Beredar Surat Suara Pemilu 2024 Lengkap dengan Pasangan Capres-Cawapres, Ini Kata KPU
August Mellaz lahir di Surabaya pada 25 Agustus 1976 dan telah aktif dalam bidang Pemilu sejak 1999.
Terdapat tiga pasangan capres-cawapres
Beredar Surat Suara Pemilu 2024 Lengkap dengan Pasangan Capres-Cawapres, Ini Kata KPU
Beredar di media sosial, gambar surat suara Pemilihan Umum 2024 dengan keterangan ‘DRAFT’ dan logo Komisi Pemilihan Umum (KPU).
Surat suara yang beredar itu, lengkap dengan nama pasangan calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 1, 2, dan 3.
Berikut nama pasangan capres-cawapres yang dimuat dalam surat suara tersebut:
01
H.Ganjar Pranowo.SH.MIP
Prof.Dr.H.M Mahfud MD
02
H.PRABOWO SUBIANTO
DR.H.ERICK THOHIR.BA.MBA
03
H.ANIES R. BASWEDAN.SE.MPP.Phd
Dr.Drs.H.MUHAIMIN ISKANDAR.Msi
Benarkah surat suara ini resmi dari KPU?
Penelusuran
Koordinator Divisi Sosialisasi dan Partisipasi Masyarakat KPU RI August Mellaz meluruskan kabar miring ini. Ia menegaskan bahwa gambar yang beredar bukan milik KPU.
"Bukan milik KPU" kata August saat dikonfirmasi, Rabu (18/10).
Lanjut, August menyatakan, hingga kini belum ada pasangan calon presiden dan wakil presiden yang ditetapkan oleh KPU. Pasalnya, KPU baru kan membuka pendaftaran capres-cawapres pada tanggal 19 besok sampai dengan 25 Oktober 2023.
"Sampai saat ini, belum ada pasangan calon presiden dan wakil presiden yang telah ditetapkan KPU. Jadi, bisa dipastikan, foto yang Mas Ditto kirim tsb bukan dari ataupun milik KPU. Tanggal 19 sampai dengan 25 Oktober 2023, publik baru akan tahu, siapa saja bakal pasangan calon peserta pemilu presiden dan wakil presiden yang akan didaftarkan oleh partai politik atau gabungan partai politik. Demikian teman-teman," kata August.
Dengan demikian, mari tunggu informasi lebih akurat dari pihak resmi ketika KPU sudah merilis nama-nama beserta nomor urut pasti untuk pasangan capres-cawapres Pemilu 2024.
Profil August Mellaz
August Mellaz lahir di Surabaya pada 25 Agustus 1976 dan telah aktif dalam bidang Pemilu sejak 1999. Awalnya, dia menjabat sebagai Wakil Sekjen Komite Independen Pemantau Pemilu (KIPP) Jawa Timur pada tahun tersebut, kemudian naik menjadi Ketua KIPP Jatim.
Sejak tahun 2016, August telah menjadi Direktur Sindikasi Pemilu dan Demokrasi (SPD) hingga saat ini, memberikan kontribusi penting dalam pemikiran terkait isu-isu kepemiluan.
Selain itu, dia juga pernah menjadi saksi ahli dalam kasus ambang batas parlemen di Mahkamah Konstitusi dan pada tahun 2022, serta terpilih sebagai salah satu dari tujuh anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) periode 2022-2027.
Kesimpulan
Gambar memuat nama pasangan capres-cawapres nomor urut 1, 2, dan 3 yang telah beredar adalah bukan milik KPU. Ini sudah dipastikan oleh Koordinator Divisi Sosialisasi dan Partisipasi Masyarakat KPU RI, August Mellaz.
Faktanya, pendaftaran KPU baru akan dibuka pada tanggal 19–25 Oktober 2023 besok.
Jangan mudah percaya dan cek setiap informasi yang kalian dapatkan. Pastikan itu berasal dari sumber terpercaya, sehingga bisa dipertanggungjawabkan kebenarannya.
Reporter Magang: Anin Kumala