Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

CEK FAKTA: Penerima Vaksin Covid-19 Berbahaya Jika Donor Darah? Ini Faktanya

CEK FAKTA: Penerima Vaksin Covid-19 Berbahaya Jika Donor Darah? Ini Faktanya Donor darah. ©2020 Merdeka.com/freepik.com

Merdeka.com - Sebuah percakapan via telepon tentang vaksin Covid-19 dan pendonor darah beredar di media sosial. Dalam percakapan tersebut, seorang wanita bertanya, apakah seseorang yang sudah divaksin boleh mendonorkan darah atau tidak, dan berbahaya atau tidak.

tangkapan layar percakapan di teleponFacebook

"he was just a bit worried about giving blood...you know, how does that affect someone who has not been vaccinated if they have a blood transfusion from her, is there a problem?" tanya wanita itu.

Berikut terjemahannya"

"dia sedikit khawatir tentang donor darah... kamu tahu, apa efek yang akan dirasakan seseorang yang belum divaksin lalu mereka mendapat donor darah dari seseorang yang sudah divaksin, adakah masalahnya?"

Penelusuran

Dari hasil penelusuran merdeka.com, seseorang yang sudah divaksin boleh mendonorkan darah. Dalam artikel merdeka.com berjudul "Surat Edaran PMI: 2 Minggu Setelah Vaksinasi Dosis Kedua, Warga Bisa Mendonorkan Darah" pada 26 Maret 2021, dijelaskan bahwa seseorang yang sudah divaksin boleh mendonorkan darah.

Palang Merah Indonesia (PMI) mengeluarkan surat edaran yang merevisi syarat ketentuan donor darah. Calon pendonor darah sudah bisa mendonorkan darah 2 minggu setelah mendapatkan vaksin Covid-19 dosis kedua.

Sebelumnya berdasarkan edaran pada 28 Januari 2021, donor darah baru bisa dilakukan empat minggu setelah calon pendonor mendapatkan vaksin dosis kedua.

Kemudian, dalam artikel kompas.com berjudul "Bolehkah Penerima Vaksin Covid-19 Jadi Donor Darah? Ini Kata Kemenkes" pada 3 Mei 2021, dijelaskan bahwa jangka waktu diberikan agar tidak ada efeksamping dari vaksin.

Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 Kementerian Kesehatan, Siti Nadia Tarmizi, mengatakan masyarakat yang sudah divaksin Covid-19 boleh melakukan donor darah.

"Boleh (donor darah), setelah 7 hari divaksin Covid-19," kata Nadia saat dikonfirmasi Kompas.com, Senin (3/5/2021).

"Tujuh hari itu untuk memastikan tidak ada efek samping dari vaksin," sambung dia.

Meski begitu, masih dalam artikel kompas.com, jeda waktu donor darah tergantung jenis vaksinnya. Jadi, penting untuk memberitahu petugas donor darah mengenai merek vaksin yang diterima.

Kesimpulan

Informasi penerima vaksin Covid-19 berbahaya jika donor darah adalah tidak benar. Penerima vaksin bisa tetap mendonorkan darah, namun ada jeda 7 sampai 14 hari dari masa penyuntikan vaksin. Meski begitu, jeda waktu donor darah tergantung jenis vaksinnya.

Jangan mudah percaya dan cek setiap informasi yang kalian dapatkan, pastikan itu berasal dari sumber terpercaya, sehingga bisa dipertanggungjawabkan kebenarannya. (mdk/lia)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
6 Golongan Orang yang Tidak Boleh Mendonorkan Darah, Wajib Tahu
6 Golongan Orang yang Tidak Boleh Mendonorkan Darah, Wajib Tahu

Donor darah adalah tindakan mulia yang dapat menyelamatkan nyawa, namun keamanan dan kesehatan pendonor dan penerima darah harus selalu menjadi prioritas.

Baca Selengkapnya
Respons Menkes Soal Gaduh Efek Samping Vaksin AstraZeneca Disebut Picu Pembekuan Darah
Respons Menkes Soal Gaduh Efek Samping Vaksin AstraZeneca Disebut Picu Pembekuan Darah

Menkes angkat bicara mengenai efek samping vaksin Covid-19 AstraZeneca

Baca Selengkapnya
Fakta Menarik tentang Donor Darah, Seberapa Banyak Darah yang Anda Sumbangkan?
Fakta Menarik tentang Donor Darah, Seberapa Banyak Darah yang Anda Sumbangkan?

Berapa banyak darah yang harus didonor? Apa manfaatnya untuk kesehatan? Simak melalui penjelasan berikut.

Baca Selengkapnya
Darah WNI Tak Diterima untuk Donor di Jerman
Darah WNI Tak Diterima untuk Donor di Jerman

WN Jerman Jerman yang berpergian ke Indonesia pun dilarang mendonorkan darahnya di Jerman selama 6 bulan.

Baca Selengkapnya
Benarkah Penerima Vaksin Covid-19 mRNA akan Meninggal dalam 3 atau 5 Tahun? Cek Faktanya
Benarkah Penerima Vaksin Covid-19 mRNA akan Meninggal dalam 3 atau 5 Tahun? Cek Faktanya

Beredar klaim penerima vaksin Covid-19 mRNA akan meninggal dalam 3 atau 5 tahun

Baca Selengkapnya
Penjelasan Ahli Kesehatan Usai Heboh Efek Samping Vaksin AstraZeneca hingga Ditarik dari Peredaran
Penjelasan Ahli Kesehatan Usai Heboh Efek Samping Vaksin AstraZeneca hingga Ditarik dari Peredaran

Komnas KIPI sebelumnya mengatakan tidak ada kejadian sindrom TTS setelah pemakaian vaksin Covid-19 AstraZeneca.

Baca Selengkapnya
Vaksin AstraZeneca Disebut Picu Kasus TTS, Begini Hasil Kajian BPOM
Vaksin AstraZeneca Disebut Picu Kasus TTS, Begini Hasil Kajian BPOM

Belakangan, vaksin AstraZeneca disebut-sebut memicu kejadian trombosis with thrombocytopenia syndrome (TTS) atau pembekuan darah.

Baca Selengkapnya
6 Fakta Golongan Darah A Wanita yang Jarang Diketahui, Rentan Penyakit Diabetes hingga Kanker
6 Fakta Golongan Darah A Wanita yang Jarang Diketahui, Rentan Penyakit Diabetes hingga Kanker

Golongan darah A wanita memiliki risiko tinggi terhadap beberapa penyakit.

Baca Selengkapnya
Tujuan Transfusi Darah Putih, Ketahui Manfaat dan Efek Sampingnya
Tujuan Transfusi Darah Putih, Ketahui Manfaat dan Efek Sampingnya

Transfusi darah putih adalah prosedur medis yang melibatkan pemberian sel darah putih dari donor ke penerima untuk mengatasi defisiensi.

Baca Selengkapnya
Vaksin Covid-19 Mulai Berbayar, Ini Kelompok yang Bisa Dapat Gratis
Vaksin Covid-19 Mulai Berbayar, Ini Kelompok yang Bisa Dapat Gratis

Maxi berujar, kelompok pertama yang bisa mendapatkan vaksin gratis adalah yang belum pernah menerima vaksin Covid-19 sama sekali.

Baca Selengkapnya