Serikat pekerja: Kami sanggup kelola sendiri JICT
Berdasarkan fakta, menurut Nova, pekerja Indonesia mampu mengelola JICT menjadi aset negara sehat dan menguntungkan.
Serikat Pekerja menuding perpanjangan kontrak pengelolaan Jakarta International Container Terminal (JICT) pada 5 Agustus 2015 telah melanggar Undang-Undang Nomor 17 tahun 2008 tentang pelayaran. Selain itu, negara terindikasi merugi hingga Rp 36 triliun.
Ketua Serikat Pekerja JICT Nova Hakim mengatakan, PT Pelindo II terindikasi kuat melakukan rekayasa keuangan (financial engineering) dalam perpanjangan kontrak tersebut.
-
Apa yang sedang diusut oleh Kejagung terkait kasus korupsi? Kejagung tengah mengusut kasus dugaan korupsi komoditas emas tahun 2010-2022.
-
Bagaimana Kejagung mengusut kasus korupsi impor emas? Di samping melakukan penggeledahan kantor pihak Bea Cukai, tim juga masih secara pararel melakukan penyidikan perkara serupa di PT Aneka Tambang (Antam).
-
Siapa yang ditahan oleh Kejaksaan Tinggi Jawa Timur terkait kasus korupsi di PT IMS? Kepala departemen pengadaan PT INKA Multi Solusi (PT IMS) berinisal HW ditahan Kejaksaan Tinggi Jawa Timur. Ia disangka telah melakukan tindak pidana korupsi pengadaan barang dengan nilai kerugian sebesar Rp9 miliar.
-
Kapan Kejagung mulai mengusut kasus korupsi impor emas? Kejagung tengah mengusut kasus dugaan korupsi komoditas emas tahun 2010-2022.
-
Apa yang dilimpahkan Kejagung ke Kejari Jaksel dalam kasus korupsi timah? Kejaksaan Agung (Kejagung) melimpahkan tahap II, menyerahkan tersangka dan barang bukti kasus korupsi pengelolaan tata niaga komoditas timah di wilayah Izin Usaha Pertambangan (IUP) PT Timah Tbk tahun 2015 sampai dengan 2022.Adapun yang dilimpahkan ke Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan (Kejari Jaksel) adalah tersangka Tamron alias Aon (TN) selaku beneficial ownership CV VIP dan PT MCN.
-
Apa isi pemberitaan yang menyebutkan Prabowo Subianto terlibat dugaan korupsi? Prabowo terlibat dugaan korupsi dan penyuapan senilai USD 55,4 juta menurut isi pemberitaan tersebut dalam pembelian pesawat jet tempur Mirage bekas dengan pemerintah Qatar. Uang ini disebut yang dijadikan modal Prabowo dalam melenggang ke pilpres 2014.
"RJ Lino (Dirut Pelindo II) juga melakukan berbagai kebohongan publik yang menunjukkan semakin kuatnya motivasi dan niat yang tidak baik dengan dukungan oversight committee yang dipimpin oleh Erry Riana Hardjapamekas," kata Nova, Jakarta, Senin (21/12).
RJ Lino, lanjut Nova, tidak mempertimbangkan kepentingan nasional dalam perpanjangan kontrak JICT. Berdasarkan fakta, menurut Nova, pekerja Indonesia mampu mengelola JICT menjadi aset negara sehat dan menguntungkan.
"Kami sangat sanggup mengelola JICT secara mandiri" tegas Nova.
Komisi Pemberatasan Korupsi (KPK) telah menetapkan RJ Lino sebagai tersangka kasus pembelian 3 Quay Crane. Selain itu, pengadaan sepuluh mobile crane yang sedang disidik Bareskrim Polri menemukan adanya indikasi penyimpangan berpotensi merugikan negara Rp 3,1 triliun.