9 Makanan Padat Anak Saat Tumbuh Gigi, Sehat & Kaya Nutrisi Baik
Terdapat beberapa rekomendasi makanan padat anak saat tumbuh gigi yang sehat dan kaya nutrisi baik.
Terdapat beberapa rekomendasi makanan padat anak saat tumbuh gigi yang sehat dan kaya nutrisi baik.
9 Makanan Padat Anak Saat Tumbuh Gigi, Sehat & Kaya Nutrisi Baik
Setiap anak tentu mengalami berbagai fase dalam tumbuh kembangnya. Salah satunya adalah tumbuh gigi.
Saat anak sudah mulai tumbu gigi, orang tua perlu memperhatikan banyak hal. Tak terkecuali makanan padat yang mulai dikonsumsi ketika anak berusia 6 bulan. Memberikan Makanan Pendamping ASI (MPASI) tentu tidak bisa sembarangan.
-
Apa saja makanan sehat untuk anak? Dengan merencanakan jadwal makan ini secara proaktif, Anda dapat memastikan diet anak tetap seimbang dan mengurangi kemungkinan perilaku pilih-pilih.
-
Apa saja jenis makanan yang baik untuk MPASI? Beragam buah dan sayuran dapat diperkenalkan pada bayi mulai usia enam bulan. Memberikan variasi buah dan sayur meningkatkan peluang bayi menyukainya di masa dewasa.
-
Apa saja menu MPASI 10 bulan? Beberapa pilihan resep berikut bisa menjadi ide menu MPASI bayi Anda selama beberapa hari. Dari berbagai sumber, berikut kami merangkum beberapa resep menu MPASI 10 bulan penambah berat badan, bisa Anda coba.
-
Kapan anak mulai makan makanan padat? Pada usia tujuh atau delapan bulan, penting bagi bayi untuk memperkenalkan berbagai jenis makanan padat selain ASI atau susu formula.
-
Bagaimana nutrisi berpengaruh ke gigi bayi? Kurangnya asupan nutrisi, terutama kalsium dan vitamin D, dapat menjadi faktor yang mempengaruhi pertumbuhan gigi bayi. Nutrisi yang cukup penting untuk perkembangan tulang, termasuk gigi, dan defisiensi nutrisi dapat berkontribusi pada keterlambatan tumbuh gigi pada anak-anak.
-
Makanan apa yang cocok untuk anak? Mempersiapkan makanan untuk si kecil tak boleh sembarangan. Anda harus memastikan mereka mendapatkan segala nutrisi dan vitamin yang dibutuhkan secara optimal.
Ibu tentu harus menyesuaikan MPASI dengan kemampuan anak dalam mengunyah makanan. Karenanya, orang tua perlu untuk mengetahui beberapa makanan padat anak saat tumbuh gigi yang sehat dan kaya nutrisi baik. Lantas apa saja makanan padat anak saat tumbuh gigi yang sehat dan kaya akan nutrisi baik? Melansir dari halodoc, Jumat (18/8), simak ulasan informasinya berikut ini.
1. Kentang dan Labu
Makanan padat anak saat tumbuh gigi yang pertama adalah kentang dan labu. Makanan ini mampu membantu anak merasa kenyang lebih lama. Selain itu, kentang dan labu baik diberikan ketika anak mulai tumbuh gigi. Cara pengolahannya pun cukup mudah. Orang tua bisa mengolah kentang dan labu dengan cara dikukus atau direbus. Setelahnya, kentang dan labu bisa dihaluskan untuk memudahkan anak menelannya saat masa-masa tumbuh gigi.
2. Wortel
Makanan padat anak saat tumbuh gigi yang kedua adalah wortel. Seperti diketahui wortel memiliki kandungan nutrisi baik yang cukup banyak. Salah satunya adalah vitamin A. Di mana vitamin A baik untuk membantu menjaga kesehatan mata anak. Cara pengolahannya pun cukup mudah. Orang tua bisa mengolah wortel dengan cara direbus. Kemudian, wortel tersebut dihancurkan untuk memudahkan anak mengunyahnya.
