Cek Fakta: Presiden FIFA Semprot Erick Thohir Gara-Gara Rumput JIS usai Laga Brazil vs Argentina
Lantas, benarkah Presiden FIFA mengkritik Erick Thohir terkait kondisi rumput JIS? Simak penelusurannya:
Saat itu rumput JIS tidak bisa menampung air hujan sehingga menjadi genangan
Cek Fakta: Presiden FIFA Semprot Erick Thohir Gara-Gara Rumput JIS usai Laga Brazil vs Argentina
Kondisi rumput Jakarta International Stadium (JIS) lagi-lagi menjadi perhatian publik saat pertandingan Piala Dunia U-17 antara Brazil vs Argentina yang digelar pada Jumat (24/11/2023).
Rumput JIS yang telah diganti itu tampak tak bisa menahan air hujan, sehingga banyak air yang menggenang di lapangan.
Warganet ramai-ramai mengomentari peristiwa tersebut lantaran sebelumnya rumput JIS dirancang bisa langsung menyerap air dalam waktu singkat.
Kejadian ini rupanya menyulut emosi Presiden FIFA Giovanni Vincenzo Infantino hingga turut mengomentari peristiwa ini.
Dalam video yang beredar di media sosial X, ia diketahui mengkritik Erick Thohir karena kualitas rumput yang digunakan menurun.
Giovanni bahkan menyebut Indonesia tak layak jadi tuan rumah piala dunia.
"Kenapa bisa banjir seperti ini? Ini sungguh sangat memalukan dan saya sangat kecewa kepada ketua penyelenggara piala dunia ini," kata Giovanni yang tertulis pada subtitle video.
Video berdurasi 23 detik itu diunggah oleh @H4T14K4LN4L42 pada 27 November 2023. "Memalukan nama indonesia jatuh PSSI dipimpin @erickthohir. Mendapat kritikan pedas dari FIFA.," tulis akun X @H4T14K4LN4L42 seperti dikutip merdeka.com, Senin (27/11).
Lantas, benarkah Presiden FIFA mengkritik Erick Thohir terkait kondisi rumput JIS? Simak penelusurannya:
Penelusuran
Berdasarkan penelusuran yang dilakukan Cek Fakta merdeka.com melalui kata kunci terkait, potongan video Giovanni ini direkam kala Africa Cup Senegal melawan Mesir, sebagaimana yang diunggah oleh akun YouTube Sky Sport News pada 6 Februari 2022.
Setelah diterjemahkan, Giovanni tak sama sekali menyinggung soal rumput JIS, seperti yang dimuat dalam subtitle video tersebut.
-----
"Saya pikir kita semua menantikan final yang hebat ketika anda melihat gairah menuju kesuksesan olahraga. Kita bisa melihatnya setiap hari bersama para pemain,"
begitu perkataan Giovanni yang sebenarnya.
merdeka.com
Dengan begitu, perkataan Giovanni dengan subtitle yang tercantum dalam video tidak saling berkaitan alias keliru.
Kesimpulan
Unggahan video media sosial X yang menampilkan Presiden FIFA, Giovanni melayangkan kritikan kepada Erick Thohir terkait kondisi rumput JIS adalah hoaks. Klaim pada video tidak sesuai dengan isi video, sebab terjemahan yang ditampilkan tidak sesuai dengan perkataan Giovanni. Ia sebenarnya sedang membicarakan pertandingan Africa, tetapi justru diterjemahkan seolah-olah ia mengomentari seputar kondisi rumput JIS.
Jangan mudah percaya dan cek setiap informasi yang kalian dapatkan. Pastikan itu berasal dari sumber terpercaya, sehingga bisa dipertanggungjawabkan kebenarannya.