Adam Prank Pedagang Takjil, Bukan Beli Malah Dibagi-bagikan ke Pengguna Jalan yang Lewat, Ucok Baba 'Berani Amat Anak Gue'
Pedagang takjil mulai mencurigai Adam. Dia menyebut ada yang tidak beres. Berikut cerita selengkapnya.
Pedagang takjil mulai mencurigai Adam. Dia menyebut ada yang tidak beres. Berikut cerita selengkapnya.
Adam Prank Pedagang Takjil, Bukan Beli Malah Dibagi-bagikan ke Pengguna Jalan yang Lewat, Ucok Baba 'Berani Amat Anak Gue'
Adam, anak dari Ucok Baba dikenal kerap membuat konten-konten menarik di Youtube. Adam berkolaborasi dengan sang papa, Ucok Baba. Salah satu jenis konten yang biasa dibuat yakni konten prank. Kali ini, Adam bekerjasama dengan sang papa hendak 'ngeprank' pedagang takjil. Awalnya Ucok Baba bersama Adam melihat ada pedagang takjil yang dagangannya masih banyak. Pedagang itu berjualan di pinggir jalan raya.
"Itu ada ibu-ibu ada ibu-ibu kasihan banget. Jadi dia masih banyak banget ya (dagangannya). Sekarang sudah jam berapa ya, itu target kita Dam. Jadi sekarang kamu yang ke sana papahnya jangan kelihatan dulu," ucap Ucok Baba di channel youtubenya.
Adam pun memulai aksinya. Dia menghampiri dagangan pedagang takjil yang berada di pinggir jalan. Adam mulai mengambil makanan dan memasukannya ke plastik. Adam malah membagi-bagikan kepada warga yang hendak membeli takjil di tempat tersebut.
"Udah bu biarin aja, gratis. Takjil gratis, enggga apa-apa," ucap Adam.
"Beneran nih?" tanya ibu yang hendak membayar.
"Iya enggak apa-apa bawa aja bu," ucap Adam.
Tak cuma kepada warga yang hendak membeli, tetapi kepada pengendara yang lewat di jalan raya juga, Adam juga membagi-bagikan takjil tersebut
"Om gratis Om, gratis gratis buat takjil. Beneran beneran ambil aja ambil aja engga apa-apa Pak," ucapnya.
Pedagang takjil mulai mencurigai Adam. Dia menyebut ada yang tidak beres. Pedagang Takjil itu kemudian memanggil suaminya. Namun Adam tetap melanjutkan aksinya.
"Nggan beres nih," ucap pedagang takjil.
Dari mobil Ucok Baba ikut memantau. Ucok juga mulai khawatir Adam akan dimarahi oleh ibu pedagang takjil.
"Jangan-jangan nanti marah-marah lagi, si Adam ya ampun berani banget ya anak gua ya," ucap Ucok Baba.
Ibu pedagang takjil tampak makin kaget. Apalagi Adam membagi-bagikan tanpa tahu harga makanan yang dia berikan.
"Berapa itu, coba sini itu engga tahu harganya itu," kata ibu pedagang Takjil.
Tak lama kemudian, Adam pun mengakhiri aksinya. Ucok Baba kemudian datang menghampiri ibu pedagang takjil.
"Itu tadi yang bagi-bagi siapa bu, main bagi-bagi aja ini orang. Engga boleh begitu sekali lagi ya, engga boleh begitu main bagi-bagi aja ini orang," ucok Ucok Baba kepada sang anak.
"Bagaimana perasaan ibu tadi pas anak saya bagi-bagi ini bu?" tanya Ucok Baba.
"Kaget tadi. Pas keliatan, ini lagi syuting," ucap Ibu pedagang takjil.
Ucok Baba menyampaikan permohonan maaf kepada ibu pedagang takjil. Ucok Baba pun membayar dagangan ibu itu.
"Oke ibu mohon maaf tadi anak saya udah begitu mengagetkan ibu ya. Yang jelas ini aku tambahin ini buat ibu besok belanja lagi ya bu," ucap Ucok Baba.