Tekan kejahatan penyeludupan, pemerintah beri kemudahan ekspor
Aktivitas ekspor yang tidak tertib akan berpengaruh kepada pendapatan negara dari sisi pajak.
Menteri Keuangan Bambang Brodjonegoro menilai penertiban di sektor industri mutiara harus terus dilakukan untuk mencegah aktivitas ekspor ilegal. Menurutnya, aktivitas ekspor yang tidak tertib akan berpengaruh kepada pendapatan negara dari sisi pajak.
Selain itu, dia mengatakan, banyaknya aktivitas ekonomi yang sifatnya illegal, salah satunya disebabkan oleh rumitnya prosedur bagi pengusaha yang hendak mengembangkan bisnisnya di Indonesia. Oleh sebab itu, pemerintah akan mempermudah para produsen dan eksportir mutiara untuk bisa menjalankan bisnisnya secara legal di Indonesia.
"Karena seperti dilaporkan Bu Susi tadi, dengan tidak melaporkan ekspor dengan benar, justru larinya ke pajak (kerugiannya), apakah (tidak masuknya) PPh badan, atau PPh perseorangan," paparnya di Kantornya, Jakarta, Selasa (12/1).
Sementara itu, mengenai usulan Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti yang meminta penerapan PPN bagi eksportir mutiara dan pembebasan PPN bagi produsen dan penjual mutiara dalam negeri, Menteri Bambang menilai, insentif pemerintah seperti pembebasan PPN ekspor, sudah cukup untuk menggerakkan sektor ekspor mutiara Indonesia.
Titik beratnya, lanjutnya, lebih kepada pencatatan dan pelaporan ekspor yang sesuai, terlepas dari pemilik usaha tersebut asing atau lokal.
"Karena kita juga butuh devisa. Yang penting dilaporkan dengan benar dan itu produk Indonesia. Pemiliknya bisa penananam asing atau Indonesia. Yang penting beroperasinya legal, daripada kita ngomongin insentif atau disinsentif (baru)," ucap Menteri Bambang.
Baca juga:
Perlindungan kekayaan alam, pemerintah akui jadi pekerjaan rumah
Mutiara selundupan dari Indonesia topang ekonomi negara penadah
Penyelundupan mutiara ilegal Rp 45 M berhasil digagalkan
Mainan RI 'bertarung' dengan produk Jepang dan AS di Hong Kong
Kemendag ogah respon dugaan peredaran daging sapi ilegal India
Pelindo IV tambah rute pengapalan langsung ke Korea dan Jepang
Menteri Australia girang RI akan impor 600 ribu ekor sapi di 2016
-
Apa yang disita Bea Cukai Soekarno Hatta? Puluhan kilogram sisik tenggiling yang digagalkan itu dikemas dalam lima paket, yang diperkirakan nilainya mencapai Rp3 miliar. Paket itu dengan pemberitahuan cassava chips dan saat diperiksa didapati keripik singkong bercampur sisik tenggiling yang telah dikeringkan," tegas Kepala Kantor Bea Cukai Soekarno Hatta, Gatot Sugeng Wibowo, Rabu (20/12).
-
Kapan Perang Cumbok berakhir? Konflik yang berlangsung sampai pertengahan Januari 1946 ini dimenangkan oleh kelompok PUSA yang didukung langsung oleh milisi rakyat dan Tentara Keamanan Rakyat (TKR).
-
Apa yang terjadi di gudang peluru di Bekasi? Gudang peluru di Bantargebang, Bekasi meledak. Api membumbung tinggi. Ledakan juga terjadi berkali-kali.
-
Kapan Curug Bengkawah dapat diakses? Dari pusat Kota Pemalang, air terjun ini dapat ditempuh selama 45 menit hingga 1 jam.
-
Bagaimana ciri-ciri Beo Simeulue? Ciri-ciri utama dari Beo Simeulue ini memiki ekor pendek, tubuhnya kurang lebih sepanjang 19 cm serta berkarakter kekar. Dari segi warna, pejantan terdapat sedikit warna biru dan mahkota hijau serta kerah hitam. Selain itu, warna punggungnya abu-abu serta kepalanya berwarna hijau untuk betina dan biru untuk jantan.
-
Apa yang ditemukan di Bekasi? Warga Bekasi digegerkan temuan kerangka manusia di sebuah lahan kosong. Polisi pun melakukan penyelidikan.