3. Brokoli
Makanan padat anak saat tumbuh gigi yang ketiga adalah brokoli. Brokoli sendiri kaya akan sumber nutrisi penting seperti serat, kalsium dan folat. Sehingga, brokoli sangat baik diberikan kepada anak saat dirinya mulai tumbuh gigi. Tujuannya adalah agar bisa meningkatkan selera makan anak dan mendorong dirinya untuk mencintai sayuran hingga dirinya beranjak dewasa. Cara pengolahannya pun juga mudah. Ibu bisa mengukus brokoli sampai lunak. Kemudian potong-potong brokoli berukuran cukup kecil agar anak dapat makan dengan aman. Sebelum disajikan, dinginkan terlebih dahulu brokoli yang telah dikukus.
4. Daging
Daging juga menjadi makanan padat anak saat tumbuh gigi yang baik diberikan. Daging sendiri merupakan sumber nutrisi penting seperti protein, zat besi dan seng. Terutama daging merah dan daging unggas berwarna gelap. Tidak hanya itu saja, bayi juga lebih mudah menyerap zat besi dari daging dibanding sereal atau makanan pertama umum lainnya yang diperkaya zat besi. Cara pengolahannya juga cukup mudah. Orang tua bisa menghaluskan daging hingga lembut agar bayi tidak tersedak.
5. Biskuit Bayi
Biskuit bayi bisa menjadi makanan padat anak saat tumbuh gigi yang selanjutnya. Saat ini, sudah ada banyak biskuit bayi yang memang disarankan diberikan sebagai makanan pertama anak. Pada umumnya, biskuit bayi sudah dilengkapi dengan sejumlah nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh. Sehingga biskuit bayi baik diberika sebagai camilan si kecil.
6. Alpukat
Makanan padat anak saat tumbuh gigi berikutnya adalah buah alpukat. Sudah menjadi rahasia umum, buah alpukat memiliki kandungan nutrisi yang cukup banyak. Sehingga buah alpukat sangat baik diberikan kepada anak saat mulai tumbuh gigi. Selain itu, buah alpukat juga memiliki tekstur lembut di mulut dan mempunyai cita rasa netral. Sehingga buah alpukat bisa melatih indra perasa anak yang baru mengenal rasa.
7. Pisang
Makanan padat anak saat tumbuh gigi ke tujuh adalah buah pisang. Seperti diketahui, buah pisang memiliki tekstur yang lembut. Tidak heran apabila buah pisang banyak dipilih sebagai makanan padat untuk anak. Terlebih pada anak yang baru mulai tumbuh gigi. Bukan hanya itu saja, buah pisang juga lebih mudah digigit dan dicerna oleh anak. Bahkan, pisang juga memiliki cita rasa manis di balik nutrisi tinggi yang baik untuk sang buah hati.
8. Pepaya
Buah pepaya menjadi makanan padat anak tumbuh gigi selanjutnya. Buah berwarna orange ini memiliki beragam manfaat baik bagi tubuh. Salah satunya adalah baik bagi pencernaan. Seingga buah pepaya dapat membantu menyehatkan pencernaan si kecil. Selain itu, rasa dari buah pepaya yang sudah matang pun terbilang manis. Terlebih buah pepaya juga memiliki tekstur yang lembut. Karenanya, buah ini cocok dikonsumsi oleh anak karena mudah dikunyah.
9. Yogurt
Makanan padat anak saat tumbuh gigi yang terakhir adalah yogurt. Produk olahan susu ini dikenal kaya akan vitamin D dan kalsium. Di mana dua nutrisi ini memiliki peranan penting dalam menjaga kesehatan tulang dan gigi. Selain itu, yogurt juga bisa dikonsumsi oleh anak berusia 4-6 bulan. Sebelum nantinya mereka siap untuk mengonsumsi susu sapi.