Viral Video Meteor Berbentuk Tulisan Arab Jatuh di Amerika, Cek Faktanya
Beredar video yang mengeklaim meteor berbentuk tulisan berlafaz Allah jatuh
Simak penelusurannya
Viral Video Meteor Berbentuk Tulisan Arab Jatuh di Amerika, Cek Faktanya
Beredar video yang diklaim menunjukkan meteor berbentuk tulisan berlafaz Allah jatuh dari langit Amerika Serikat.
Video itu terlihat menunjukkan api yang terbang di langit malam dan mirip dengan huruf Arab 'Allah.'
"Meteor jatuh di Amerika Serikat berbentuk ALLAHU. Pertanda apakah ini?" tulis teks di video TikTok yang diunggah pada 24 Maret 2024.
Pencarian gambar terbalik di Google menggunakan tangkapan layar video menemukan, rekaman itu diunggah di Instagram dua bulan sebelumnya, yakni pada 20 Januari.
Melansir dari AFP Periksa Fakta, Surat kabar lokal The Charlotte Observer memberitakan, video tersebut menimbulkan perdebatan di antara warga. Sebagian berspekulasi bahwa benda yang tampak di langit itu adalah UFO.
Artikel koran itu juga mengklarifikasi bahwa rekaman yang beredar sebenarnya menunjukkan pesawat dari Tim Penerbang Bandit yang tengah melakukan flypast saat pertandingan hoki es pada 13 Januari.
Beberapa video yang diunggah di kanal YouTube Bandit Flight Team di sini dan sini menunjukkan, mereka kerap melakukan atraksi flypast serupa di ajang olahraga lainnya di North Carolina.
Pencarian lanjutan menggunakan kata kunci tertentu di YouTube menemukan video milik vlogger 8-Bit Vacations. Ia hadir di pertandingan itu dan merekam momen flypast pesawat. Flypast pesawat Bandit Flight Team bisa dilihat pada menit 14:30 di video itu.
Kesimpulan
Video yang diklaim meteor jatuh di Amerika Serikat adalah keliru. Rekaman itu menunjukkan momen Bandit Flight Team melakukan atraksi pesawat di pertandingan hoki es di sebuah arena luar ruang di kota Charlotte.
Jangan mudah percaya dan cek setiap informasi yang kalian dapatkan, pastikan itu berasal dari sumber terpercaya, sehingga bisa dipertanggungjawabkan kebenarannya.
Referensi
https://periksafakta.afp.com/doc.afp.com.34UA6F7
https://www.youtube.com/watch?v=G55QxTW8QMo