Rupiah hari ini dibuka menguat 68 poin ke Rp 13.495 per USD
Pengumuman paket kebijakan dan cadangan devisa akan menentukan laju Rupiah hari ini.
Pergerakan nilai tukar rupiah terhadap dolar AS pada perdagangan Rabu (4/11) semakin perkasa, bahkan meninggalkan level Rp 13.500 per USD. Data Bloomberg menunjukkan, Rupiah dibuka menguat 68 poin ke level Rp 13.495 dari posisi penutupan perdagangan kemarin Rp 13.563 per USD.
Sementara, kurs tengah Bank Indonesia kemarin, Rupiah menguat 88 poin ke posisi Rp 13.594 dari level hari sebelumnya Rp 13.682 per USD.
Analis PT Samuel Sekuritas Rangga Cipta mengatakan, pergerakan Rupiah kemarin menguat tajam bersamaan dengan seluruh mata uang di Asia seiring dengan meningkatnya tekanan pelemahan mata uang negeri Paman Sam di pasar global.
"Angka inflasi yang turun drastis sehingga meningkatkan harapan penurunan BI Rate, juga membantu memberikan dorongan penguatan terhadap Rupiah," ujar Rangga dalam riset harian.
Menurut Rangga, rilis cadangan devisa yang akan diumumkan oleh Bank Indonesia pada hari ini ditunggu pasar karena akan menjelaskan sebagian penyebab penguatan tajam Rupiah pada Oktober lalu.
"Kemudian, paket kebijakan VI yang akan diumumkan dalam waktu dekat berpeluang menambah sentimen positif," jelas dia.
Baca juga:
Paket kebijakan jilid V diumumkan, Rupiah dibuka menguat 158 poin
Paket kebijakan ekonomi diumumkan, Rupiah ditutup menguat 83 poin
Jelang paket kebijakan jilid V, Rupiah paling perkasa se-Asia
Bos BI sebut fluktuasi Rupiah lebih baik dibanding Turki dan Brasil
Nilai tukar Rupiah naik turun, pengusaha kebingungan
Pengusaha: Dampak penguatan Rupiah belum terlalu terasa
Bank Indonesia klaim paket kebijakan pemerintah buat Rupiah menguat
-
Bagaimana Pejuang Rupiah bisa menghadapi tantangan ekonomi? "Tidak masalah jika kamu bekerja sampai punggungmu retak selama itu sepadan! Kerja keras terbayar dan selalu meninggalkan kesan abadi."
-
Bagaimana redenominasi rupiah dilakukan di Indonesia? Nantinya, penyederhanaan rupiah dilakukan dengan mengurangi tiga angka nol di belakang, contohnya Rp 1.000 menjadi Rp 1.
-
Apa manfaat utama dari Redenominasi Rupiah untuk mata uang Indonesia? Direktur Eksekutif Segara Research Institute, Piter Abdullah, menyatakan manfaat utama dari redenominasi rupiah adalah untuk mempertahankan harkat dan martabat rupiah di antara mata uang negara lain.
-
Mengapa Redenominasi Rupiah sangat penting untuk Indonesia? Rupiah (IDR) termasuk dalam golongan mata uang dengan daya beli terendah. Hal ini semakin menunjukan urgensi pelaksanaan redenominasi rupiah di Indonesia.
-
Kapan Pejuang Rupiah harus bersiap? "Jangan khawatir tentang menjadi sukses tetapi bekerjalah untuk menjadi signifikan dan kesuksesan akan mengikuti secara alami." – Oprah Winfrey
-
Siapa yang memimpin rencana redenominasi rupiah di Indonesia? Rencana penyederhanaan mata uang telah digulirkan oleh Kementerian Keuangan dan Bank Indonesia (BI) melalui Peraturan Menteri Keuangan Nomor 77/PMK.01/2020 tentang Rencana Strategis Kementerian Keuangan Tahun 2020-2024.