagangan, Jakarta, Kamis (4/1).
-
Kapan Kemendag menerapkan kebijakan untuk melindungi industri dalam negeri dari impor ilegal? Dalam lima tahun terakhir, Kemendag telah secara maksimal melindungi industri dalam negeri. Hal ini terlihat dari banyaknya penyelidikan yang sedang berjalan untuk produk-produk impor serta pengenaan BMAD maupun BMTP yang telah ditetapkan," ujar dia.
-
Kenapa Pemilu di Indonesia penting? Partisipasi warga negara dalam Pemilu sangat penting, karena hal ini menunjukkan dukungan dan kepercayaan terhadap sistem demokrasi yang berlaku.
-
Kapan pencurian toko ponsel itu terjadi? Kasat Reskrim Polresta Pekanbaru Kompol Bery Juana Putra mengatakan pencurian terjadi sekitar pukul 04.15 WIB.
Sebenarnya, Menurut Widodo, sertifikat produk tersebut wajib dimiliki importir atau distributor. Nah, pengecer cukup meminta salinannya saja.
"Tidak perlu khawatir jika nanti ada sweeping, untuk apa takut? Makanya, ibu bapak selaku pengecer barang barang elektronik minta SPPT-SNI kepada distributornya. Jadi jika ada kegiatan pemeriksaan bisa tunjukan SPPT-SNI tersebut" katanya saat seminar terkait pelaksanaan perlindungan konsumen dan pemberantasan penyelundupan, Jakarta, Selas (27/10).
Belakangan, pedagang ritel khawatir pemerintah bakal melakukan razia seiring maraknya peredaran barang ilegal. Bahkan, sejumlah pedagang di Roxy, Jakarta Pusat, terpaksa menutup tokonya.
"Setiap pelaku usaha harus mengetahui identitas pemasoknya, agar jika ada barang rusak bisa minta tanggung jawab pemasok."