Penampilan terbaru Wanda Hara berhasil menarik perhatian banyak orang. Setelah viral dengan penampilan berhijab dan bercadar, kini Wanda menunjukkan sisi maskulinnya yang belum pernah terlihat sebelumnya. Gaya barunya ini mendapat banyak pujian dari para netizen.
Wanda, yang sebelumnya dikenal dengan gaya modis khas wanita, kini memilih penampilan yang lebih macho dan santai. Ia terlihat mengenakan pakaian yang lebih sederhana namun tetap menarik perhatian, seperti kemeja kasual, celana pendek, dan aksesoris yang semakin menonjolkan kesan maskulinnya.
Transformasi penampilan Wanda ini mengingatkan banyak orang pada masa-masa ketika ia sempat dihujat karena mengenakan hijab.
Di masa lalu, Wanda pernah tampil mengenakan hijab dalam beberapa acara pengajian bersama teman-teman selebritinya. Namun, setelah berbagai kontroversi yang dihadapinya, ia mulai tampil lebih apa adanya.
Kini, setelah dilaporkan ke polisi dengan dugaan penistaan agama, penampilan Wanda Hara mengalami perubahan signifikan. Berikut rangkuman potret terbaru Wanda Hara yang dilansir dari Instagram @wanda_haraa, pada Sabtu (16/11).
Wanda, yang dikenal dekat dengan Nagita Slavina, sering kali tampil dengan fashion stylish dan berkerudung. Saat ini, ia menunjukkan kepercayaan diri yang tinggi dengan gaya yang lebih maskulin.
Pakaian yang dipilih kemeja longgar dan celana pendek sehingga menciptakan tampilan yang sporty dan santai.
Netizen berpendapat penampilannya saat ini seperti atlet.
Wanda tidak hanya memilih pakaian, tetapi juga aksesoris untuk mendukung transformasi dirinya.
Topi dan kacamata hitam yang rapi semakin menonjolkan sisi maskulin yang ia tunjukkan. Penampilan ini juga membuatnya terlihat lebih nyaman dengan gaya barunya.
Perubahan gaya ini memperlihatkan sisi baru Wanda yang mungkin belum banyak diketahui oleh orang lain.
Wanda Hara terlihat semakin percaya diri dengan penampilan karakter maskulin yang kini menjadi ciri khasnya, di tengah banyaknya pujian dan perhatian yang diterimanya.
khususnya Ustaz Hanan Attaki. Wanda Hara viral usai berbusana perempuan dan bercadar hingga berada di shaf perempuan saat menghadiri kajian Ustaz Hanan Attaki.
Kajian yang digelar di Menara 165, Jakarta Selatan itu dihadiri Wanda Hara, seorang pria yang mengenakan busana wanita serta bercadar di barisan perempuan.