Terlibat Kecurangan Seleksi CPNS, PNS Bakal Dikenai Sanksi Berat
Badan Kepegawaian Negara (BKN) menegaskan akan memberikan sanksi disiplin berat bagi pegawai yang terbukti terlibat kecurangan pada proses seleksi CPNS dan PPPK Non Guru. Hal ini dilakukan untuk memastikan proses perekrutan aparat negara dilakukan secara adil dan menghindari potensi kecurangan.
Badan Kepegawaian Negara (BKN) menegaskan akan memberikan sanksi disiplin berat bagi pegawai yang terbukti terlibat kecurangan pada proses seleksi CPNS dan PPPK Non Guru. Hal ini dilakukan untuk memastikan proses perekrutan aparat negara dilakukan secara adil dan menghindari potensi kecurangan.
"Sanksinya sesuai dengan arahan Pak Menteri PAN-RB dan Pak Kepala BKN, ini akan jadi sanksi disiplin tingkat berat," kata Deputi Bidang Sistem Informasi Kepegawaian BKN, Suharmen di Jakarta, Selasa (2/11).
-
Mengapa pendaftaran CPNS diperpanjang? Keputusan perpanjangan waktu pendaftaran CPNS 2024 tertuang dalam Surat Kepala BKN 5419/B-KS.04.01/SD/K/2024 tentang Jadwal Seleksi Pengadaan CPNS TA 2024.Perpanjangan masa pendaftaran tidak lepas dari situs e-meterai yang tidak bisa diakses oleh para pelamar, yang berakibat kesulitan memenuhi persyaratan administrasi.
-
Kapan tes CPNS kedinasan dimulai? Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Reformasi Birokrasi, Abd Azwar Anas mengatakan, tes CPNS kedinasan telah dilaksanakan. Ia menyebut Badan Intelejen Negara (BIN) telah memulai tes. "Dari kemarin kita baru saja kick off dengan kepala BKD terkait sekolah kedinasan sudah mulai berjalan. Kemarin Sekolah Intelijen Negara mulai tes," ujarnya kepada wartawan di Kantor Gubernur Sulsel, Jumat (19/7).
-
Kenapa Kemenpan-RB memperketat tes CPNS? Azwar Anas juga memastikan tes CPNS tahun ini akan lebih ketat. Salah satunya, dengan memasang dua kamera Face Recognition. Hal itu dilakukan agar tidak ada lagi joki CPNS."Tahun ini kita perketat dengan membuat Face Recognition baik di depan saat pendaftaran maupun di dalam di depan komputer. Sehingga tidak terjadi lagi seperti di kasus kejadian kemarin ada joki yang masih bisa masuk," bebernya.
-
Bagaimana cara mendaftar CPNS 2023? Cara Daftar Seleksi CPNS 2023 bagi Peserta Baru 1. Buka situs https://daftar-sscasn.bkn.go.id/login2. Setelah itu, pilih “Daftar” di laman awal. Lalu isi formulir pendaftaran CPNS dan PPPK3. Verifikasi nomor telepon dan email aktif4. Verifikasi data dan upload dokumen CPNS dan PPPK5. Tunggu proses verifikasi6. Login ke akun SSCASN dengan NIK dan password setelah mendapatkan email verifikasi7. Lengkapi profil dan pilih instansi CPNS dan PPPK. Lalu pilih formasi dan klik daftar
-
Kapan rekrutmen CPNS akan dibuka? Perlu diketahui, CPNS 2024 akan dibuka pada Agustus mendatang.
-
Bagaimana cara Kemenpan-RB memperketat tes CPNS? Tahun ini kita perketat dengan membuat Face Recognition baik di depan saat pendaftaran maupun di dalam di depan komputer. Sehingga tidak terjadi lagi seperti di kasus kejadian kemarin ada joki yang masih bisa masuk," bebernya.
Dalam proses seleksi, petugas telah menandatangani pakta integritas. Sehingga bila terjadi pelanggaran dan terbukti selama proses penyelidikan internal, maka sanksi berat bisa dikenakan bagi petugas yang terlibat dalam kecurangan.
"Kami lakukan penguatan di pakta integritas, kemarin sudah tanda tangan dan ini jadi pegangan buat pimpinan BKN kalau ternyata dalam hasil penyelidikan internal BKN terbukti terlibat dalam proses kecurangan," kata dia.
Selanjutnya
Selain itu, antisipasi terhadap kecurangan juga dilakukan dengan menciptakan sistem artificial intelligence (AI). Kemudian menyiapkan penguatan dari sistem teknologi yang digunakan BKN yakni single multiplatform.
"Sistem BKN ini juga nanti akan menerapkan single platform. Tapi kalau sekarang masih multiplatform. Kedepan akan dipaksakan dalam single platform dengan linux," kata dia.
Berbagai upaya antisipasi kecurangan telah dilakukan BKN dari tahun ke tahun. Namun, kata Suharmen, selalu ada saja celah yang dimanfaatkan pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab untuk berbuat kecurangan.
"Kami telah berusaha untuk mencegah potensi terjadinya kecurangan namun demikian tetap ada saja celah buat mereka yang niatnya jelek," kata dia.
Maka dari itu, dia mengingatkan kepada para panitia seleksi agar mengikuti standar operasional yang telah ditetapkan secara konsisten. Sehingga berbagai potensi kecurangan bisa diminimalisir.
(mdk/bim)