Susi: Anak muda harus makan ikan agar Indonesia maju seperti Jepang
"Ikan itu sehat, ikan itu bikin pintar."
Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti tak henti-hentinya mengajak masyarakat Indonesia untuk lebih sering mengonsumi ikan. Bahkan, Susi meminta distributor untuk mengurangi jualan daging dan mulai berjualan ikan.
"Bazar murah lebih digiatkan lagi dan dibuat lebih terbuka. Saya juga minta distributor kurangi jualan daging, tapi mulai berjualan ikan," ucap Susi di Jakarta, Minggu (26/6).
-
Bagaimana cara Susi Pudjiastuti menunjukkan keakraban dengan Prabowo? Baik Prabowo maupun Susi keduanya turun langsung untuk ikut melepas tukik ke laut. Raut bahagia tampak jelas di wajah dua sosok besar tanah air ini. Setelah selesai melakukan kegiatan sosial, Prabowo dan Susi sempat bercengkrama sambil masak bersama. Keakraban keduanya sangat terlihat dalam momen spesial ini.
-
Mengapa Susi Pudjiastuti bertemu dengan Prabowo dan Anies Baswedan? Meski capres telah diumumkan, hingga kini bakal cawapres belum terlihat hilalnya. Justru Susi Pudjiastuti mencuri perhatian publik setelah bertemu dengan dua tokoh besar Prabowo dan Anies Baswedan.
-
Kapan Sutiyoso mengundurkan diri dari jabatan Komisaris PT Pembangunan Jaya Ancol? Surat pengunduran diri Sutiyoso disampaikan pada 13 Oktober lalu.
-
Kapan Prabowo Subianto menjabat sebagai Menteri Pertahanan? Menteri Kementerian Pertahanan (2019-sekarang)
-
Apa jabatan Purwanto di DPRD DKI Jakarta? Anggota Komisi A DPRD DKI Jakarta Purwanto meninggal dunia pada Selasa (5/12) pukul 20.05 WIB.
-
Apa yang menjadi sorotan utama Presiden Jokowi tentang pangan di Indonesia? Sebelumnya, Presiden Jokowi pernah menyoroti permasalahan pangan di Indonesia, bahwa permintaan selalu meningkat karena populasi yang terus bertambah.
Menurut Susi, ikan jauh lebih sehat dibanding daging. Selain itu, ikan juga membuat generasi muda lebih pintar. Dengan banyak makan ikan, Susi berharap generasi muda bangsa bisa lebih maju.
"Ikan itu sehat, ikan itu bikin pintar. Jadi kalau generasi muda makan ikan cukup, bangsa kita lebih maju, seperti Jepang dan Korea yang lebih banyak makan ikan," katanya.
Susi meminta kepada semua pihak agar kampanye gemar makan ikan terus digalakkan. Masyarakat juga harus bisa membudidayakan ikan karena tergolong mudah.
"Ikan Indonesia harus banyak dikonsumsi oleh bangsa kita sendiri," tutupnya.
Laporan: Linda Juliawanti
Baca juga:
Menteri Susi: 1 Kg daging sapi sudah dapat 2 Kg ikan
Tindaklanjuti arahan Jokowi, Menteri Susi jual ikan murah
Menteri Susi tantang pemilik kapal eks-asing ke pengadilan
Tepis kritik, Menteri Susi sebut tren impor ikan menukik
Menteri Susi minta 718 kapal eks asing segera deregistrasi
Menteri Susi ke pengusaha: Setop adu domba para menteri
Anggota Komisi IV DPR minta Menteri Susi tak tabrak wewenang TNI AL